Drama Korea terbaru stasiun TV MBC bertajuk 'Wonderful World' akhirnya membagikan update terbaru mengenai jadwal penayangan.
Mengutip dari Soompi pada Selasa (19/12/2023), dibintangi oleh pasangan pemeran utama Kim Nam Joo dan Cha Eun Woo ASTRO, drama Korea ‘Wonderful World’ dijadwalkan tayang pada bulan Maret tahun 2024.
Drama ini akan menempati slot tayang hari Jumat dan Sabtu di stasiun TV MBC.
Sinopsis Drama Korea Wonderful World
‘Wonderful World’ merupakan drama bergenre emosional thriller yang menceritakan kisah seorang wanita bernama Eun Soo Hyun (Kim Nam Joo), yang ingin melakukan balas dendam setelah kehilangan putranya.
Ketika sang penjahat yang bertanggung jawab atas kematian putranya berhasil lolos dari jerat hukum, ia memutuskan untuk mencari keadilan dengan caranya sendiri.
Drama ini akan digarap oleh sutradara Lee Seung Young, yang sebelumnya mengerjakan drama ‘Tracer’, ‘Voice 2’, dan ‘The Missing’.
Karakter dalam Drama Korea Wonderful World
Kim Nam Joo akan memerankan karakter pemeran utama wanita bernama Eun Soo Hyun. Ia adalah seorang profesor psikologi dan penulis terkenal, yang putus asa setelah kehilangan sang putra.
Sedangkan Cha Eun Woo akan memerankan karakter Kwon Sun Yool, yang menjalani kehidupan sulit, setelah ia keluar dari sekolah kedokteran. Namun, secara tak terduga ia terlibat dengan Eun Soo Hyun.
Selanjutnya Kim Kang Woo akan berperan sebagai Kang Soo Ho, seorang pembaca berita yang sukses. Ia adalah suami Eun Soo Hyun, yang hidupnya juga mengalami keterpurukan setelah putra mereka meninggal.
Terakhir Im Se Mi akan memerankan karakter Han Yoo Ri, pemilik sebuah toko yang dekat dengan Eun Soo Hyun layaknya saudara kandung.
Drama Korea ‘Wonderful World’ kini tengah melakukan tahap akhir produksi untuk penayangan pada bulan Maret 2024 mendatang.
Selain tayang di stasiun TV MBC, drama ini juga dapat disaksikan secara global melaui platform streaming Disney+.
Drama ini juga merupakan proyek pertama Kim Nam Joo bersama Cha Eun Woo. Chemistry antara kedua pemeran utama dengan genre yang menegangkan ini membuat para pemirsa semakin tidak sabar menyambut penayangan perdana.
Baca Juga
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Ketiga Lagu 1999 di Program 'Music Core'
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
Artikel Terkait
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Couple Favorit Hospital Playlist Ini Dikabarkan Tampil di Resident Playbook
-
Band Mido and Falasol Dipastikan Isi OST Resident Playbook Setelah 4 Tahun
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
Entertainment
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur