Film drama kontroversial Civil War garapan Alex Garland akhirnya mendapat tanggal tayang resmi di platform Max dan HBO GO setelah sebelumnya sukses besar di bioskop. Film ini meraih pendapatan lebih dari $122 juta, menjadikannya film terlaris kedua dari A24 hingga saat ini.
Menyadur laporan dari Variety pada Sabtu (24/8/2024), film Civil War dapat kalian tonton secara eksklusif mulai 14 September di platform HBO GO. Jangan lupa tandai tanggalnya dan bersiaplah menyelami tema-tema kontroversial yang diangkat film ini lebih dalam lagi.
Film ini dibintangi oleh Kirsten Dunst, Wagner Moura, Cailee Spaeny, Stephen McKinley Henderson, Sonoya Mizuno, dan Nick Offerman. Sang sutradara, Alex Garland, juga turut menulis naskahnya bersama produser Andrew Macdonald, Allon Reich, dan Gregory Goodman.
Film Civil War sendiri menggambarkan masa depan suram Amerika dengan latar distopia, di mana negara ini berada di ambang kehancuran di bawah kekuasaan seorang diktator di Gedung Putih.
Seperti kebanyakan rezim tirani lainnya, Amerika tidak sepenuhnya menentang penguasanya, karena gaya kepemimpinan presiden tersebut didukung oleh negara-negara bagian Timur Laut yang tetap setia pada Persatuan.
Dalam film ini, Texas dan California bergabung sebagai Kekuatan Barat dan membentuk aliansi dengan Aliansi Florida (yang terdiri dari negara-negara bagian Selatan), dan inilah mungkin bagian paling kontroversial dari ceritanya.
Negara berada di ambang kehancuran saat presiden, dalam upaya mati-matian mempertahankan kekuasaannya, memperketat kontrol dengan memperbanyak kehadiran militer di berbagai penjuru.
Di tengah situasi kacau ini, ada sekelompok jurnalis yang bergabung dengan militer dan nekat menempuh perjalanan penuh bahaya menuju Washington DC untuk menghentikan pemberontak yang tengah bergerak menuju Gedung Putih.
Dengan budget sebesar $50 juta, Civil War menjadi film termahal yang diproduksi oleh A24, dan investasi ini terbukti berhasil.
Film ini mencatatkan diri sebagai kesuksesan box office domestik terbesar kedua bagi studio tersebut, serta film dengan pendapatan tertinggi kedua secara global dengan pendapatan lebih dari $122 juta.
Baca Juga
-
Resmi, Netflix Umumkan Devil May Cry Berlanjut ke Season 2
-
Bongkar Sisi Lain Karakter, Inilah 3 Prekuel Film yang Harus Kamu Tonton
-
Pencinta Fantasi Merapat, Inilah 4 Rekomendasi Anime dengan Protagonis Elf
-
10 Fakta Menarik Denji, si Manusia Gergaji dari Anime Chainsaw Man
-
6 Karakter Anime Isekai Ini Buktikan Kekuatan Tak Selalu Soal Bertarung
Artikel Terkait
-
8 Pemeran Sihir Pelakor, Neona Ayu Pertama Kali Bintangi Film Horor
-
The Amateur, Sosok Rami Malek dari Kriptografer CIA Jadi Mesin Pembunuh
-
Sinopsis Jaat, Film Action India Dibintangi Sunny Deol dan Randeep Hooda
-
Belajar dari Film Adolescence: Bagaimana INCEL Buat Anak Lakukan Kekerasan
-
Fakta Karakter Nurman di Film Jumbo, Terinspirasi dari Tokoh Mahar di Film Laskar Pelangi
Entertainment
-
Sinopsis Serendipity, Drama China yang Dibintangi Wang Zi Qi dan Lu Yu Xiao
-
Yeri Red Velvet Siap Babak Baru di Dunia Akting, Gabung Blitzway Studio?
-
Resmi, Netflix Umumkan Devil May Cry Berlanjut ke Season 2
-
Bedah Karakter dalam 'Weak Hero Class 2', Siapa yang Paling Kuat?
-
Novel 'The Champhor Tree' Keigo Higashino Akan Hadir dalam Versi Anime
Terkini
-
Sempat Deadlock, Timnas Indonesia Hajar Afghanistan Dua Gol Tanpa Balas
-
BAC 2025: Jadwal Laga Perempat Final 7 Wakil Indonesia
-
Review Anime Girumasu, Ketika Lembur Jadi Motivasi Memburu Monster Terkuat
-
4 Ide Outfit Hangout ala Megawati Hangestri, Anti Ribet dan Tetap On Point!
-
Blaka Suta: Kejujuran dalam Daily Life dan Hukum Tabur Tuai Lintas Generasi