Di akhir film pertama Final Destination, karakter Alex Browning yang diperankan oleh Devon Sawa berhasil selamat, berbeda dengan sejumlah karakter lainnya yang bernasib naas.
Hal ini mencuatkan spekulasi jika Devon Sawa akan kembali di sekuelnya yang tayang beberapa tahun kemudian. Namun, apa yang diharapkan tidak sesuai kenyataan. Devon Sawa tidak muncul di Final Destination 2 hingga sekuel-sekuel berikutnya.
Bahkan disebutkan bahwa karakter Alex Browning meninggal di timeline antara dua film Final Destination. Lantas, apa alasan sebenarnya sang pemeran utama tidak muncul di sekuel yang dirilis tahun 2003 itu?
Menyadur dari laman ComicBook.com pada Sabtu (20/4/2024), Devon Sawa mengungkap bahwa rencananya untuk kembali di Final Destination 2 tidak terealisasikan lantaran ia tidak dapat syuting saat itu.
"Saya tidak benar-benar bisa bekerja. Lalu saya mengambil waktu istirahat dari pekerjaan ini," klarifikasi Devon Sawa.
Devon sempat berpikir dirinya dapat kembali di sekuel berikutnya bertajuk Final Destination 3, namun sayangnya hal itu tidak terwujud.
"Awalnya, mungkin saya pikir akan kembali untuk (film) yang ketiga, tetapi pada akhirnya tidak berhasil," sambungnya.
Setelah ditinggal Devon, kepopuleran Final Destination rupanya tak ikut meredup. Kendati demikian, Devon turut senang melihat kesuksesan franchise yang pernah dibintanginya.
Di sisi lain, konsep cerita dalam sejumlah sekuel pun dikemas berbeda. Film pertama fokus pada kematian tidak disengaja yang praktis dalam pembuatannya, sementara sekuelnya lebih menonjolkan adegan-adegan dramatis dengan polesan efek CGI.
Devon Sawa lebih suka jika franchise tersebut kembali mengadopsi nuansa thriller psikologis dan supernatural yang lebih halus seperti di film pertamanya.
Namun ia juga tak menyangkal jika Final Destination 5 memanfaatkan teknologi 3D dengan sangat baik, hingga membuat adegan-adegan dramatis seperti objek yang terbang dari jembatan terasa lebih nyata.
Sementara itu, film seri ke-6 bertajuk Final Destination: Bloodlines telah memasuki proses syuting sejak Maret lalu, dengan arahan sutradara Zach Lipovsky dan Adam B. Stein.
Film yang rilis pada 2025 mendatang ini dibintangi oleh Brec Bassinger, Teo Briones, Kaitlyn Santa Juana , Richard Harmon, Anna Lore, Owen Patrick Joyner, Max Lloyd-Jones, Rya Kihlstedt, dan Tinpo Lee.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Usung Genre Horor, Anime The Summer Hikaru Died Siap Tayang Tahun 2025
-
LiSA dan Felix Stray Kids Berkolaborasi di OST Anime Solo Leveling Season 2
-
Layak Dinanti, Intip Trailer dan Jadwal Rilis One Hundred Years of Solitude
-
Umumkan Hiatus, Manga Spy x Family Bakal Rilis Kembali pada 23 Desember
-
Berlatar di Periode Edo, Anime Shabake Siap Tayang Tahun 2025
Artikel Terkait
-
Cerita Brandon Salim Di-Stalking Fans, Malah Berakhir Bahagia
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
-
Review Film Do Patti: Ketika Ikatan Saudara Kembar Berubah Menjadi Neraka
-
Sutradara di Korsel Pun Tak Kepikiran, Falcon Pictures Angkat Kisah yang Hilang dari Film Miracle In Cell No. 7
Entertainment
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
-
Review Film Do Patti: Ketika Ikatan Saudara Kembar Berubah Menjadi Neraka
-
3 Rekomendasi Film Maddie Ziegler yang Wajib Kamu Saksikan, Ada My Old Ass!
Terkini
-
Jadi Calon Rekan Setim, George Russell Beri Bocoran Ini ke Kimi Antonelli
-
Menggali Xenoglosofilia: Apa yang Membuat Kita Tertarik pada Bahasa Asing?
-
Walau Sukses Tantang Max Verstappen, Lando Norris Ragu Bisa Juara Dunia
-
Menggali Makna Kehidupan dalam Buku Seni Tinggal di Bumi Karya Farah Qoonita
-
Sosok Radojko Avramovic, Pelatih Tersukses di Piala AFF