Menjelang perilisannya, film Korea terbaru yang bertajuk Love in the Big City membocorkan karakter salah satu pemain utamanya, yakni Kim Go Eun.
Film Love in the Big City mengadaptasi dari novel terlaris karya penulis Park Sang Young, yang digarap oleh sutradara Lee Eon Hee, yang telah menghasilkan karya hit seperti The Accidental Detective 2: In Action, Missing hingga Love Exposure.
Mengusung genre romansa melankolis, film ini menyoroti kisah dua karakter utamanya, yakni pria dan wanita yang tinggal bersama dalam satu rumah sebagai roommate. Mereka berdua memiliki watak serta kepribadian yang sangat berbeda satu sama lain, tetapi menarik untuk diikuti.
Dalam film Love in the Big City, Kim Go Eun akan memerankan karakter sebagai Jae Hee. Ia digambarkan memiliki sifat yang berani serta lugas. Dirinya tidak pernah khawatir tentang apa yang dipikirkan orang lain, mencintai secara terbuka dan hidup tanpa penyesalan.
Salah satu sifat lainnya adalah Jae Hee tak pernah takut terhadap kehidupan dan ia selalu mengekspresikan bentuk cinta serta emosinya dengan jujur dan penuh semangat.
Penonton juga akan dapat merasakan penggambaran realistis dari karakter Jae Hee tentang pengalaman yang berbeda, yakni transisi mulai dari seorang mahasiswa di usia 20-an menjadi seorang pekerja kantoran yang profesional di usia 30-an.
Tak hanya itu saja, chemistry antara Kim Go Eun dengan Noh Sang Hyun, yang memerankan karakter sebagai Heung Soo dengan sosoknya yang pendiam, akan menjanjikan dinamikan yang menawan serta menarik, sehingga semakin meningkatkan antisipasi untuk film terbaru mereka, yakni Love in the Big City.
Kim Go Eun dikenal sebagai salah satu aktris yang memiliki akting mumpuni. Hal ini terlihat dari kesuksesan dirinya bermain di film Exhuma sebagai dukun muda bernama Lee Hwa Rim. Sebelumnya ia juga dikenal melalui perannya yang menonjol baik di drakor ataupun film Korea, seperti Hero, Tun in for Love, Hit and Run Squad dan masih banyak lainnya.
Sebagai tambahan informasi, film Love in the Big City akan dijadwalkan rilis di bioskop pada tanggal 2 Oktober 2024, usai pemutaran perdananya di Toronto International Film Festival (TIFF) ke-49 pada tanggal 13 September 2024.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan karakter berbeda dari Kim Go Eun, jangan sampai terlewatkan film terbarunya Love in the Big City, ya!
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Seo Ji Hye dan Go Soo Dikonfirmasi Bintangi Drakor Adaptasi Genre Thriller
-
Han Sun Hwa Konfirmasi Bintangi Film Korea Teaching Internship
-
Ahn Bo Hyun hingga Claudia Kim Konfirmasi Bintangi Drakor Garapan JTB
-
Comeback Usai Wamil, Seo Kang Joon Ungkap Perannya di Undercover High School
-
Usung Genre Thriller, Son Ye Jin Digaet Bintangi Drama Korea 'Variety'
Artikel Terkait
-
Sinopsis Film Berebut Jenazah: Bukan Horor, tapi Kisah Haru di Tengah Perbedaan
-
Firdaus Oiwobo Maju Caketum PARFI, Warganet: Dihujat Tidak Tumbang, Dipuji Tidak Pernah
-
Dari Taiwan ke Korea, Begini Bocoran Terbaru Film 'You Are the Apple of My Eye'!
-
Review I'm Not a Robot: Saat Captcha Bikin Kita Ragu, Aku Manusia atau Bot?
-
Bertabur Bintang, Film After the Hunt Siap Rilis pada Oktober 2025
Entertainment
-
Sinopsis Film Berebut Jenazah: Bukan Horor, tapi Kisah Haru di Tengah Perbedaan
-
Hendery Balik Kampung, WayV Sukses Gelar Konser 'On The Way' di Macau
-
Lagu SEVENTEEN BSS CBZ (Prime Time): Anthem 2025 untuk Merayakan Masa Muda
-
Diluar Ekspektasi! Single Terbaru Jisoo BLACKPINK Langsung Trending No. 1
-
Sinopsis Drama China Kill My Sins, Bergenre Politik-Misteri
Terkini
-
Segere Wes Arang-Arang, Fenomena Remaja Jompo dalam Masyarakat!
-
Ulasan Buku 'Kita, Kami, Kamu', Menyelami Dunia Anak yang Lucu dan Jenaka
-
Generasi Muda, Jangan Cuek! Politik Menentukan Masa Depanmu
-
Pesta Kuliner Februari 2025: Promo Menggoda untuk Para Foodie!
-
4 Inspirasi Clean Outfit ala Hwang In-youp, Gaya Makin Keren Tanpa Ribet!