Inara Rusli kembali menghebohkan publik lantaran disebut-sebut diajak taaruf oleh pengacara muda. Dalam video yang beredar, Inara Rusli bertemu dengan seorang pengacara muda bernama Yosef Irianto.
Tak hanya itu, Yosef Irianto memberikan buket bunga kepada Inara Rusli sembari mengungkapkan rasa kagumnya. Hal itu lantaran Inara Rusli berani menggugat cerai Virgoun.
"Saya hari ini kasih bunga untuk Inara, karena menurut saya keputusan Inara untuk menggugat cerai itu sangat bijak," beber Yosef Irianto dikutip dari unggahan akun Instagram @dramakuin.official, Selasa(18/07/2023).
Pengacara muda yang juga rekan Dokter Richard Lee itu lantas membeberkan jika kasus Inara Rusli bisa menjadi pembelajaran bagi masyarakat.
"Bisa menjadi pelajaran bagi seluruh masyarakat Indonesia bahwa kalau misalkan ada ketidakadilan dalam rumah tangga itu berhak menggugat dan negara sudah memfasilitasi dan menjamin," ungkapnya.
Buket bunga itu lantas diberikan ke Inara Rusli usai mengungkapkan kekagumannya. Namun, buket bunga tersebut mencuri atensi lantaran terdapat tulisan "Taaruf yuk".
Saat ditanya hal tersebut, Yosef Irianto langsung klarifikasi bahwa tulisan tersebut berasal dari toko bunga dan tak ada maksud lain.
"Itu cuma tulisan aja dari toko bunganya," jelasnya.
Unggahan itu seketika mencuri atensi warganet hingga menuai beragam tanggapan. Namun tak hanya itu saja, warganet dibuat salah fokus alias salfok dengan wajah keduanya yang dinilai mirip satu sama lain.
"Mirip sih, tapi jangan dulu deh mbak Inara. Nikmati dulu kesendirian mbak dan anak-anak yah tapi terserah dia sih," tulis @de_***.
"Cocok sih ganteng banget pengacaranya," timpal @riz***.
"Kok mereka mirip," komentar @afn***.
"Mirip mukanya," tambah @mom***.
"Kalau ini dari paras pas senyumnya mirip juga semoga kelakuannya dan sifatnya juga seperti parasnya cakep," imbuh @bun***.
Baca Juga
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
Artikel Terkait
-
Tiga Hari Kepergian Hotma Sitompul, Sang Anak Langsung Bahas 4 Warisan Peninggalan Ayahnya
-
Meninggal di RSCM, Ini Deretan Kasus Besar yang Pernah Ditangani Hotma Sitompul
-
Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
-
Siapa Marcella Santoso? Tersangka Kasus Suap Rp60 M, Eks Pengacara Harvey Moeis
-
Ada Apa? Pangeran William Tiba-Tiba Sewa Pengacara Perceraian Putri Diana, Bikin Istana Gempar
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan