Jin BTS tampil menjadi pembawa obor pertama untuk Olimpiade Paris 2024.
Sang musisi membawa obor yang akan digiring estafet tersebut di depan Museum Louvre pada Minggu (14/7/2024) pukul 20.30 waktu setempat.
Dilansir dari media Korea JoongAng Daily, Jin terpilih sebagai pembawa obor pertama di Museum Louvre sebagai titik pertama estafet tersebut.
Sang musisi kemudian membawa obor Olimpiade itu ke sejumlah titik berikutnya. Estafet tersebut merupakan kelanjutan perjalanan pawai obor Olimpiade Paris 2024 yang berjalan sejak lebih dari dua bulan lalu.
Estafet obor itu pertama kali dilakukan di Marseille pada 8 Mei lalu. Kemudian berjalan melewati beberapa titik di Prancis dan diperkirakan tiba di Paris saat Hari Bastille pada 21 Juli mendatang.
"Jin, anggota grup BTS sekaligus bintang Kpop menerangi Paris dengan obor Olimpiade," tulis akun resmi @Paris2024 di X atau Twitter pada Senin (15/7/2024).
Obor tersebut akan digilir estafet di Paris hingga Senin (22/7/2024) untuk berjalan ke beberapa provinsi sebelum berakhir di ibu kota Prancis ketika upacara pembukaan yang akan dilaksanakan pada 26 Juli 2024.
Sementara itu, Jin BTS sudah lebih dulu menuju Prancis sejak Kamis (11/7/2024) lalu untuk menghadiri kegiatan estafet obor tersebut. Namun, belum diketahui aktivitas lain yang tengah dijalani member tertua BTS tersebut selama di Prancis.
Estafet obor Olimpiade Paris 2024 itu telah diikuti sebanyak 11 ribu orang dari berbagai kalangan. Obor yang dibawa juga telah dinyalakan pada 16 April di Kuil Hera, Yunani, dan pertama kali dibawa oleh perenang Olimpiade Prancis bernama Florent Manaudou.
Obor tersebut kemudian digilir ke pembawa obor berikutnya, seperti mantan pemain sepak bola pantai Gading, Didier Drogba, serta mantan pemain NBA, Tony Parker.
Sejumlah warga setempat turut berpartisipasi dalam membawa obor Olimpiade, termasuk petugas kebersihan hingga para warga sipil yang selamat dari kamp konsentrasi Nazi.
Di sisi lain, Olimpiade Paris 2024 dijadwalkan segera digelar pada 26 Juli dan berakhir pada 11 Agustus 2024.
Sementara itu, Korea Selatan diketahui mengirim sebanyak 142 atlet untuk 21 kategori, mulai dari anggar, panahan, bulu tangkis, hingga taekwondo.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Intip Harga Tiket Konser Buzz NIKI di Jakarta 2025, Mulai Rp850 Ribu
-
Siap-Siap! Film Live Action Snow White Siap Tayang pada Maret 2025 Mendatang
-
Catat Tanggalnya! Lisa BLACKPINK Siap Rilis Album Bertajuk Alter Ego pada 2025 Mendatang
-
Film Live Action Lilo & Stitch Dikonfirmasi Tayang Mei 2025
-
Pemakaman Liam Payne Siap Digelar Tertutup, Akan Dihadiri Personel 1D
Artikel Terkait
-
Resmi Comeback Solo, Jin BTS Sukses Gelar Showcase Spesial Bareng Penggemar
-
Jin BTS Resmi Rilis Album Solo Perdana HAPPY, Usung Genre Pop Rock
-
Jin BTS Tampil Ngerock di Live Clip Lagu Terbaru Bertajuk I'll Be There
-
Lagu I'll Be There: Pesan Hangat Jin BTS untuk Mereka yang Merasa Sendiri
-
Rilis Musik Baru, Jin BTS Ungkap Tujuan Utamanya Sebagai Penyanyi Solo
Entertainment
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Rilis 2025, Ji Chang Wook dan Doh Kyung Soo Bintangi Drama The Manipulated
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
Terkini
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Ulasan Komik Three Mas Getir, Tingkah Random Mahasiswa yang Bikin Ngakak
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat