Sun Zhenni debut sebagai member idol group SNH48. Ia adalah member generasi ke-6 dan lulus dari Team H pada 2023. Idol kelahiran 5 Mei 2000 ini mulai terjun di dunia akting pada 2018 melalui drama Hero's Dream.
Sun Zhenni baru saja merayakan ulang tahun ke-24, lho. Happy birthday Sun Zhenni! Nah, berikut 4 dramanya yang sudah tayang.
1. Hero's Dream (2018)
Sun Zhenni di drama ini bawakan peran pendukung bernama Tian Yi. Hero's Dream mengambil latar akhir Dinasti Qin dan awal Dinasti Han. Drama membawakan genre sejarah dan fiksi ilmiah.
Cerita berawal dari alien yang terjebak di bumi. Dia membantu orang memperebutkan kekuasaan dengan kekuatannya.
Pemeran utama pria adalah jenderal di masa perang. Pemeran utama wanitanya berasal dari masa depan. Mereka melewati banyak peperangan dan akhirnya mengungkap rencana alien.
2. Out of the Dream (2021)
Sun Zhenni berperan sebagai Ling Jiu di drama Out of the Dream. Drama 30 episode ini menceritakan kisah cinta antara pemain opera Peking dan produser sandiwara panggung.
Bai Feili sedang mencari aktris untuk berakting di opera Peking. Ia bertemu dengan Yu Fei dan terpesona dengan suara gadis itu.
Ketika itu Yu Fei dalam persiapan masuk sekolah drama. Ia bekerja paruh waktu dengan Bai Feili dan dibantu mempersiapkan ujian masuk.
3. Till the End of the Moon (2023)
Di drama xianxia Till the End of the Moon, Sun Zhenni berakting sebagai siluman rubah berekor sembilan bernama Pian Ran. Ia jatuh cinta pada jenderal muda bernama Ye Qingyu.
Till The End of The Moon menceritakan Raja Iblis yang diramal akan menghancurkan dunia dengan dewi penjaga kedamaian. Mereka saling mencintai, tetapi kisah mereka di 3 alam tidak ada yang berakhir baik.
4. Dear Mr. Heavenly Fox (2023)
Di drama Dear Mr. Heavenly Fox, Sun Zhenni berperan sebagai Su Qian Qian. Drama ini tayang sebanyak 30 episode di Mango TV. Dear Mr. Heavenly Fox menceritakan rubah legendaris yang jatuh cinta pada manusia.
Untuk mencegah kekasihnya dikorbankan, rubah legendaris mengorbankan dirinya sendiri di gunung. Tindakannya itu secara tidak sengaja melepaskan roh jahat.
Itulah keempat drama dari Sun Zhenni Ex-SNH48. Mana yang pernah kamu tonton?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sedang Tayang 2099, Ini 5 Drama China Sun Zeyuan sebagai Pemeran Utama
-
6 Drama China Kostum yang Dibintangi Member R1SE, Terbaru Love in Pavilion
-
6 Rekomendasi Drama China dari Pemain The Prisoner of Beauty
-
7 Drama China Kostum yang Dibintangi Member Rocket Girls 101
-
8 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Member Rocket Girls 101
Artikel Terkait
-
3 Hal di Masa Depan yang Tidak Berubah dalam Drakor Lovely Runner
-
Bikin Penonton Tertawa, Im Sol Kembali ke Masa Kuliah di Cuplikan Episode 9 Drama Lovely Runner
-
5 Usaha Ryu Sun Jae Jadikan Im Sol Kekasihnya di Drakor Lovely Runner
-
3 Drama Amy Sun sebagai Pemeran Utama, Ada Accidentally In Love
-
3 Drama Jepang Thriller tentang Pembalasan Dendam yang Penuh Emosi
Entertainment
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'
-
Penggemar Kecewa, Usai Roh Yoon Seo Dikonfirmasi Tak Ikut Proyek All of Us Are Dead 2
-
Sinopsis Omniscient Reader, Film Korea Terbaru Ahn Hyo Seop dan Lee Min Ho
-
No Genre Jadi Album BOYNEXTDOOR yang Pertama Tembus 1 Juta dalam 5 Hari
-
5 Drama Korea Populer Seohyun SNSD, Segera Tayang The First Night with the Duke
Terkini
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e
-
Ulasan Novel Hi Serana Adreena, Perjuangan Anak Pertama yang Penuh Air Mata
-
Realme GT 7T Segera Hadir dengan Sensor Selfie 32 MP dan Baterai Jumbo 7000 mAh