Happy Asmara diduga pacaran dengan penyanyi Jawa, Gilga Sahid. Rumor tersebut mencuat ke publik setelah beberapa kemesraan mereka terungkap.
Baru-baru ini Happy Asmara dan Gilga Sahid keciduk saling merangkul tangan saat masuk ke dalam lift. Senyum sumringah terpancar dari wajah dua penyanyi dangdut tersebut.
Kemesraan Happy Asmara dan Gilga Sahid bukan hanya sekali itu saja terjadi. Mereka beberapa kali keciduk mesra saat di tempat umum.
Beredar foto Gilga merangkul pundak mantan kekasih Denny Caknan tersebut di Semarang. Ada pula foto meereka bergandengan tangan ketika di Demak.
Bukti-bukti kemesraan Happy Asmara dan Gilga Sahid ini membuat warganet curiga kalau keduanya sudah berpacaran.
"Lepas dari ulek-ulek dapat orang Madiun ganteng pol," komentar warganet.
"Wajah aja udah mirip apa ini yang dinamakan jodoh," ujar yang lain.
"Sumpah mirip pol semoga aja jodoh ya Allah," tanggapan lainnya.
BACA JUGA: Mantan Mertua Rela Jual GOR Pribadi Demi Biayai Pengobatan Kurnia Meiga: Berapa Miliar Aku Biayai
"Ngikutin Mbak Happy dari belum terkenal sampai sekarang ya Allah. Bahagia banget lihatnya semoga jodoh buat senyum-senyum sendiri," tulis warganet lain.
Meskipun warganet banyak yang berasumsi mereka sudah jadian tetapi baik Happy maupun Gilga belum buka suara. Hanya saja sebelum kabar ini Happy sempat dikabarkan dengan Jhony Saputra, anak Haji Isam.
Pengusaha tambang itu juga pernah keciduk mengantarkan Happy Asmara ke bandara. Happy sendiri belum lama mengaku memang sedang dekat dengan seseorang.
"Aku nggak punya pacar, tapi yang deket ada," kata Happy saat di acara ulang tahun salah satu stasiun televisi.
"Kelihatannya aku tuh gak move on, padahal aku udah punya pacar. Eh," sambungnya disinggung soal move on dari Denny Caknan.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
7 Rekomendasi Film Horor Terbaik dari tahun 80-an, Sudah Nonton?
-
Mees Hilgers, Laga Kontra Cina dan Performa Buruknya di Timnas Indonesia
-
Harapan Pupus! Ada 2 Alasan Kekalahan MU dari Spurs Kali Ini Terasa Jauh Lebih Menyakitkan
-
Kembang Goyang Luna Maya Patah Detik-Detik Sebelum Akad, Pertanda Apa?
-
Mulai Rp1,4 Juta, Ini Daftar Harga Tiket Konser Doh Kyung-soo di Jakarta
Artikel Terkait
Entertainment
-
7 Rekomendasi Film Horor Terbaik dari tahun 80-an, Sudah Nonton?
-
Mulai Rp1,4 Juta, Ini Daftar Harga Tiket Konser Doh Kyung-soo di Jakarta
-
5 Rekomendasi Film Klasik Ikonik yang Tak Lekang oleh Waktu, Ada Favoritmu?
-
Sinopsis The Comic Bang, Drama China Terbaru Shen Yue dan Wang Jing Xuan
-
Lee Do Hyun Menang Aktor Baru Terbaik Usai Wamil di Directors Cut 2025
Terkini
-
Mees Hilgers, Laga Kontra Cina dan Performa Buruknya di Timnas Indonesia
-
Harapan Pupus! Ada 2 Alasan Kekalahan MU dari Spurs Kali Ini Terasa Jauh Lebih Menyakitkan
-
Kembang Goyang Luna Maya Patah Detik-Detik Sebelum Akad, Pertanda Apa?
-
Menanti Magis Ole Romeny: Bisakah Kembali Membuat Kejutan di Lini Depan Timnas Indonesia?
-
Gagal Juara Europa League, Tottenham Benar-Benar Berikan Musim Menyakitkan bagi Iblis Merah