Drama Korea garapan stasiun MBC yang bertajuk “A Good Day to Be a Dog” telah membagikan potongan gambar baru menjelang episode terakhir yang akan tayang malam ini, Rabu (10/1/2024).
Drama yang diadaptasi dari webtoon populer ini dibintangi oleh Park Gyu Young, Cha Eun Woo ASTRO, Lee Hyun Woo, dan masih banyak lagi.
“A Good Day to Be a Dog” adalah drama romantis fantasi yang menceritakan tentang Han Hae Na (diperankan oleh Park Gyu Young), seorang wanita yang dikutuk untuk berubah menjadi seekor anjing setiap kali dia mencium seorang pria.
Di tengah kutukan tersebut, Han Hae Na tidak sengaja mencium rekan kerjanya, Jin Seo Won (diperankan oleh Cha Eun Woo ASTRO). Namun, ternyata Jin Seo Won sangat takut pada anjing karena sebuah peristiwa traumatis di masa lalu.
Spoiler “A Good Day to Be a Dog” episode 14
Dalam episode sebelumnya, Han Hae Na mengatasi kutukan Lee Bo Kyum (diperankan oleh Lee Hyun Woo) dan mendapatkan kembali ingatannya sepenuhnya tentang Jin Seo Won. Keduanya menegaskan kembali perasaan mereka satu sama lain melalui pelukan penuh kasih sayang.
Salah satu potongan gambar yang dirilis melalui Instagram @mbcdrama_now menunjukkan Jin Seo Won dan Han Hae Na di festival sekolah. Hae Na menyiapkan hadiah kejutan untuk Seo Won yang merayakan ulang tahunnya di hari yang sama dengan festival itu.
Dalam foto lainnya, Hae Na dan Seo Won berbicara dengan paman Hae Na, Dong Chul (diperankan oleh Kim Hae Joon) secara terpisah. Hal ini membangkitkan rasa penasaran penonton mengenai alasan Dong Chul datang ke festival sekolah.
Potongan gambar lainnya memperlihatkan Jin Seo Won, Min Ji Ah (diperankan oleh Kim Yi Kyung), wakil kepala sekolah (diperankan oleh Yoo Seung Mok), dan Dong Chul sedang melakukan pertemuan tatap muka.
Sebelumnya, wakil kepala sekolah mengutuk Dong Chul dengan membuat suaranya berubah menjadi suara gonggongan anjing. Adegan saat keduanya berbicara dengan tenang satu sama lain menimbulkan rasa penasaran pemirsa tentang apakah Dong Chul akan mampu mematahkan kutukan di depan Seo Won dan Ji Ah.
Jika kamu penasaran dengan episode terakhirnya, jangan lupa saksikan drama “A Good Day to Be a Dog” malam ini, 10 Januari 2024 pukul 21.00 KST.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Susul Jeon Do Yeon, Kim Ji Won akan Bintangi Drama The Price of Confession
-
Sinopsis A Bloody Lucky Day, Kisah Sopir Taksi Tumpangi Pembunuh Berantai
-
Comeback Usai Lahiran, Park Shin Hye Jadi Dokter Gila Kerja di Drama Korea Doctor Slump
-
Tayang Maret, 3 Karakter Utama dalam Drama Korea Let's Get Grabbed by the Collar
-
Honey Lee & Lee Jong Won Terikat Takdir Tak Terduga di Drama Knight Flower
Entertainment
-
Kim Soo-hyun Terancam Digugat Rp70 Miliar Imbas Pembatalan Fan Meeting
-
Sinopsis The Prisoner of Beauty Episode 1: Pernikahan Politik
-
Selain The Prisoner of Beauty, Ini 7 Drama China Garapan Sutradara Deng Ke
-
5 Kisah Cinta Yokai Paling Menarik dan Mengharukan dalam Anime
-
Series Alice in Borderland 3: Mengungkap Dunia Borderland Sesungguhnya
Terkini
-
2 Nama yang Berpeluang Gantikan Denny Landzaat jika Tinggalkan Timnas Indonesia
-
Ulasan Novel How to End A Love Story:Ketika Cinta Harus Bertemu Luka Lama
-
Alfredo Vera Masuk Nominasi Pelatih Terbaik Usai Selamatkan Madura United
-
Ulasan Buku Finding My Bread, Kisah si Alergi Gluten Membuat Toko Roti
-
Di Balik Tren Quiet Quitting: Tanda Karyawan Lelah atau Perusahaan Gagal?