Rapper sekaligus penyanyi solo Lee Young Ji sukses menambah jumlah trofi kemenangan untuk lagu 'Small Girl (feat. D.O. EXO)' di ajang musik mingguan dengan meraih posisi pertama di 'Music Core' pekan ini.
Tepatnya pada Sabtu (13/7/2024), program musik mingguan MBC 'Music Core' kembali menayangkan episode terbaru mereka dengan mencalonkan 3 lagu sebagai kandidat juara utama.
Di antaranya ada lagu 'Boom Boom Bass' milik boy group RIIZE, melawan lagu 'Armageddon' milik aespa, serta lagu 'Small Girl' dari Lee Young Ji feat. D.O. EXO.
Mengutip dari akun media sosial X resmi KPOP Music Show Analysis, lagu 'Small Girl' dari Lee Young Ji feat. D.O. EXO sukses meraih tempat pertama dengan perolehan nilai sebesar 5.821 poin.
Sedangkan tempat kedua diraih oleh lagu 'Armageddon' milik aespa dengan peraihan nilai sebesar 4.168 poin. Dan posisi ketiga diisi oleh lagu 'Boom Boom Bass' dari boy group RIIZE yang berhasil meraih nilai sebesar 4.048 poin.
Ini merupakan kemenangan keempat lagu 'Small Girl' di ajang musik mingguan, sekaligus menjadi trofi keempat Lee Young Ji sejak ia debut.
Meski tak melakukan promosi dan tampil di sejumlah panggung program musik mingguan, lagu 'Small Girl' memiliki performa chart domestik yang kuat dan masih mendominasi tangga lagu di Korea Selatan sejak perilisannya pada tanggal 21 Juni 2024 lalu.
Namun sayangnya, Lee Young Ji tidak bisa hadir dan menerima langsung trofi kemenangan keempat lagu 'Small Girl' di panggung musik mingguan MBC 'Music Core' pekan ini.
Selain mengumumkan lagu yang berada di peringkat puncak minggu ini, panggung musik mingguan MBC 'Music Core' juga dimeriahkan oleh penampilan keren dari sejumlah idola K-Pop favorit yang baru saja comeback dengan lagu terbaru mereka.
Ada penampilan dari Youngjae, Dreamcatcher, (G)I-DLE, Weekly, ENHYPEN, NewJeans, Lee Chaeyeon, STAYC, H1-Key, Kiss of Life, TWS, NCT Wish, All(H)ours, dan B.D.U.
Sekali lagi selamat untuk Lee Young Ji atas kemenangan keempat lagu 'Small Girl (feat. D.O. EXO)' di program musik mingguan MBC 'Music Core'.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Allday Project Ajak Kita Nikmati dan Rayakan Hidup Lewat Lagu One More Time
-
Beat It Up oleh NCT Dream: Penuh Percaya Diri dalam Hadapi Tantangan Hidup
-
Still Here oleh Doyoung NCT: Rindu Mendalam dan Rasa Sakit Melepas Mantan
-
Definisi Young and Rich! Wonyoung IVE Beli Vila Mewah Rp 156 Miliar, Tunai
-
Akhiri Perseteruan, Semua Member NewJeans Umumkan Siap Kembali ke ADOR
Artikel Terkait
-
Kenapa Fancon D.O. EXO Dihelat di The Kasablanka Hall? Begini Pernyataan Pihak Mecima Pro
-
Demi Fans Indonesia, Promotor Bongkar Persiapan D.O. EXO Jelang Manggung Selama 3 Kali Berturut di Jakarta
-
Dibocorkan Promotor, Ternyata Ini Alasan D.O. EXO Setuju Gelar 3 Kali Fancon di Indonesia
-
Tiket Solo Fancon di Jakarta Sold Out, D.O EXO Semringah: Saya Akan Menghabiskan Waktu Indah Bersama Kalian
-
NCT Wish Mulai Promosi di Music Show, Sion Siap Tunjukan Kemampuan Jadi MC
Entertainment
-
Sinopsis Reboot, Drama Jepang Dibintangi Ryohei Suzuki dan Erika Toda
-
Cinta Brian Rayakan Ulang Tahun Gisel, Sahabat Bocorkan Agenda Spesial?
-
Vidi Aldiano Insecure Unggah Foto dan Video Terbaru di Sosmed, Tak Sanggup Dikomentari Netizen
-
Allday Project Ajak Kita Nikmati dan Rayakan Hidup Lewat Lagu One More Time
-
Nurra Datau Ungkap Awal Karier Akting: Dari Iseng hingga Jatuh Cinta
Terkini
-
FIFA Puskas Award 2025: Banyak yang Cetak Gol Serupa, Mengapa Lesakan Rizky Ridho Istimewa?
-
Krisis Empati: Mengapa Anak-Anak Tidak Lagi Tahu Caranya Berbelas Kasih?
-
Tak Mau Indonesia Gagal, Presiden Prabowo Soroti Peran Penting Pendidikan!
-
Kuasai Oxford United, Semoga Erick Thohir Tak Blunder Seperti di Inter Milan dan Timnas Indonesia
-
Saat Hidup Tidak Sesuai Ekspektasi, Kenapa Kita Selalu Menyalahkan Diri?