Bersiap untuk menyambut rangkaian musik dan penampilan solo dari para member NCT tahun ini. Menyusul debut solo Ten, serta comeback solo Taeyong pada bulan Februari ini, Doyoung NCT juga akan merilis debut solonya di tahun 2024.
Dengan begitu, Doyoung akan menjadi member ketiga NCT yang akan memulai kariernya sebagai penyanyi solo, di luar kegiatan grup dan sub unit.
Mengutip dari akun Instagram @nctzenarea pada Senin (19/2/2024), Doyoung dijadwalkan merilis album debut solonya pada paruh pertama tahun 2024.
Agensi SM Entertainment mengumumkan bahwa Doyoung kini tengah dalam persiapan album debut solonya.
NCT yang merupakan grup dengan anggota yang besar, akan memperluas aktivitasnya dengan mulai berfokus pada aktivitas solo para anggota. Selain aktif dengan sejumlah kegiatan promosi sub unit tetap mulai dari NCT U, NCT 127, NCT Dream, dan WayV.
Tahun ini NCT membuka aktivitasnya dengan debut solo Ten NCT yang baru saja merilis mini album pertamanya bertajuk ‘TEN’ pada tanggal 13 Februari 2024.
Disusul dengan Taeyong yang akan melakukan comeback dengan mini album keduanya bertajuk ‘TAP’ pada tanggal 26 februari 2024.
Selanjutnya debut sub unit baru, NCT WISH, yang merupakan sub unit terakhir NCT pada tanggal 21 Februari 2024.
Sementara itu, Doyoung merupakan anggota NCT yang aktif di 3 unit sekaligus yakni NCT U, NCT 127, dan NCT DoJaeJung.
Sebagai salah satu vokalis utama grup, Doyoung juga kerap beraprtisipasi dalam mengisi OST sejumlah drama Korea. Vokal dan penampilannya juga sudah tidak diragukan lagi.
Memasuki tahun ke-8 kariernya bersama NCT, Doyoung akan menyapa para penggemar sebagai penyanyi solo dan menawarkan musik yang berbeda dari sebelumnya.
Para penggemar pun sudah tidak sabar untuk menyaksikan penampilan solo Doyoung tahun ini, dan melakukan banyak aktivitas lainnya bersama para penggemar.
Sementara itu, Doyoung bersama dengan anggota NCT lainnya juga akan mengisi dan tampil di konser ‘SMTOWN Live 2024 in Tokyo’ yang akan digelar pada tanggal 21 dan 22 Februari 2024, di Tokyo Dome, Jepang. Bersama dengan sejumlah artis di bawah naungan SM Entertainment lainnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
IDID Melawan Batasan dan Tetap Jadi Diri Sendiri di Lagu Terbaru, Push Back
-
Duet 2 Vokalis Utama, Doyoung NCT Gaet Belle Kiss of Life di Single Terbaru
-
Unjuk Semangat Jiwa Muda, Baby DONT Cry Teriak I Don't Care di Lagu Terbaru
-
Usung Tema Nightmare, BabyMonster Tampil 'Psycho' di Video Musik Terbaru
-
Pamit Sebelum Wamil, Jungwoo NCT Siap Rilis Lagu Debut Solo Akhir November
Artikel Terkait
Entertainment
-
IDID Melawan Batasan dan Tetap Jadi Diri Sendiri di Lagu Terbaru, Push Back
-
Sinopsis Bison: Kaalamaadan, Film India Terbaru Dhruv Vikram di Netflix
-
Pengacara Sarwendah Bantah Klaim Nafkah Rp200 Juta, Begini Klarifikasinya
-
Dari Anak Petani, Kini Rivel Sumigar Jadi Kreator dengan Jutaan Pengikut!
-
Lula Lahfah Diingatkan Sahabat soal Reza Arap, Respons sang Ibu Bikin Kaget
Terkini
-
3 Flat Shoes di Bawah 200 Ribu yang Bikin Look Makin Chic
-
Filosofi Menanam Bunga Matahari untuk Tumbuh di Tengah Quarter Life Crisis
-
Meraba Realita Musisi Independen yang Hidup dari Gigs Berbayar Seadanya
-
Bikin Wangi Seharian! 3 Parfum Pria Cocok Banget Buat Kado Pacar
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY