Belum lama ini, Nikita Mirzani secara tegas menyebutkan bahwa dirinya ogah menikah lagi. Menurutnya, menikah hanya sekadar status dan hanya surat sah dari negara.
Dalam unggahan video yang beredar, Nikita Mirzani mengemukakan dirinya tidak mau diikat dengan tali pernikahan oleh seorang laki-laki. Sejatinya, Nikita Mirzani mau menjalin hubungan, namun sebatas jadi parnert hidup yang tidak dikekang.
"Gue sudah tidak mau menikah lagi. Kenapa? Karena gue sudah merasakan pernikahan. Ya, kan? Sekarang itu yang gue cari adalah partner hidup," bebernya, seperti dikutip dari video unggahan @lambe__danu, pada Senin (15/7/2024).
Bagi ibu tiga anak ini, menikah hanya persoalan status saja, "Nikah itu buat gue hanya status aja."
Lebih lanjut, Nikita sebut enggan menikah sebab bercermin kepada pernikahan teman-temannya yang berakhir dengan perceraian dan kandas sebab perselingkuhan.
"Banyak kok teman-teman gue yang menikah akhirnya bercerai, menikah akhirnya (terjadi) perselingkuhan," tambahnya.
Sementara dalam pandangannya juga, banyak pula di kalangan teman-teman Nikita yang menjalin hubungan dengan lain jenis tanpa ikatan pernikahan, tapi malah hidup bertahan hingga sekian tahun.
"Banyak teman-teman gue juga tidak menikah, tapi lama sampai ada yang tujuh tahun, delapan tahun gitu," ujar Nikita.
"Jadi, buat gue menikah itu ya cuma sekadar surat sah aja di negara bahwa lu menikah. Ya, sudah, gitu," ia menyimpulkan.
Pernyataan Nikita Mirzani soal pernikahan tersebut mengundang beberapa tanggapan warganet di kolom komentar hingga menuai pro kontra.
"Kok menikah cuma surat di negara. Kan masalahnya halal dan zinanya. Kalau mikirnya ada yang nikah bercerai, nikah selingkuh, itu kan masing-masing orangnya," komentar @dc07_r***.
"Padahal menikah bukan sekadar surat sah dan status aja. Hehehe," tulis akun @tarti***.
"Lah ngomongnya kayak nggak kenal Tuhan. Di dunia ini, semua ada pertanggungjawabannya nanti, Bos," timpal @imarahm***.
"Partner hidup apa partner ehem-ehem? Bilang aja pengin kumpul kebo aja, Nik," sahut @riiekh***.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
CERPEN: Pertemuan Pertama
-
Tecno Camon 50 Lolos Sertifikasi, Diprediksi Rilis di Indonesia Awal 2026
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Terungkap, Spesifikasinya Menggiurkan
-
Honor Power 2 Rilis Awal Januari 2026: Dibekali Baterai Jumbo 10.080 mAh
-
Spesifikasi Motorola Signature Bocor, Siap Meluncur Awal 2026
Artikel Terkait
-
Ungkap Perselingkuhan Suami, Siapa Istri Sah Aya Ibrahim?
-
Benarkan Nikita Mirzani soal Beda Operasi Plastik dan Sinus, Richard Lee Tetap Bela Mahalini
-
Dianggap Jilat Ludah Sendiri, Jejak Digital Nikita Mirzani Operasi Hidung Karena Sinus Viral
-
Bongkar Motif Enggan Operasi Hidung, Dewi Perssik Dianggap Sindir Mahalini
-
Jejak Digital Nikita Mirzani Ngaku Sinus dan Operasi Hidung, Netizen: Omongan Enggak Sinkron
Entertainment
-
6 Film Indonesia Tayang Lebaran 2026, dari Horor hingga Drama Keluarga
-
Agak Laen 2 Buka 2026 dengan Capai 10 Juta Penonton di Bioskop
-
Hyun Bin Bongkar Perannya di Made in Korea: Naik Berat Badan hingga 14 Kg!
-
Drama Pendek WIND UP Jeno dan Jaemin NCT Konfirmasi Tanggal Penayangan
-
Anime Re:ZERO Rayakan 10 Tahun dengan 10 Proyek Baru, Termasuk Season 4
Terkini
-
Ulasan Buku The Soft Power of Madrasah: Potret Inspiratif yang Tak Berisik
-
Standar TikTok: Katalog Hidup Mewah yang Bikin Kita Miskin Mental
-
CERPEN: Kehamilan yang Tak Pernah Diinginkan
-
4 OOTD Street Style Edgy ala Martin CORTIS, Biar Gaya Makin Berkarakter!
-
Ole Romeny Merinding, Akui Atmosfer SUGBK Lebih Panas dari Markas Feyenoord