Pernikahan Pratama Arhan dan Azizah Putri memang mengejutkan banyak pihak, termasuk penggemar dan publik. Pasalnya, kedekatan keduanya belum pernah tercium oleh media sebelumnya.
Pratama Arhan dan Azizah Salsha telah resmi menikah di Masjid Indonesia, Tokyo, Jepang, pada Minggu, 20 Agustus 2023 kemarin. Pernikahan mereka hanya dihadiri oleh keluarga, kerabat, dan teman terdekat saja.
Tidak hanya itu, Menteri BUMN Erick Thohir hadir sebagai tamu undangan sekaligus saksi pernikahan Pratama Arhan dan Azizah Salsha.
Karena pernikahan yang serba mendadak tersebut, tidak mengherankan penggemar berpikir bahwa pelaminan pasangan pesepakbola dan selebgram itu merupakan hasil dari perjodohan orang tua.
Ada pula diketahui bahwa Arhan dan Azizah baru saja putus dari pasangannya terdahulunya masing-masing.
Akan tetapi, menjawab pertanyaan yang ada di benak netizen akhir-akhir ini, ayah dari Azizah Salsha, yaitu anggota DPR RI, Andre Rosiade telah mengkonfirmasi secara langsung.
Pernyataan tersebut dinyatakan langsung oleh Braditi Moulevey, keluarga dari Azizah, sekaligus Politisi Partai Gerindra DKI Jakarta yang turut menghadiri pesta pernikahan anak dari sesama Kader Gerindra, Andre Rosiade.
BACA JUGA: Takluk dari Dewa United, Persija Terlempar ke Papan Bawah Klasemen Liga 1
Braditi Moulevey melakukan siaran langsung di TikTok pada Jumat, (28/8) malam. Wakil ketua DPD Gerindra itu berinteraksi bersama warganet.
Tetapi ada satu pertanyaan yang menjadi sorotan, pertanyaan tersebut pun dibaca dan dijawab langsung oleh pria yang akrab disapa Bang Levi tersebut.
“Mereka (Pratama Arhan dan Azizah Salsha) dijodohin ya, om?” tanya penonton siaran langsung Bang Levi dikutip dari akun TikTok penggemar @ziehan.___
“Enggak. Itu memang Arhan sama Azizah ketemu sendiri. Gak dijodoh-jodohin, guys,” ungkapnya.
Menurut pengakuan paman dari Azizah Salsha itu, Arhan dan Azizah sudah saling kenal satu sama lain sejak lama. Keduanya juga sudah menaruh hati satu sama lain.
Sehingga, Arhan dan Azizah tidak memerlukan waktu yang lama untuk saling mengenal satu sama lain, melainkan langsung menuju ke jenjang yang serius.
Sontak video tersebut pun dibanjiri komentar oleh penggemar Arhan dan Azizah.
“Mungkin emang gak dijodohin ya, tapi orang tuanya menyarankan menyegerakan nikahnya,” ungkap warganet.
“Benar-benar takdir Allah ini mah, kalau emang jodoh pasti segala sesuatunya dipermudah,” tambah yang lain.
“Dari awal emang gak percaya mereka dijodohin, pasti udah deket dan berkenalan antara mereka berdua. Dan kebetulan orang tua mereka menyetujui jadi ya gak perlu waktu lama,” sahut netizen.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Makin Blak-blakan, Aaliyah Massaid Akui Bucin Ke Thariq Halilintar: Kamu Juara di Hati Aku
-
Mengenal Li Ran, Princess Eropa dari Asia Pertama, Istri dari Pangeran Charles Belgia
-
Fans Fuji Kecewa Konten Eksklusif Tersebar: Jadi Percuma Bayar
-
Nyanyi 'Cundamani' di Hadapan Happy Asmara, Celetukan Niken Salindry Bikin Ngakak Satu Venue
-
ARMY Next Level! Wanita Ini Pamer Rumah Berkonsep BTS, Semua Serba Ungu
Artikel Terkait
Entertainment
-
Penangkapan Garp Picu Terjadinya Perang Terakhir One Piece, Gimana Bisa?
-
Gabung Film Spider-Man 4, Sadie Sink Tanggapi Rumor Peran Mayday Parker
-
Kreator The Beginning After the End Putuskan Hiatus pada Juni 2025
-
5 Rekomendasi Film dan Drama Dibintangi Kim Dami, Terbaru Ada Nine Puzzles
-
Josh Hartnett Siap Comeback ke Layar Kaca lewat Serial Bertema Monster Laut
Terkini
-
Resident Evil 5 Dapat Rating Baru, Remaster Diam-diam dari Capcom?
-
Review Way Back Love: Romansa Fantasi tentang Berdamai dengan Masa Lalu
-
Ironi Perjuangan PSS Sleman, Tetap Turun Kasta Meski Hajar Madura United
-
James Arthur Tak Mau Ditinggal Sang Kekasih dalam Lagu Say You Wont Let Go
-
Wisata Kebun Gowa, Tempat Liburan Affordable Cocok untuk Wisata Keluarga