Penyanyi Jeon Somi baru-baru ini mengungkapkan kisah masa lalunya yang menyedihkan, yaitu saat ia menjadi korban bullying di sekolah dasar.
Pada Kamis (13/7/2023), Jeon Somi muncul dalam video di channel YouTube "by PDC". Dalam video tersebut, Jeon Somi mengungkapkan kisah ayahnya, aktor Matthew Douma, menjadi dekat dengan Song Yoon Ah setelah tampil di film yang sama dengan Seol Kyung Gu.
Jeon Somi aktif sebagai anggota girl group I.O.I pada tahun 2016 setelah mengikuti program survival Mnet "Produce 101". Mengingat kenangan tersebut, Jeon Somi mengungkap bahwa itu merupakan hari-hari paling bahagia dalam hidupnya, dan ia juga bangga menjadi perwakilan dari keluarga multikultural.
Saat membahas tentang dirinya yang berasal dari orang tua dengan kewarganegaraan berbeda, Jeon Somi mengungkap bahwa ia sempat di-bully saat SD.
"Saya pindah ke sekolah dasar di Korea. Awalnya, semua orang bilang saya terlihat seperti boneka karena ini pertama kalinya mereka bertemu dengan anak biracial. Selama dua hari berikutnya, saya adalah anak paling populer di sekolah baru saya," ungkap Jeon Somi seperti dikutip dari KBIZoom (13/7/2023).
Lebih lanjut Jeon Somi mengungkapkan bahwa sehari setelah ia pindah ke sekolah itu, ada pemilihan ketua kelas. Ia pun berpartisipasi karena teman-teman sekelasnya memintanya untuk maju. Ia pun akhirnya terpilih menjadi ketua kelas.
Namun, ternyata ada seorang siswa perempuan yang telah mempersiapkan semuanya dengan keras, namun kalah dari Jeon Somi dalam ajang pemilihan ketua kelas itu. Ia merasa frustrasi karena saat itu Jeon Somi merupakan siswa pindahan baru.
Sejak saat itu, Jeon Somi mulai ditindas oleh siswa tersebut bersama teman-temannya. Ia dijadikan orang buangan, yang berlanjut hingga semester pertama kelas 6, yang berarti ia di-bully selama 3 tahun berturut-turut.
"Mereka akan memanfaatkan saya ketika mereka membutuhkan saya, lalu memindahkan meja saya ke tempat lain ketika mereka selesai. Mereka bahkan merobek kartu perpustakaan saya atau membuang sepatu saya ke tempat sampah dan itu semakin buruk setiap harinya," ungkap Jeon Somi.
Jeon Somi mengaku sangat tertekan dengan situasi saat itu hingga ia tidak ingin pergi ke sekolah. Bahkan, ia sempat meminta untuk melakukan operasi plastik agar wajahnya terlihat seperti orang Korea.
Akhirnya, Jeon Somi memberanikan diri untuk membalik situasinya dan bicara dengan orang-orang yang merundungnya. Mereka pun dapat memperbaiki situasi dan berdamai sebelum lulus.
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Netizen Unggah Foto Ivan Sugianto dengan Pamen TNI dan Polri, Ternyata Begini Hubungannya
-
3 Pesan AntiBullying dalam Buku Cerita Surat Dalam Balon
-
Belajar dari HYBE, Mirisnya Cyber Bullying saat Bersaing Mencapai Puncak
-
Novel Second Sister: Penyelidikan Dugaan Bunuh Diri Akibat Cyber Bullying
-
Ulasan 'Neon Revenge', Webtoon Aksi dengan Kritik Sosial tentang Bullying
Entertainment
-
Resmi, Serial Anime The Invisible Man and His Soon-to-Be Wife Diproduksi
-
NewJeans Resmi Putuskan Kontrak dengan ADOR dan HYBE
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
Terkini
-
Novel Kokokan Mencari Arumbawangi, Dongeng Pedesaan yang Menghangatkan Hati
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat