Boy group NCT Wish kini tengah disibukkan dengan kegiatan tampil di sejumlah festival musik populer. Meliputi penampilan di 3 negara yang berbeda dalam kurun waktu yang berdekatan. Mulai dari China, Korea Selatan, hingga Jepang, Sion dan kawan-kawan siap memamerkan pesona neo yang menyegarkan kepada para hadirin.
Dilansir Naver pada Jum'at (19/7/2024), pertama NCT Wish akan tampil di ajang 'Tencent Music Entertainment Awards 2024' yang akan digelar di Galaxy Arena, Macau, pada tanggal 19 Juli 2024.
'TMEA 2024' merupakan salah satu festival musik terbesar sekaligus ajang upacara penghargaan yang dipersembahkan oleh Tencent Music Entertainment, yakni perusahaan yang memiliki platform QQ Music, platform streaming musik terbesar di China.
Kehadiran NCT Wish di ajang penghargaan ini, tak hanya akan mengekspos grup mereka ke hadapan penonton yang lebih besar. Namun, kehadiran grup rookie yang baru berusia 5 bulan tersebut juga sukses meningkatkan antisipasi dari para penggemar global mereka.
Menyusul 'TMEA 2024', NCT Wish akan melanjutkan penampilan mereka di panggung festival musik 'SBS Gayo Daejeon Summer' pada tanggal 21 Juli 2024, bertempat di Inspire Arena, Yeongjongdo, Incheon, Korea Selatan. Melalui penampilan pertama mereka di festival musik musim panas tahun ini, NCT Wish akan menghilangkan rasa gerah para pemirsa dengan gaya mereka yang menyegarkan dan ceria, sangat cocok untuk mengisi festival musim panas.
Kemudian pada tanggal 22 Juli 2024, NCT Wish juga akan menghadiri festival musik di Jepang bertajuk Fuji TV 'Mezamashi Live'. Ini merupakan salah satu festival musik musim panas yang memiliki sejarah terpanjang di Jepang. Sebagai unit NCT yang memfokuskan diri di pasar musik Jepang, NCT Wish bertujuan untuk lebih banyak tampil di sejumlah festival di negeri sakura tersebut.
Di lain sisi, NCT Wish baru saja merilis single album kedua mereka bertajuk 'Songbird' yang dirilis secara berurutan di Jepang dan Korea Selatan pada tanggal 26 Juni dan 1 Juli 2024. NCT Wish sukses mencatat angka penjualan 530.000 copy dalam waktu sepekan untuk album versi Korea mereka berdasarkan catatan Hanteo Chart. Selain itu, mereka juga menerima trofi tempat pertama di ajang musik mingguan 'Show Champion'.
Baca Juga
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
Artikel Terkait
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
V BTS Dituduh Dapat Perlakuan Istimewa Saat Wajib Militer, Pihak Kementerian Sampai Buka Suara
Entertainment
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?