Ibu aktris Rinoa Aurora, Yuliana Asaad belum lama ini menyampaikan bahwa Betharia Sonata sampai sujud dan mencium kakinya. Hal itu dilakukan demi meminta maaf dan mendapatkan pengamunan untuk sang anak, Leon Dozan.
Sebagaimana diketahui, Leon Dozan saat ini tengah mendekam di penjara atas kasus penganiayaan terhadap Rinoa Aurora.
"Tante Betha tiap hari WhatsApp sampai sujud pegang kaki saya. Tadinya kita mau lanjutin (proses di kepolisian), terus tante Betha cium kaki saya," ungkap Yuliana dikutip dari YouTube FYP Trans 7.
Mendapatkan perlakuan demikian, Yuliana mengaku bersimpati karena paham betul dengan apa yang dirasakan oleh Betharia Sonata sebagai seorang ibu. Terlebih, Betharia Sonata rela bersujud meminta maaf kepada orang yang lebih muda darinya.
"Saya sebagai seorang ibu rasa kasihan juga. Apalagi ibu Betha jauh umurnya lebih tua dari saya, terus sujud di lantai di kaki saya sambil minta maaf 'Tolong bantu anak saya,'," ungkap Yuliana dikutip dari YouTube Maia AlElDul TV, Kamis (30/11/2023).
Yuliana merasa sedih dengan tindakan Betharia Sonata, namun ia pun bingung dalam memutuskan sikap ke depannya untuk berdamai atau tidak.
Pasalnnya, Rinoa Aurora saat ini mengalami trauma yang diakibatkan oleh tindakan Leon Dozan beberapa waktu lalu.
"Sebagai ibu, hati nurani saya juga merasa sedih, saya juga bisa merasakan gimana perasaannya ibu Betha karena anaknya mendekam di dalam penjara," tutur Yuliana.
"Tapi di satu sisi, anak saya juga trauma. Kita masih mikir, masih iya enggak, iya enggak," sambungnya menambahkan.
Oleh sebab itu, Yuliana dan Rinoa Aurora belum memutuskan tindakannya untuk Leon Dozan. Ibu Rinoa masih menimbang segala kemungkinan dan memikirkan keamanan sang putri apabila ia berdamai dengan Leon Dozan.
"Ada juga yang bilang ya udah damaikan saja, tapi saya masih mikir. Ada jaminan apa buat Rinoa biar aman? Misalkan dia keluar, jaminannya apa Rinoa akan aman, itu yang masih kami pikirkan," ucap Yuliana.
Baca Juga
-
Daily Style Goals! 4 Padu Padan OOTD Semi Kasual ala Jay ENHYPEN
-
So Ji Sub Jadi Ayah dengan Masa Lalu Kelam di Drama Manager Kim
-
Infinix Note Edge Siap Rilis di Indonesia, Desain Tipis Pakai Chipset Baru
-
Hantu Penunggu Bel Sekolah
-
Sukses Besar, Zootopia 2 Salip Frozen 2 Jadi Film Animasi Disney Terlaris
Artikel Terkait
-
Profil dan Agama Betharia Sonata, Rela Cium Kaki Ibu Rinoa Aurora Demi Minta Maaf Kelakuan Putranya
-
Rinoa Auraro Saking Trauma Diperlakukan Kasar Sampai Nangis Lihat Mobil Mirip Punya Leon Dozan
-
Rinoa Aurora Sempat Anggap Leon Dozan Sempurna, Ibu Sudah Beri Peringatan: Gak Mungkin
-
Larang Bergaul dengan Cewek, Leon Dozan Tuding Teman Rinoa Aurora Penyuka Sejenis
-
Dianiaya Leon Dozan, Rinoa Aurora Malu ke Kampus Gara-Gara Diledek Cewek Viral
Entertainment
-
So Ji Sub Jadi Ayah dengan Masa Lalu Kelam di Drama Manager Kim
-
Sukses Besar, Zootopia 2 Salip Frozen 2 Jadi Film Animasi Disney Terlaris
-
Andre Taulany Buka-bukaan soal Harapan Baru di 2026: Kawin Lagi!
-
Nama Anak Steffi Zamora Jadi Sorotan, Netizen Kaitkan dengan Laura Anna?
-
Sinopsis Film The Housemaid, ART Terjebak dalam Rahasia Keluarga Kaya
Terkini
-
Daily Style Goals! 4 Padu Padan OOTD Semi Kasual ala Jay ENHYPEN
-
Infinix Note Edge Siap Rilis di Indonesia, Desain Tipis Pakai Chipset Baru
-
Hantu Penunggu Bel Sekolah
-
Anabul Sering Garuk? Ini 5 Sampo Kucing Ampuh Basmi Kutu dan Jamur
-
5 Heels Pendek yang Tetap Elegan dan Nyaman Dipakai Kondangan, Bebas Pegal!