Setelah penantian panjang, animasi Devil May Cry garapan Adi Shankar akhirnya siap menyapa penggemar di Netflix. Platform streaming tersebut baru-baru ini merilis opening credit untuk season pertamanya.
Cuplikan tersebut menampilkan Dante, si pemburu iblis berambut putih, dalam aksinya yang penuh gaya diiringi lagu Rollin’ dari Limp Bizkit.
Bersamaan dengan perilisan video tersebut, Netflix juga mengonfirmasi bahwa Devil May Cry akan tayang perdana pada 3 April 2025, menandai akhir dari 6 tahun proses pengembangan di bawah naungan Bootleg Universe milik Shankar.
Para penggemar pertama kali disuguhkan cuplikan perdana serial Devil May Cry dalam acara Drop 01 Netflix tahun 2023. Sejak saat itu, semakin banyak detail yang terungkap mengenai visi Adi Shankar dan penulis Alex Larsen dalam membawa kisah ini ke layar.
Serial ini berfokus pada Dante, sang pemburu iblis setengah manusia yang telah menjadi ikon sejak debutnya di gim Devil May Cry karya Hideki Kamiya pada 2001.
Kali ini, ia harus menghadapi ancaman besar dari kekuatan gelap yang bersembunyi di balik portal penghubung dunia manusia dan iblis. Namun, perjalanannya tidak sekadar berburu iblis.
Dante akan menyadari bahwa dirinya memegang peran yang jauh lebih besar, dengan nasib kedua dunia berada di tangannya, bersama senjata andalannya, Ebony dan Ivory.
Ia akan bertarung melawan iblis-iblis mengerikan serta bertemu dengan karakter-karakter ikonik dari gimnya, termasuk Lady, sesama pemburu iblis, dan mungkin juga saudaranya yang sekaligus menjadi rival terbesarnya, Vergil.
Proses panjang dalam membawa adaptasi ini ke layar memang sudah direncanakan sejak awal. Dalam sebuah video di balik layar, Adi Shankar pernah menyampaikan ambisinya, "Tujuan saya adalah menciptakan salah satu serial terbaik di Netflix, titik,"
Adi Shankar dan Alex Larsen sudah membuktikan diri dalam mengadaptasi dunia video game, salah satunya lewat Captain Laserhawk yang terinspirasi dari universe Ubisoft.
Serial ini juga menggaet Johnny Yong Bosch sebagai pengisi suara Dante. Bagi penggemar Devil May Cry, nama Bosch tentu tak asing, karena sebelumnya ia menjadi pengisi suara karakter Nero.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
John Cena dan Idris Elba Beraksi di Film Heads of State, Intip Trailernya
-
Andrew Garfield Ingin Perankan Spider-Man Lagi, Asal Syarat Ini Terpenuhi
-
Bergenre Horor, Warner Bros Bagikan Teaser Perdana Film Weapons
-
Sekuel Film Ready Or Not Umumkan Judul Resmi dan Sejumlah Pemain Baru
-
Bukan Karena Lemah, Ini Alasan Mengapa Gojo Satoru Kalah dari Sukuna
Artikel Terkait
-
Ajisaka, The King and The Flower of Life: Animasi Lokal yang Layak Tayang Secara Global
-
Sukses Besar, Park Ji-hoon Singgung Peluang Lanjut Weak Hero Class 3
-
Menjelajahi Dunia Mitologi yang Penuh Misteri di Anime Bye Bye, Earth
-
Ulasan Flow: Film Animasi Peraih Oscar yang Ingatkan Kisah Nabi Nuh
-
Sinopsis Serial Terry Perry's The People yang Dibintangi Terri J. Vaughn
Entertainment
-
Ajisaka, The King and The Flower of Life: Animasi Lokal yang Layak Tayang Secara Global
-
Chen EXO 'Broken Party,' Lagu Perayaan Patah Hati dan Kesendirian
-
Berlatar Tahun 1997, 4 Poster Karakter Pemeran Utama Film Korea Big Deal
-
Bertema Kuliner, Drama Korea Tastefully Yours Rilis Poster 4 Pemeran Utama
-
Sinopsis Drama Such a Good Love, Dibintangi Wang An Yu dan Wang Yu Wen
Terkini
-
Kisah Inspiratif dari Out of My Mind, Melihat Dunia dari Perspektif Berbeda
-
Bawa Leeds United Promosi, Ternyata Pascal Struijk Bukan Pemain Indonesia Pertama di EPL
-
Jordi Amat Akui Belum Tahu Nasib di JDT, Bantah Rumor Hijrah ke Indonesia?
-
3 Alasan Mengapa Patrick Kluivert Harus Pertimbangkan Panggil Yakob Sayuri
-
Ulasan Film Night Bus: Perjalanan Menegangkan Lewati Zona Konflik Berbahaya