Eiji Akaso, aktor Jepang yang namanya kian populer usai berperan dalam drama Kamen Rider Build tahun 2017. Kini, pria kelahiran 1 Maret 1994 itu pun diketahui telah membintangi sejumlah drama dan film Jepang beragam genre.
Film terbarunya 366 Days akan rilis pada 10 Januari 2025 mendatang. Dalam film tersebut, Eiji Akaso berperan sebagai tokoh bernama Minato Makiya. Termasuk 366 Days, berikut tiga film Jepang yang dibintangi Eiji Akaso.
1. Love Me, Love Me Not (2020)
Film ini berkisah tentang Akari (Minami Hamabe), seorang siswi SMA kelas satu. Dia sosok yang positif, realistis, dan supel dalam hal percintaan. Namun, Akari tidak pandai mengungkapkan perasaannya.
Dia berteman dengan Yuna (Riko Fukumoto) yang bersekolah di SMA yang sama. Yuna kesulitan berbicara dengan orang asing dan dia pasif dalam hal percintaan.
Meski memiliki kkepribadian yang sangat berbeda, Akari dan Yuna berteman baik. Lalu, Yuna tertarik pada Rio (Takumi Kitamura) yang merupakan saudara tiri Akari. Sementara Akari tertarik pada Kazuomi (Eiji Akaso), teman masa kecil Yuna.
2. Zom 100: Bucket List of the Dead (2023)
Film garapan sutradara Yusuke Ishida ini berkisah tentang Akira tendo (Eiji Akaso) yang bekerja di sebuah perusahaan yang tidak bermoral dan mengeksploitasi karyawannya.
Dia sering bekerja hingga larut malam dan mendapatkan intimidasi dari bosnya. Hidup Akira Tendo pun benar-benar menyedihkan. Suatu pagi, Akira Tendo menemukan bahwa jalanan dipenuhi oleh zombie.
Akira Tendo berteriak kegirangan saat melihat pemandangan itu “Aku tidak perlu pergi bekerja mulai hari ini.” Kemudian, dia pun menulis daftar hal-hal yang harus dilakukan sebelum ia menjadi zombie.
3. 366 Days (2024)
366 Days berkisah tentang Minato Makiya (Eiji Akaso) dan Miu Tamashiro (Moka Kamishiraishi) yang sama-sama menyukai musik. Keduanya saling tertarik satu sama lain dan menjalin hubungan romantis.
Suatu hari, Minato Makiya pergi ke Tokyo untuk melanjutkan pendidikan. Dua tahun kemudian, Miu Tamashiro menyusulnya ke Tokyo. Keduanya pun akhirnya kembali bersama. Lalu, secara tak terduga, Minato Makiya menghilang dan berpisah dengan Miu Tamashiro.
Itulah tiga rekomendasi film Jepang yang dibintangi Eiji Akaso. Jangan sampai ketinggalan nonton film terbarunya, ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Sinopsis Baby John, Film Action India yang Dibintangi Varun Dhawan
-
Sinopsis Ensemble, Drama Hukum Haruna Kawaguchi dan Hokuto Matsumura
-
Sinopsis Eyesee, Drama Jepang Genre Misteri Terbaru Haru dan Koji Yamamoto
-
Sinopsis Zaibatsu Fukushu, Dibintangi Keisuke Watanabe dan Miori Takimoto
-
3 Drama Huang Jing Yu yang Tayang 2024, Terbaru Ada Love Song in Winter
Artikel Terkait
-
Ulasan Sampai Nanti Hanna!, Kisah Cinta Tak Hilang Meski Waktu Memisahkan
-
5 Film Horor yang Terinspirasi dari Tumbal dan Persembahan Manusia
-
5 Rekomendasi Film Romantis untuk Memeriahkan Natalmu Bersama Keluarga
-
Sinopsis Baby John, Film Action India yang Dibintangi Varun Dhawan
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Liburan, Ada Sonic The Hedgehog 3
Entertainment
-
Resmi Tamat, 3 Pemain Drama Korea Family by Choice Bagikan Pesan Terakhir
-
Terlihat Konyol, 5 Karakter Anime yang Lucu dan Suka Bercanda tetapi Kuat
-
5 Film Horor yang Terinspirasi dari Tumbal dan Persembahan Manusia
-
5 Rekomendasi Film Romantis untuk Memeriahkan Natalmu Bersama Keluarga
-
Sinopsis Baby John, Film Action India yang Dibintangi Varun Dhawan
Terkini
-
4 Toner Terbaik untuk Kulit Kering dan Sensitif, Fokus pada Anti-Aging
-
3 Sheet Mask Korea yang Mengandung Cica, Ampuh Calming Kulit Kemerahan
-
Ketimbang Tuntut STY Out, Para Pendukung Timnas Lebih Baik Tuntut Pembenahan Kualitas
-
Ulasan Film Sisu: Aksi Brutal Pria Tua Melawan Pasukan Nazi
-
Ulasan Buku Poster Heboh, Edukasi tentang Menjaga Keindahan Lingkungan Kota