Jenis lagu atau musik yang didengarkan sehari-hari tentunya sangat bisa mempengaruhi mood. Oleh karena itu, penting mencari alternatif musik yang memiliki nuansa positive vibes agar hati tidak terbawa energi-energi negatif.
Tentu makna indah di balik lirik Scars to Your Beautiful menarik untuk diulas bersama. Dibawakan oleh Alessia Cara, lagu ini dirilis pada 1 Januari 2015 lalu dan menjadi bagian dari album yang bertajuk Know-It-All.
Lantaran lagu berdurasi tiga menit lima puluh detik itu memiliki pesan tersirat yang tak kalah penting, utamanya untuk menyadarkan para perempuan. Mengambil tema tentang cantik, Scars to Your Beautiful mengusung alunan penuh semangat.
Melalui lirik yang mendalam, Alessia Cara mengajak para pendengar untuk belajar lebih menerima diri sendiri. Berikut adalah tiga makna menarik yang dapat diperoleh:
1. Jangan batasi kecantikan hanya dengan kecantikan fisik
Banyak perempuan berlomba untuk menjadi cantik. Bukan hal yang salah, tetapi akan menjadi masalah jika dilakukan secara berlebihan. Apalagi dengan mengikuti standar cantik milik orang lain yang harus begini dan harus begitu, tentu bisa membuat sangat tidak nyaman.
Padahal setiap perempuan bisa cantik dengan caranya sendiri. Cukup merawat diri tanpa merubah apapun, masing-masing perempuan memiliki kecantikan berbeda-beda. Jadi, tak perlu memaksa mengikuti standar yang ditetapkan oleh orang lain. Sadari bahwa kecantikan tidak hanya berpatok pada keindahan fisik.
2. Jangan menyerah, karena harapan itu selalu ada
Meski dalam situasi hidup yang paling gelap sekali pun, selalu ada harapan untuk mereka yang memilih bertahan. Termasuk bertahan dalam situasi yang tak diinginkan. Maka daripada menyerah, lebih baik ajari hati untuk bisa lebih menerima segala hal yang datang.
Dengan alunan musik yang penuh semangat, lagu Scars to Your Beautiful bisa secara tidak langsung menumbuhkan banyak energi positif di dalam diri. Maka lagu tersebut sangat cocok dimasukkan dalam playlist Anda.
3. Terus kenali diri sendiri
Sama seperti mengenal orang lain, proses untuk mengenali diri sendiri juga terkadang membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Namun yang pasti, hal tersebut tak boleh berhenti di tengah jalan.
Lantaran dengan mengenal diri sendiri, kita akan bisa lebih mudah dan leluasa mengembangkan potensi. Tak hanya berfokus pada kecantikan fisik yang bisa hilang sewaktu-waktu, tetapi pada hal yang lebih penting untuk masa depan.
Jadi, cantiklah dengan caramu dan sadari bahwa kamu cantik dengan definisi cantikmu sendiri!
Baca Juga
-
Lagu Diri Karya Tulus, Ajak Segera Bangkit dari Kelamnya Masa Lalu
-
Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia vs Irak Meroket, Ada Apa dengan PSSI?
-
Dear Suporter, Ini 3 Alasan Tak Perlu Hujat Pemain jika Timnas Indonesia Kalah
-
Jelang Kick Off Lawan Guinea, Timnas Indonesia Malah Dapat Kabar Buruk, Ada Apa?
-
Edukasi Supporter Tak Boleh Berhenti, Demi Jaga Mentalitas Timnas Indonesia
Artikel Terkait
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Justin Hubner Minat Nikah dengan Perempuan Indonesia
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
-
Lirik Lagu Mister Mendem, Duet Happy Asmara dan Gilga Sahid
-
Lirik Lagu Terima Kasih Guru Lengkap Link Download Resmi untuk Hari Guru Nasional 2024
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?