Lanskap hiburan Indonesia rasa-rasanya semakin meriah dengan series antologi romansa yang sebentar lagi akan menyapa penonton, khususnya bagi fans pemain yang terlibat dalam series ini.
Adalah "Ckckck”, judul series berkonsep antologi ini, yang beberapa episodenya dibuat oleh Rahabi Mandra (sutradara film Detektif Jaga Jarak dan Gampang Cuan).
Series ini telah menjalani Special Screening di CGV Grand Indonesia pada 30 Januari 2024, dijadwalkan tayang perdana di Maxstream mulai 31 Januari 2024, dan akan terdiri dari enam episode. Masing-masing episode akan menampilkan kisah cinta yang berbeda dan rumit dalam kehidupan dewasa.
Series "Ckckck" menampilkan kombinasi talenta yang sudah mapan dan yang sedang naik daun dalam industri hiburan Indonesia. Di antaranya ada: Rio Dewanto, Karina Salim, Yoshi Sudarso, Kelly Tandiono, Yusuf Mahardika, Cassandra Les, Bhisma Mulia, Prisia Nasution, Ben Joshua, Dimas Anggara, Hannah Al Rashid, Carissa Perusset, dan Wafda Saifan.
Telah terkonfirmasi pula judul-judul pada tiap episodenya: "Contact Kaga", "Cari Kaga", "Cium Kaga", "Cerai Kaga”, "Cabut Kaga", dan "Colong Kaga".
Judul-judul ini memberi petunjuk pada penonton bahwa seriesnya akan merujuk pada naratif yang beragam, dan menjelajahi kompleksnya hubungan dewasa melalui lika-liku cinta.
Hal yang membedakan "Ckckck" adalah arahan kolaboratifnya, dengan empat sutradara berbeda yang memberikan pandangan unik mereka pada series ini.
Rahabi Mandra, Emil Heradi, Greg Soegono, dan Luna Maya. Sementara Luna Maya, sebenarnya adalah aktris bertalenta, yang mana, series ini bukanlah debut pertamanya sebagai sutradara, pasalnya, dia pernah menjadi sutradara dalam Film Pintu Harmonika.
Tampaknya, inklusi Luna Maya sebagai salah satu sutradara menambah lapisan menarik pada proyek ini. Dengan telah memperlihatkan keterampilan penyutradaraan sebelumnya dalam “Pintu Harmonika”, tentunya keterlibatan Luna Maya dapat membawa perspektif segar dan berbeda pada series ini.
Maxstream, platform streaming yang dipilih untuk menayangkan "Ckckck", tanpa diragukan akan menjadi wadah terbaik dalam setiap momen penayangannya.
Dengan jangkauan dan aksesibilitasnya, Maxstream bertujuan untuk membuat kisah cinta yang menggugah hati ini tersedia bagi berbagai kalangan.
Mari kita nantikan rilisnya, hanya tinggal menghitung hari.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ketika Horor Thailand Mengusung Elemen Islam dalam Film The Cursed Land
-
Review Film Laut Tengah: Ketika Poligami Jadi Solusi Menggapai Impian
-
Krisis Iman dan Eksorsisme dalam Film Kuasa Gelap
-
Kekacauan Mental dalam Film Joker: Folie Deux yang Gila dan Simbiotik
-
Sinopsis Film Bolehkah Sekali Saja Kumenangis, Kisah Haru Terinspirasi dari Lagu
Artikel Terkait
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
Oppo Reno 13 Series Siap Meluncur dengan Kamera Canggih dan Desain Premium
-
4 film Garapan Kimo Tjahjanto yang Menegangkan, Terbaru ada The Shadow Strays
-
Teror Mengintai di Setiap Sudut Layar, 4 Rekomendasi Series Horor Netflix
-
Serial Baru Netflix 'Mr. Plankton' Punya Sarat Makna Hidup yang Mendalam
Entertainment
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings
-
Comeback Memukau! VIVIZ Umbar Pesona dan Rasa Percaya Diri di Video Musik Lagu Baru 'Shhh!'
Terkini
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
-
Denny Cagur Akui Ada 27 Artis Diperiksa Bareskrim Terkait Kasus Dugaan Judi Online
-
Ulasan Buku Sukses Meningkatkan Kualitas Diri, Panduan Praktis Meraih Impian
-
Rizky Ridho, dan Akselerasi Kejutannya yang Selalu Jadi Ancaman bagi Pertahanan Lawan