Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | raysa zahra
Film The Substance (X/mubiusa)

Film Revenge garapan sutradara Prancis, Coralie Fargeat, berhasil mencuri perhatian penonton pada tahun 2017. Kini, ia kembali dengan karya terbarunya bertajuk The Substance yang dibintangi oleh Demi Moore, Margaret Qualley, dan Dennis Quaid.

Baru-baru ini, trailer perdananya dirilis di akun X resmi mereka. Seperti Revenge, film ini juga mengusung gaya visual ciamik dengan menyelipkan adegan-adegan yang terkesan brutal.

Trailer tersebut juga menampilkan beberapa ulasan positif dari kritikus. Kamu bisa menyaksikan trailer The Substance sebelum filmnya naik layar pada 20 September mendatang.

Video berdurasi singkat tersebut dibuka dengan narasi bersuarakan, "Pernahkah kamu bermimpi menjadi versi dirimu yang lebih baik? Lebih muda, lebih cantik, lebih sempurna?"

Trailer tersebut menampilkan pergantian antara karakter Demi Moore yang sudah menua dan versi dirinya yang lebih muda, yang diperankan oleh Margaret Qualley.

Menjelang akhir cuplikan, Demi Moore menatap dirinya di cermin dan tampak ingin menghapus lipstik merah darah dari bibirnya. Ia seolah mengekspresikan kemarahan yang terpendam tanpa kata-kata.

Festival Film Cannes mendeskripsikan film ini dengan sangat menarik. Bayangkan ada obat yang bisa membuat kita menjadi versi terbaik dari yang sebelumnya. Produk berupa cairan suntikan ini disebut The Substance dan diklaim dapat mengubah hidup seseorang secara drastis.

Dengan mengaplikasikan The Substance, penggunanya bisa menciptakan versi dirinya yang lebih muda, lebih cantik, dan sempurna. Caranya adalah dengan membagi waktu, satu minggu untuk satu versi dan satu minggu untuk versi yang lain.

Mereka menggambarkan ini sebagai keseimbangan ideal selama tujuh hari yang mudah dilakukan. Jika mengikuti intruksinya dengan benar, seharusnya tidak akan ada sesuatu yang berjalan salah.

The Substance melangsungkan debut penayangannya di Festival Film Cannes pada bulan Mei lalu. Pemutaran perdana film tersebut mendapat standing ovation selama lebih dari 10 menit.

The Substance juga meraih penghargaan untuk kategori Skenario Terbaik di Cannes berkat naskah yang ditulis oleh Coralie Fargeat, yang sekaligus turut menjadi sutradara film ini. Situs Rotten Tomatoes menempatkan film ini pada rating 93% dari 44 ulasan yang diperoleh.

raysa zahra