Chuu akhirnya resmi menyapa para penggemar dengan album dan musik terbaru. Lewat mini album kedua bertajuk 'Strawberry Rush' yang telah dirilis pada Selasa (25/6/2024).
Bersamaan dengan itu, video musik untuk lagu utama dengan judul yang sama juga telah dibagikan di kanal YouTube resmi CHUU Official.
Video musik untuk lagu 'Strawberry Rush' kali ini disajikan dengan konsep animasi yang unik. Di mana Chuu berubah menjadi seorang pahlawan wanita yang berpetualang di dunia penuh animasi, setelah ia memakan sarapan sebuah strawberry.
Seolah mendapatkan kekuatan super dari buah yang ia makan, Chuu menghadapi semua rintangan dengan penuh percaya diri melalui kekuatan strawberry yang ia miliki.
Selain menghadirkan video musik yang unik, dengan keseluruhan konsep animasi yang memikat. Chuu sukses menampilkan pesona vokalnya melalui sejumlah bagian rap yang ia bawakan di beberapa bagian lagu. Dipadukan dengan vokalnya yang fresh dan powerful untuk lagu ini.
Meski mengusung konsep superhero yang bertarung penuh dengan semangat, Chuu tak meninggalkan imagenya yang ceria dan menggemaskan dalam karakternya yang sukses membuat semua orang merasa bahagia dengan kehadirannya.
Di lain sisi lagu 'Strawberry Rush' merupakan lagu dengan genre pop elektrik yang menyuguhkan irama synth yang impresif. Serta musik bass yang unik. Melodi ritmis dan lirik yang jenaka dipadukan dengan energi positif dari Chuu, membuat lagu ini terdengar sangat ceria dan menghibur.
Gaya penampilan Chuu yang unik, serta vibe lagunya yang energik, membuat lagu ini cocok untuk dijadikan OST serial anime.
Tak hanya itu, 'Strawberry Rush' juga menyampaikan pesan tentang meningkatkan kepercayaan diri Chuu sendiri. Dengan menerima tantangan musik yang lebih luas dan jelas, Chuu sukses menyebarkan pesan untuk bersikap penuh percaya diri kepada siapa saja yang mendengarkan lagu ini.
Selain lagu 'Strawberry Rush' sebagai lagu utama. Mini album terbaru Chuu juga menampilkan lima buah b-side track lainnya yang tak kalah kerennya.
Di antaranya ada lagu 'Honeybee', 'Daydreamer', 'Lucid Dream', 'Chocolate', dan 'Chocolate English Version'.
Sekali lagi selamat untuk Chuu atas comeback mini album keduanya bertajuk 'Strawberry Rush'.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Ketiga Lagu 1999 di Program 'Music Core'
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment
Artikel Terkait
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Ultah ke-30, Tipe-X Gelar Tur Orkestra dan Rilis Album ke-8
-
Kumpulan Lirik Lagu Rohani Jumat Agung untuk Mengenang Penyaliban Yesus
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan