Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Nada Nadhifah
IU/Lee Ji Hyun (Instagram.com/dlwlrma)

Industri Kpop masih tetap eksis hingga saat ini, bahkan banyak orang-orang yang menyukai para idol karena wajahnya yang tampan dan juga cantik. Selain itu, mereka juga memiliki kemampuan menyanyi lho. Salah satunya seperti penyanyi solo bernama IU.

Lee Ji Hyun atau sapaan akrabnya yaitu IU merupakan artis ternama di Korea Selatan selain Tae Yeon. Banyak sekali lagu populer yang dibawakan olehnya.

Baca Juga: Galau? Rekomendasi 3 Lagu Taylor Swift Ini Wajib Kalian Dengarkan!

Berikut 5 lagu IU yang bisa menemani kamu selama liburan akhir tahun!

IU/Lee Ji Hyun (Instagram.com/dlwlrma)

1. Good Day

Rekomendasi lagu IU pertama berjudul Good Day yang dirilis tahun 2010. Walaupun termasuk lagu lawas. Namun, lagu ini cocok untuk menemani liburan kamu karena beat musiknya yang terdengar cukup ramai.

Selain itu, lagu ini juga menjadi sejarah awal IU yang dikenal oleh orang-orang lho, bahkan pernah meraih berbagai penghargaan salah satunya Mnet Asian Music Awards 2011 sebagai Best Vocal Performance Solo. Wah, keren banget ya!

2. Blueming

Rekomendasi lagu selanjutnya yaitu ada Blueming. Lagu Blueming merupakan lagu yang cukup populer yang telah rilis pada tahun 2019 silam dan salah satu lagu yang masuk album Love Phoem.

Lagu ini memberikan keceriaan dan suasana hati yang baik bagi orang-orang yang mendengarkannya terutama penggemar IU.

Lagu Blueming menceritakan tentang wanita yang disukai seorang pria namun wanita tersebut juga menyukai pria itu.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film dan Drama Korea Cocok untuk Natal dan Liburan Keluarga

3. Eight

Selain berkolaborasi dengan G-Dragon, kali ini IU melakukan kolaborasi dengan Suga BTS pada lagu Eight. Lagu ini telah rilis tahun 2020 dan juga sempat menjadi lagu yang begitu populer.

Lagu Eight memiliki arti dan makna yang cukup bagus dimana mengisahkan seseorang yang berusaha melupakan masa lalunya dan mencintai serta menerima dirinya sendiri.

Musik dari lagu ini juga memberikan rasa semangat bagi orang-orang yang mendengarkannya.

4. Lilac

Lagu Lilac merupakan salah satu lagu dari album Lilac yang dibuat untuk mengucapkan selamat tinggal pada usia 20 tahun karena IU akan memasuki usia 30 tahun saat album ini di rilis. Kata Lilac mengartikan sebagai kenangan masa muda.

Lagu ini juga menceritakan tentang kisah cinta seseorang yang kandas dan mengucapkan selamat tinggal untuk kisah cintanya yang menyedihkan tersebut. Meskipun memiliki arti lagu yang sedih namun musik dari lagu ini memiliki beat yang cukup ceria.

Baca Juga: Pemenang KBS Entertainment Awards 2022, Ada Shin Dong Yup hingga Na In Woo

5. Celebrity

Rekomendasi lagu terakhir yaitu berjudul Celebrity. Lagu ini dirilis pada tahun 2021 dan merupakan single album kelima IU berjudul Lilac.

Lagu ini menggambarkan tentang kisah hidup orang-orang yang pernah merasa dipandang sebelah mata. Musik dari lagu ini memberikan suasana yang ceria sehingga cocok untuk menemani kamu selama liburan akhir tahun.

Itulah 5 rekomendasi lagu IU yang cocok didengar dan menemani kamu selama liburan akhir tahun. Tak hanya vokal IU yang cukup bagus namun musik dari lagu-lagu tersebut bisa memberikan suasana hati yang ceria dan penuh semangat.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Nada Nadhifah