Penampilan LE SSERAFIM di Festival Coachella tengah menjadi topik hangat di media sosial. Banyak netizen yang mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap kualitas vokal girl group besutan HYBE tersebut.
Vokal para member LE SSERAFIM dianggap kurang mumpuni dan tidak stabil selama penampilan live mereka di panggung Coachella. Netizen bahkan membandingkan mereka dengan BLACKPINK yang merupakan girl group K-pop pertama yang tampil di festival bergengsi tersebut pada tahun 2019 dan menuai respons positif.
Menyusul kritik yang dilayangkan pada grupnya, Sakura pun membagikan perasaannya terkait kontroversi tersebut melalui Weverse pada Senin (15/4/2024).
“Saya belajar banyak, dari persiapan Coachella hingga hari pertunjukan. Apa artinya berada di atas panggung. Apakah saya menyajikan penampilan yang sempurna kepada penonton? Apakah saya membuat penonton menikmati pertunjukannya? Atau apakah saya tidak diperbolehkan melakukan satu kesalahan pun saat tampil? Tiap orang punya standarnya masing-masing. Dan standarnya juga berbeda-beda tergantung jenis panggungnya,” tulis Sakura seperti dikutip dari KBIZoom.
Ia melanjutkan, “Menurutku pertunjukan ini menyenangkan, bahkan bagi orang-orang yang tidak mengenal kami dan orang-orang yang mendengarkan musik kami untuk pertama kalinya! Saya selalu ingin membuat panggung yang membuat saya berpikir 'Hari ini adalah hari yang tak terlupakan!'. Dan dengan tekad itu, kami telah memberikan kinerja terbaik.”
Sakura menekankan, “Grup kami, yang baru memasuki tahun kedua setelah debut kami dan baru mengadakan tur satu kali, mencurahkan seluruh upaya kami untuk penampilan Coachella ini, dengan bernyanyi sepenuh hati dan menikmati panggung. Kami mungkin terlihat tidak dewasa di mata seseorang, namun jelas bahwa tidak ada seorang pun yang sempurna dan ini adalah penampilan terbaik yang pernah kami tampilkan.”
Terakhir, idola asal Jepang itu menulis, “Tidak peduli apa yang dipikirkan orang lain, saya percaya pada perasaan saya sendiri. Begitulah cara saya sampai sejauh ini. Saya tidak akan mengkhianati diri saya sendiri dan akan terus percaya pada perasaan saya di masa depan”, menambahkan “Kami akan menunjukkan kepada Anda adegan-adegan yang lebih tak terbayangkan di masa depan jadi silakan terus nantikan kami.”
Postingan Sakura mendapatkan reaksi beragam. Sakura dinilai hanya mengungkapkan perasaannya yang meluap-luap tentang panggung Coachella tanpa menjelaskan atau meminta maaf atas lemahnya kemampuan menyanyi grup tersebut.
Sementara itu, LE SSERAFIM akan tampil kembali di panggung Coachella pada tanggal 21 April mendatang. Publik pun penasaran apakah girl group tersebut akan menunjukkan peningkatan terkait kualitas vokal mereka saat menyanyi secara live.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Gaya Makin Menawan dengan 4 Ide OOTD Smart Casual ala Kazuha LE SSERAFIM
-
Ada Suho EXO hingga TWS, Asia Artist Awards 2024 Umumkan Lineup Artist ke-2
-
Imut sampai Edgy, 6 Gaya Rambut Sakura LE SSERAFIM yang Bisa Kamu Adaptasi
-
Serasa Lagi di Jepang! Tengok Keindahan Bunga Tabebuya Bermekaran di Jakarta
-
Stop Insecure! Ini 5 Lagu Le Sserafim yang Bikin Kamu Lebih Percaya Diri
Entertainment
-
Sambut Hari Anak Sedunia PBB, Doyoung NCT Donasi Rp1,1 Miliar ke UNICEF
-
3 Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho, Ada Sporty hingga Mendebarkan
-
TVXQ Resmi Merilis Album Perayaan Debut 20 Tahun di Jepang Bertajuk 'Zone'
-
4 Rekomendasi Film Komedi Dibintangi Zac Efron, Terbaru Ada A Family Affair
-
Keren! NewJeans Bakal Jadi Headliner di Festival Tahun Baru Terbesar di Jepang
Terkini
-
Indonesia dan Lunturnya Budaya Malu, dari "Jam Karet" hingga Korupsi
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
3 Pemain Kunci Timnas Jepang yang Perlu Diwaspadai, Ada Eks-Inter Milan
-
4 Gaya OOTD Girly ala Kim Se-jeong, Simpel untuk Disontek!
-
4 Pemain Utama Drama Korea Parole Examiner Lee, Ada Go Soo hingga Yuri SNSD