Jika kamu adalah penggemar drama Korea, kamu pasti tahu tentang saluran penyiaran Korea yang terkenal satu ini yaitu SBS.
SBS adalah salah satu saluran TV Korea yang paling populer, dengan drama Korea yang secara konsisten berada di daftar peringkat terbaik pada tahun 2020, 2021, dan 2022.
Saluran ini terus memberikan produksi berkualitas tinggi yang menarik bagi para penggemar di Korea Selatan dan luar negeri. Dengan demikian, rating drama SBS dikenal selalu tinggi.
Berikut adalah drama SBS dengan rating tertinggi sejak tahun 2020. Yuk, simak!
1. Penthouse: War In Life 2
Salah satu drama Korea yang sensasional yaitu "Penthouse: War In Life" meraih kesuksesan yang luar biasa di seluruh season-nya.
Musim kedua drama ini memiliki peringkat tertinggi di antara drama SBS dari tahun 2020 hingga 2023 sejauh ini yaitu meraih rating 29,2%.
2. Dr. Romantic 2
"Dr. Romantic" adalah serial drama medis yang dicintai banyak penggemar global yang tayang di SBS.
Musim kedua, "Dr. Romantic 2" memiliki rating tertinggi kedua di antara drama SBS lainnya dalam jangka waktu tertentu, yaitu sebesar 27,1%.
3. Taxi Driver 2
Musim kedua dari drama thriller balas dendam yaitu "Taxi Driver" yang dibintangi oleh Lee Je Hoon ini bahkan lebih sukses dari musim pertama. Rating sebesar 21% merupakan rating tertinggi ketiga di saluran TV SBS.
4. Penthouse: War in Life 3
Meskipun tidak dapat memecahkan rekor yang dibuat oleh "Penthouse: War In Life 2", drama "Penthouse: War in Life 3" masih sukses besar dan meraih rating 19,5% pada akhir episodenya.
5. Hot Stove League
Drama Korea ikonik satu ini berkisah tentang tim bisbol dan perjalanan mereka dalam mencapai impian mereka dengan bimbingan ahli Baek Seung Soo (diperankan oleh Nam Goong Min) dan semangat tak kenal lelah dari Lee Seyoung (Park Eun Bin).
Drama ini sangat populer dan menjadi drama dengan rating tertinggi ke-5 di SBS yaitu sebesar 19,1%.
6. One The Woman
Lee Ha Nee mencuri hati dalam peran gandanya sebagai Jo Yeon Joo dan Kang Mina dalam drama "One The Woman", membuat rating melonjak hingga 17,8% dan membuktikan dampak dan pengaruhnya dalam dunia kariernya.
7. Dr. Romantic 3
Musim ketiga dari serial "Dr. Romantic" ditayangkan tahun ini dan sekali lagi memikat hati pemirsa dengan kembalinya para pemain yang dicintai banyak penggemar.
Musim ketiga ini berakhir dengan peringkat tertinggi dengan rating sebesar 16,8% yang juga merupakan peringkat ke-7 tertinggi di SBS.
Itulah beberapa drama Korea produksi TV SBS dengan rating tertinggi dari tahun 2020. Sudah nonton semua?
Baca Juga
-
Ulasan Buku The Art of Stoicism, Misi Pencarian Makna tentang Kehidupan
-
Fenomena Job Hugging, Tanda Loyalitas atau Karier Stagnan?
-
Mengubah Hobi Jadi Gaya Hidup Sehat Lewat Olahraga Futsal
-
Futsal dan Tren Urbanisasi: Solusi Ruang Terbatas di Lingkup Perkotaan
-
Bukan Sekadar Hobi, Futsal sebagai Investasi Kesehatan Jangka Panjang
Artikel Terkait
-
Bikin Berdebar, Cho Yi Hyun Dekati Rowoon di Teaser Terbaru The Matchmakers
-
Pyo Ye Jin dan Kim Young Dae Terjebak Takdir Rumit di Teaser Moon in the Day
-
Bergenre Thriller, Kim Nam Gil dan Kim Young Kwang Akan Bintangi Drama Baru
-
aespa Ungkapkan Cinta untuk Penggemar Lewat Lagu 'You' di Album Baru 'Drama'
-
3 Drama Aktor Kiyowo Park Hyung Sik yang Bakal Buat Kamu Jatuh Cinta!
Entertainment
-
Harry Styles Rilis Album Kiss All the Time. Disco, Occasionally 6 Maret
-
Prilly Latuconsina Resmi Mundur dari Sinemaku Pictures, Ini Alasannya!
-
Bikin Senyum dan Baper, Ini 4 Drama Komedi Romantis Go Kyung Pyo
-
Perjalanan Karier Boy Group UN1TY, Kini Ganti Nama Jadi CHNCE
-
Segera Rilis, Sekuel Paranormal Activity Dijadwalkan Tayang pada Mei 2027
Terkini
-
Dari Kaset ke SD Card: Bagaimana Teknologi Mengubah Cara Kita Mengabadikan Momen
-
Seni Memahami Luka Tersembunyi di Novel Joyvika karya Oktyas
-
Filosofi Warung Madura dan Seni Ngecer untuk Bertahan Hidup
-
Kambing Pemberontak di Kandang Malam
-
5 OOTD Nerdy Look ala I.N Stray Kids, Cocok untuk yang Gak Suka Gaya Ribet