
Selain Twisted: The Sinners, Vision+ juga menghadirkan series menegangkan lain yang rilis lebih awal berjudul Radio. Serial ini telah tayang perdana pada Jumat (13/10/2023) untuk menemani pengguna setia Vision+ di bulan perayaan Halloween.
Serial yang dibintangi oleh Ari Irham, Marsha Aruan, Masayu Anastasia, Nabila Atmaja, dan Emil Kusumo ini menghadirkan cerita thriller tentang pembunuhan yang dilakukan oleh remaja SMA setelah mendengarkan radio. Berikut ini sinopsisnya.
Sinopsis series Radio
Cerita diawali dari Dhanu (Ari Irham) dan ibunya, Marini (Masayu Anastasia) yang pindah ke rumah baru setelah kakeknya meninggal. Dhanu sangat menyayangi Marini hingga tak rela jika ada yang menyakiti ibunya itu.
Marini ditawari bekerja oleh Alif (Emil Kusumo) sebagai pelayan di warungnya. Marini yang berparas menawan lantas menjadi sasaran godaan dari para pria pengunjung kafe dan Alif sendiri. Suatu hari, Alif yang menyimpan nafsu pada Marini berniat memerkosanya. Alif hendak melindungi ibunya, tapi kalah oleh Alif.
Dalam keadaan sedih sang ibu setelah dilecehkan, radio memberi ketenangan dan inspirasi pada Dhanu untuk menghukum Alif atas perbuatan kejinya. Alif pun membunuh Alif beserta dua temannya.
Pasca Dhanu masuk penjara, Laras (Marsha Aruan), seorang reporter investigasi yang berambisi ditugaskan mewawancarai Dhanu, sang pembunuh serial yang tak tampak seperti seorang pembunuh.
Dari wawancara ini, terungkap bahwa korban Dhanu tak hanya itu saja dan ada korban lainnya yang belum ditemukan. Siapakah korban yang belum ditemukan itu?
Serial Radio menggunakan alur maju mundur sehingga para penonton harus menyaksikan secara teliti adegan demi adegan agar tidak bingung. Serial ini menghadirkan cerita yang cukup menarik dan membuat penasaran.
Deretan pemain series ini pun punya kemampuan akting yang mumpuni. Ari Irham tampil cukup baik memerankan karakter anak SMA yang tampak polos, tapi punya sisi gelapnya tersendiri. Radio menjadi series pertamanya yang bergenre thriller, lho.
Vision+ sudah menayangkan dua episode perdana Radio yang dapat disaksikan secara gratis. Sementara episode berikutnya tayang Jumat berikutnya dan dapat kamu akses dengan berlangganan paket platinum.
Baca Juga
-
Ulasan Series 'Bad Guys': Saat Polisi Kerja Bareng Penjahat Lawan Penjahat
-
3 Film dan Series Vonny Felicia, Dari BA Esport ke Dunia Akting
-
4 Rekomendasi Film dan Series Randy Pangalila, Bad Guys Teranyar
-
4 Lagu Romantis Milik Lauv Selain 'I Like Me Better', Bikin Meleleh!
-
3 Rekomendasi Lagu Boyband Why Don't We Selain '8Letters', Ear Catchy!
Artikel Terkait
-
5 Rekomendasi Series Indonesia Genre Kriminal, Menegangkan!
-
Tayang 24 Oktober 2023, Ini 10 Pemain Series Horor Twisted: The Sinners
-
Trending di Media Sosial, Series Rencana Besar Angkat Isu Politik dan Ekonomi di Indonesia
-
Sinopsis dan Fakta Sianida The Series, Mirip Kasus Kopi Sianida Jessica Wongso?
-
4 Series Adhisty Zara yang Tayang di Vidio, Selalu Jadi Pemeran Utama
Entertainment
-
Gagal Pikat Penonton, Rating Film The Old Guard 2 di Rotten Tomatoes Jeblok
-
Spill Tur Dunia di Tahun 2026, BTS Bersiap Garap Album Baru di US
-
Doh Kyung Soo Ajak Kita Nyanyi Bersama di Preview Lagu Terbaru Sing Along!
-
Retak Jari Kaki, Youngjae TWS Tetap Tampil Live Sambil Duduk
-
Manga Black Clover Comeback! Tiga Chapter Baru Siap Dirilis 12 Agustus 2025
Terkini
-
Drama Diaspora Indonesia dalam Film Ali & Ratu Ratu Queens, Penuh Makna!
-
Mengenang Diogo Jota, Ternyata sang Pemain Pernah Bertarung dengan Penggawa Garuda
-
Ulasan Novel The Butcher's Daughter: Kisah Anak Pedagang Daging di London
-
4 Cleanser Lokal Kandungan Glycerin, Rahasia Kulit Kenyal dan Terhidrasi!
-
Tips Menguasai Teknik Dasar Futsal: Kunci Bermain Efektif di Lapangan Kecil