Akrtis Zhang Miao Yi kembali ke layar kaca lewat drama China terbarunya Back to Seventeen. Kali ini, Zhang Miao Yi dipasangkan dengan aktor Fang Xiao Dong, yang pernah bermain drama Let's Meet Now.
Sinopsis drama Back to Seventeen menceritakan tentang kehidupan Zhong Xiao Xiao (Zhang Miao Yi) dan Xu Yang (Fang Xiao Dong), mulai dari masa remaja hingga dewasa.
Berlatar ketika Zhong Xiao Xiao berusia 27 tahun dan harus kembali ke usianya yang 17 tahun. Zhong Xiao Xiao menjadi seorang time traveler secara tak terduga. Perjalanan tersebut pertama kali terjadi saat Zhong Xiao Xiao menghadiri sebuah reuni kelas.
Zhong Xiao Xiao yang tengah ingin memberikan rekaman DV masa remajanya kepada Xu Yang, tiba-tiba kembali ke usianya yang ke-17 tahun setelah menyalakan DV tersebut.
Zhong Xiao Xiao yang mendapatkan kesempatan untuk kembali ke masa sekolah akhirnya dapat bertemu lagi dengan orang yang pernah dikaguminya, Xu Yang.
Zhong Xiao Xiao pun tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut dan melakukan segala hal agar bisa dekat dengan Xu Yang. Untuk melakukan time travel pun tidak sembarangan, Zhong Xiao Xiao harus berada di sekitar Xu Yang.
Secara kebetulan, Xu Yang juga pindah ke rumah Zhong Xiao Xiao yang membuat keduanya semakin dekat. Zhong Xiao Xiao harus bisa menghadapi sikap Xu Yang yang tampak sangat dingin.
Berbagai konflik pun muncul di antara keduanya hingga akhirnya merubah sikap Xu Yang secara perlahan. Sementara itu, sosok Zhong Xiao Xiao diperankan oleh Zhang Miao Yi dan Xu Yang oleh Fang Xiao Dong. Keduanya pernah disatukan dalam proyek drama Let’s Meet Now sebagai pemeran pendukung.
Drama Back to Seventeen disutradarai oleh Jiang Hao, yang dulu juga menyutradarai drama Let’s Meet Now.
Sedangkan Cat Tree berperan sebagai produser dalam drama ini. Seperti yang diketahui, Cat Tree telah memproduksi banyak drama hits di antaranya When I Fly Towards You dan A Little Romance.
Drama Back to Seventeen tayang di platform Kuaishou mulai 30 Agustus 2023.
Back to Seventeen direncanakan tayang dengan total 25 episode. Berbentuk short drama, setiap episodenya akan berdurasi kurang lebih 4-5 menit.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Drama Korea 'Love Next Door' Sukses Cetak Rekor Rating Baru di Episode 6
-
Kejutkan Penggemar, Hyunhee VVUP Hengkang dari Grup karena Masalah Kesehatan
-
NOWADAYS Resmi Comeback dengan Merilis Video Musik 'Why Not?'
-
Lee Minhyuk BTOB akan Gelar Fan Meeting untuk Pertama Kalinya
-
Geram Keluarga Ikut Diserang, V dan Jungkook BTS Gugat YouTuber Sojang
Artikel Terkait
-
Rayakan Ulang Tahun ke-42, Ini 5 Drama Xu Hai Qiao yang Tayang di WeTV
-
5 Short Drama China yang Dibintangi Jin Mei Chen, Beragam Genre!
-
5 Rekomendasi Serial Sabrina Zhuang yang Wajib Ditonton Penggemar C-Drama
-
5 Drama China yang Dibintangi Wu Yuheng, Ada The Blossoming Love
-
5 Drama China Tayang April 2025, Ada The Demon Hunter's Romance
Entertainment
-
3 Karakter Kuat akan Dikalahkan Bonney dengan Mudah di Duel Anime One Piece
-
Jessica Chastain Bintangi Film Horor Bertajuk Incidents Around the House
-
3 Pertarungan Epik Anime Moonrise, Orisinal Netflix Penuh Aksi dan Emosi
-
Masalah Logistik, Konser Taeyeon di Tokyo Dibatalkan Mendadak
-
Kenalan dengan 6 Judul Lain Garapan Mangaka Oshi no Ko, Seru Banget!
Terkini
-
Peran Transformatif Ki Hadjar Dewantara dalam Pendidikan dan Nasionalisme
-
Ki Hadjar Dewantara: Pilar Pendidikan dan Politik Bangsa melalui Tamansiswa
-
Ulasan Novel The One and Only Bob, Kisah Berani Bob sang Anjing Kecil
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Review Serena: Story Berat, Art Cakep, dengan Tension yang Menembus Layar