Yerin baru saja comeback pada 4 September 2024 pukul 6 sore KST melalui mini album kedua “Ready, Set, LOVE” dengan lagu utama berjudul “Wavy.”
“Wavy” adalah lagu bergaya house yang mengekspresikan energi unik dan ceria Yerin. Sementara liriknya menggambarkan dunia yang beragam di mana berbagai warna menyatu bagaikan ombak yang indah.
Lagu dan konsep ini tampak sangat cocok dengan Yerin, sehingga lagu dan musik videonya terasa nyaman dinikmati sejak detik pertama.
Saat mendengarkan lagunya, saya seolah diajak untuk melupakan penat sejenak dan menyelami dunia lain yang menyenangkan. Hal ini pun tergambar melalui musik videonya yang cerah dan penuh warna, serta musiknya yang bernada ceria.
Sehingga saat menonton musik videonya, penyanyi 28 tahun seolah benar-benar mengajak saya untuk mengangkat kepala setelah hari yang buruk atau setelah lelah seharian.
Dance-nya pun semakin menambah semangat. Sehingga setelah mendengarkan Wavy hingga bagian reffrain, saya merasa lebih baik. Perubahan mood pun sungguhan terasa.
Hingga menit terakhir, sebenarnya lagu ini tetap terasa menyenangkan. Namun karena saat ini banyak lagu berdurasi singkat, Wavy terasa terlalu panjang dengan 3 menit.
Saat menit ke 2 lebih 30 detik, saya terus menunggu kapan lagu ini berakhir. Karena liriknya terus berulang dan tidak menampilkan sesuatu yang baru.
Meski begitu, lagu ini memilili komponen yang sangat penting, yaitu vokal Yerin yang sesuai dengan jenis lagunya. Sehingga "Wavy" tampak semakin cantik.
Sebagai solois, penyanyi 28 tahun pun tampak matang dan berhasil menampilkan citranya dengan baik.
Wavy juga bisa menjadi salah satu lagu musim panas yang bisa direkomendasikan. Karena lagu ini tidak memiliki konsep monoton yang hanya menampilkan pantai. Namun tema musim panas juga bisa dieksplor lebih luas oleh artis asuhan Bill Entertainment ini.
Sehingga pendengar tidak merasa bosan dan mendapat hiburan yang segar setelah begitu banyak lagu dengan tema serupa yang telah dirilis.
Warna vokal Yerin termasuk jenis vokal yang saya sukai sehingga muda untuk menyukai lagu ini. Terlebih konsepnya cerah dan benar-benar bisa membangkitkan mood.
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
-
Lovelyz "November": Kamu sebagai Tujuan Hidup yang Tidak Pernah Berubah
-
Drama Korea Virtuous Business: Ibu Polos yang Dobrak Moral demi Ekonomi Keluarga
-
Jawaban Pertanyaan Hidup di Buku Ketika Aku Tak Tahu Apa yang Aku Inginkan
Artikel Terkait
-
Chord dan Lirik Lagu Hymne Guru, Ternyata Ini Judul Aslinya
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Lirik Lagu Batak Pulo Samosir dan Maknanya
-
Gandeng Park Hyo Shin, V BTS Siap Rilis Lagu Winter Ahead pada 29 November
-
The8 SEVENTEEN Bersiap Rilis Album Debut Solo Bertajuk Stardust pada Desember Mendatang
Entertainment
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Min Hee-jin Tuntut Rp56 M terhadap Agensi ILLIT Atas Pencemaran Nama Baik
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
G-Dragon Gandeng Daesung dan Taeyang BIGBANG dalam Lagu Home Sweet Home
Terkini
-
Hidden Game, Pesona Cafe Bernuansa Minimalis di Kota Jambi
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
-
Tips Sukses Manajement waktu Antara Kuliah dan Kerja ala Maudy Ayunda
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?