MA, anak perempuan Pinkan Mambo yang mengaku menjadi korban pelecehan ayah tirinya, buka suara mengenai hal ini dalam salah satu podcast yang dipandu oleh Denny Sumargo. Dalam podcast yang berdurasi sekitar 58 menit itu, MA menceritakan secara lengkap tentang apa saja yang ia rasakan dan ia alami selama ini.
Ia mengaku bahwa dari ibunya sendiri tidak memperbolehkan dirinya untuk menemui sang ayah kandung.
“Kalau emang misalnya gak bisa dilindungin dan mami memikirkan anak-anaknya dari pihak suaminya, aku bisa ke papa, tapi ini posisinya aku gak dibolehin,” ujar MA yang curhat kepada Denny Sumargo.
Lebih lanjut, ia juga mengaku takut ketika harus membicarakan apa yang telah ia alami.
“Aku takut untuk ngomonginnya, aku cuman bisa lihat dan menerima situasinya, kondisinya,” ujarnya kemudian.
MA juga mengaku tidak dekat dengan pihak keluarga mana pun.
“Karena aku juga gak dekat sama keluarga siapa-siapa. Mami, aku juga udah bilang dan dia gak ada perbuatan sama sekali, terus oma aku, mami juga udah sampein jangan sampai oma tahu karena perbuatannya bakal gimana-gimana, dan dia menakutkan hal itu terjadi,” terangnya lebih lanjut.
Ketika ditanya oleh Denny Sumargo apakah MA menghubungi ayah kandungnya, MA mengaku ia dan ayah kandungnya memang saling berkomunikasi, tetapi secara sembunyi-sembunyi dari sang ibu.
“Papa telpon aku tiba tiba, karena kan kita hubungannya tuh tersembunyi, di belakang mami, karena kita gak dibolehin kontakan. Tapi ketemu paling cuman dua kali,” jelas MA.
Podcast yang berjudul ‘SELAMA INI AKU DIAM!! AKU INI KORBAN TAPI MAMI DIAM DAN GAK MEMBELA?!’ dan diunggah pada 30 Juli 2023 lalu ini telah ditonton lebih dari 1,6 juta kali.
Para netizen pun ramai memberikan dukungan mereka kepada MA atas apa yang telah ia alami dan bagaimana reaksi sang ibu terhadap apa yang menimpa anak perempuannya tersebut.
“Kelihatan banget dari tatapan matanya pasti trauma banget,” ujar seorang netizen dengan nama akun @aee***.
“Dia masih belum lepas ceritanya, masih banyak yang dijaga perasaannya, hebat masih bisa kuat di umur yang sebenarnya masih kecil butuh didikan,” ujar netizen lainnya dengan nama akun @may***.
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Dua Korban Sudah Melapor, Kemen PPPA Ajak Perempuan Lain Ungkap Pelecehan Dokter di Garut
-
Data ICW: 29 Hakim Terlibat Korupsi, Nilai Suap Capai Rp 107,9 Miliar
-
Berapa Lama Waktu untuk Jadi Dokter Spesialis Kandungan? Viral Dokter di Garut Lecehkan Pasien
-
Tertangkap! Ini Tampang Pelaku Pelecehan di Stasiun Tanah Abang
-
Sosok Muhammad Syafril Firdaus, Dokter Kandungan yang Lecehkan Pasien di Garut
Entertainment
-
Intip Trailer The Life of Chuck, Film Garapan Mike Flanagan yang Menyentuh
-
Setelah Film Sijjin, Sekuelnya Segera Tayang! Pemain Baru, Rasa Baru?
-
82Major 'Takeover' Upaya Pemberontakan Diri Lewat Melodi yang Intens
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
-
Ulasan Lagu UNIS 'Swicy': Rasa Manis Pedas dalam Harmoni yang Memikat
Terkini
-
5 Pilihan Sepatu Kanvas Lokal Buat OOTD Ngampus-mu Biar Makin Hype!
-
Karir Tak Bagus di Australia, Rafael Struick Diisukan akan Main di Liga 1?
-
Komitmen Relawan Mahasiswa, Sekadar Formalitas atau Pilihan Hati?
-
Perkuat Nilai Komoditas dan Pemasaran Berkualitas, GEF SGP Indonesia dan Supa Surya Niaga Teken MoU
-
Tanpa Naturalisasi, 3 Pemain Ini Bisa Bela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia