Drama Korea baru garapan JTBC "Behind Your Touch" baru-baru ini menuai kontroversi atas tudingan memasukkan adegan pelecehan seksual di dalamnya.
Sebelumnya pada tanggal 6 Agustus, teaser pertama untuk drama "Behind Your Touch" telah dirilis di saluran YouTube "JTBC Drama".
Dalam video teaser tersebut, pemeran utama wanita (diperankan oleh Han Ji Min) yang merupakan seorang dokter hewan terlihat berinteraksi dengan hewan seperti anjing dan ayam, bahkan menyentuh tubuh pria dewasa.
Diketahui bahwa dalam "Behind Your Touch", karakter Han Ji Min memperoleh kemampuan psikometri yang memungkinkannya untuk melihat masa lalu hewan dan manusia.
Namun, dia hanya bisa melihat masa lalu seseorang jika dia menyentuh bagian tubuh tertentu, yaitu pantat. Hal itulah yang menimbulkan kontroversi di kalangan netizen.
Secara khusus, poster utama yang menampilkan Han Ji Min juga menyertakan kalimat “Tanganku tidak bersalah”, yang semakin menarik perhatian.
Saat ini, total empat video teaser untuk drama "Behind Your Touch" telah dirilis. Semuanya berisi adegan Han Ji Min menyentuh bokong seorang pria, yang menyebabkan kontroversi tentang pelecehan seksual.
Dengan demikian, drama baru yang dibintangi oleh Han Ji Min, Lee Min Ki, dan Suho EXO tersebut telah banyak menerima kritikan bahkan sebelum penayangan perdananya.
"Jika ada drama di mana seorang pria secara acak menyentuh pantat wanita saat berjalan di jalan, aktor, sutradara, semua orang harus meminta maaf," tulis salah satu netizen seperti dikutip dari KBIZoom (9/8/2023).
"Ini benar-benar tidak pantas," sahut netizen lainnya.
"Jika jenis kelaminnya di balik, akan ada keributan besar," netizen lainnya menimpali.
"Apakah penulisnya waras? Sudahkah mereka menulis tentang seorang pria yang menyentuh dada wanita dan menggunakan psikometri?" tulis salah satu netizen lain.
"Han Ji Min adalah aktris yang bagus, sangat disesalkan," sahut netizen lain.
Sementara itu, drama "Behind Your Touch" akan tayang perdana pada 12 Agustus mendatang pukul 22.30 waktu setempat. Drama ini menggantikan slot drama "King the Land" dan akan tayang setiap Sabtu dan Minggu.
Bagaimana menurutmu?
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
7 Karakter dalam Drama My Lovely Liar, Ada Seo Ji Hoon Si Paling Sad Boy
-
3 Pesan Moral dari Drama Korea D.P. 2, Diperlukan Perbaikan dari Penyesalan
-
3 Karakter Perempuan di Drakor yang Punya Kemampuan Supranatural, Siapa Saja?
-
Biodata Lengkap Lee Si Woo, Pemeran Shaon di Drama Korea My Lovely Liar
-
4 Drama Korea Rom-Com yang Menarik untuk Ditonton, Terbaru King the Land
Entertainment
-
SEVENTEEN Tampil Spektakuler di Jamsu Bridge Rayakan 10 Tahun Debut
-
'Bitch x Rich Season 2' Tayang Juli! Cerita Makin Gelap, Line-up Makin Kuat
-
Dibintangi Jason Momoa, Serial Chief of War Kisahkan Pejuang Asal Hawaii
-
YG Umumkan Comeback Tiga Grup Ini dan Rencana Debutkan Boy Grup Baru
-
BOYNEXTDOOR "I Feel Good", Anthem Kebebasan Masa Muda yang Raih Grand Slam
Terkini
-
The Man Who Can't Be Moved, Anthem Bagi Pejuang Move on Lintas Generasi
-
Review Film A Minecraft Movie: Saat Realita dan Dunia Minecraft Bertabrakan
-
Ulasan Novel Laut Bercerita karya Leila S. Chudori, Perjuangan Aktivis 98
-
Sindiran bagi Kaum Haus Validasi di Lagu P1Harmony 'Duh'
-
Semen Padang Jaga Eksistensi di Kasta Tertinggi, Musim Depan Bakal Moncer?