Berawal dari kreator konten Musical.ly (sekarang TikTok), Abun Sungkar terjun ke dunia seni peran pada tahun 2016. Dimulai dari membintangi FTV, sinetron, lalu film layar lebar dan web series.
Perjalanan karier Abun termasuk cukup gemilang. Ia dikenal luas berkat aktingnya sebagai pemeran pendukung di sejumlah film dan series populer. Sebut saja Mariposa (2020), Dikta & Hukum (2022), dan Imperfect the Series 2 (2022).
Sehati Semati terbaru, berikut ini empat series Abun Sungkar bagi kamu yang sedang mencari rekomendasi series seru karya sineas Indonesia. Simak sampai selesai, ya!
1. Dikta & Hukum (2022)
Dikta & Hukum adalah serial adaptasi novel berjudul sama karya Dhia’an Farah. Kisahnya berfokus pada Dikta (Ajil Ditto) dan Nadhira (Natasha Wilona) yang berteman sejak kecil.
Dua sejoli ini punya sifat yang bertolak belakang. Dikta adalah mahasiswa hukum yang disiplin dan cerdas, sementara Nadhira seorang siswa kelas 12 SMA yang malas belajar.
Konflik dimulai ketika Dikta dan Nadhira ternyata dijodohkan oleh keluarga mereka, padahal Nadhira sudah berpacaran dengan Seno (Abun Sungkar), teman sekolahnya
Dalam series ini, Seno digambarkan sebagai cowok yang baik dan penyayang. Ia mencintai Nadhira, tetapi harus merelakannya untuk Dikta.
2. Imperfect the Series 2 (2022)
Abun Sungkar kembali dapat peran sad boy di serial Imperfect the Series 2. Musim kedua Imperfect the Series ini menampilkan kisah cinta yang rumit antara Maria (Zsa Zsa Utari), Bima (Ari Irham), dan Adit (Abun Sungkar).
Keluar dari restoran, Maria kini bekerja di sebuah toko hijab. Kebetulan, toko tempatnya bekerja itu bertetangga dengan toko baju milik Adit. Berawal dari perkenalan, mereka menjadi semakin dekat. Adit gencar menunjukkan perhatian dan rasa sukanya pada Maria.
Namun, Adit harus bersaing dengan Bima yang lebih dulu hadir dalam hidup gadis itu.
3. Temen Ngekost (2023)
Selanjutnya ada Temen Ngekost. Tayang di Vision+, Temen Ngekost jadi serial pertama yang dibintangi Abun sebagai pemeran utama. Serial ini mengambil latar di kosan bernama South House. Rumah kos tersebut berada di bawah pengawasan Yasmin (Amel Carla).
Hari-hari Yasmin sebagai pengawas kos diwarnai oleh tingkat kocak penghuni South House. Ada Kai (Abun Sungkar), seorang kreator konten amatir yang menemui banyak masalah hingga Rafi (Arya Mohan), si bad boy yang mengejar-ngejar cinta Yasmin.
Temen Ngekost adalah serial rom-com yang ringan dan menontonnya pun nggak perlu banyak mikir.
4. Sehati Semati
Tayang mulai 28 Juni 2024, Sehati Semati mengusung genre drama-thriller. Mengisahkan tentang lima orang sahabat, yaitu Sheila (Megan Domani), Acel (Ashira Zamita), Tio (Abun Sungkar), Fina (Dianda Sabrina), dan Rega (Ciccio Manassero).
Suatu hari saat sedang mengadakan pesta, mereka tanpa sengaja menemukan sebuah permainan papan kuno bernama Surra di rumah Sheila dan Fina. Ketika mulai bermain, Tio yang ceroboh memulai permainan dengan cara yang tidak benar. Akibatnya, ia mengalami koma dan terjebak di dunia lain yang menyeramkan.
Keempat temannya panik berusaha menyelamatkan Tio. Dimulai dari menemukan pemilik rumah sebelumnya, yakni Sinta (Yasamin Jasem) dan ayahnya, Surya. Namun, tindakan mereka melibatkan Sinta dan Surya justru membawa malapetaka.
Akankah mereka selamat dan berhasil menyelamatkan Tio? Kamu sudah bisa menonton episode satu Sehati Semati secara gratis di MAXstream, lho.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sinopsis dan Pemeran Film 'Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu', Tayang 21 November
-
4 Rekomendasi Series Mawar de Jongh, '10 PM' Tayang 5 November
-
3 Film Remake Dibintangi Angga Yunanda, My Annoying Brother Teranyar
-
Adaptasi Series YouTube, Enzy Storia Jadi Aktris Utama Film 'Yakin Nikah'
-
Naura Ayu Rilis Single Di Depan Mata, Spesial Buat Fadi Alaydrus?
Artikel Terkait
-
Perjuangan Adhisty Zara Berhijab Demi Peran di Cinta Dalam Ikhlas
-
Perjuangan Adhisty Zara Tampil Jadi Gadis Alim di Film Cinta Dalam Ikhlas
-
Teror Mengintai di Setiap Sudut Layar, 4 Rekomendasi Series Horor Netflix
-
4 Rekomendasi Series Mawar de Jongh, '10 PM' Tayang 5 November
-
Ada Life Hill Gayi, Ini 4 Series India yang Dibintangi Divyendu Sharma
Entertainment
-
3 Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho, Ada Sporty hingga Mendebarkan
-
TVXQ Resmi Merilis Album Perayaan Debut 20 Tahun di Jepang Bertajuk 'Zone'
-
4 Rekomendasi Film Komedi Dibintangi Zac Efron, Terbaru Ada A Family Affair
-
Keren! NewJeans Bakal Jadi Headliner di Festival Tahun Baru Terbesar di Jepang
-
4 Pemain Utama Drama Korea Parole Examiner Lee, Ada Go Soo hingga Yuri SNSD
Terkini
-
Indonesia dan Lunturnya Budaya Malu, dari "Jam Karet" hingga Korupsi
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
3 Pemain Kunci Timnas Jepang yang Perlu Diwaspadai, Ada Eks-Inter Milan
-
4 Gaya OOTD Girly ala Kim Se-jeong, Simpel untuk Disontek!
-
4 Toko Kain Lokal Terbaik, Temukan Kain Impianmu di Sini!