Aktris Korea Kim Ji-won baru-baru ini dilaporkan akan membintangi drama Korea terbaru bertajuk Doctor X: Age of the White Mafia.
Dilansir dari laporan Newsen pada Jumat (14/2), pemeran Queen of Tears itu telah ditawari untuk bermain sebagai pemeran utama dalam drama bertema medis tersebut. Sementara itu, HighZium Studio selaku agensi yang menaungi Kim Ji-won mengaku bahwa pihaknya tengah bernegosiasi mengenai tawaran tersebut. Agensi menyebut Kim Ji-won secara positif mempertimbangkan peran itu.
Jika Kim Ji-won setuju, ia akan bermain sebagai seorang ahli bedah jenius bernama Gye Soo-jeong yang mengasingkan diri dari masa lalu yang kelam. Jadwal produksi drama ini juga telah direncanakan terjadi pada paruh kedua 2025 mendatang.
Menurut laporan media Korea, drama tersebut akan berbeda dengan drama medis lainnya karena turut mengusung aspek kejahatan dalam ceritanya.
Drama Doctor X: Age of the White Mafia ini akan berpusat pada seorang ahli bedah brilian yang menantang. Ia dikenal memiliki banyak musuh dalam dunia medis. Drama ini dikonfirmasi akan diproduksi oleh sutradara Lee Jung-rim yang terkenal berkat proyek Revenant (2023) dengan penulis naskah diisi oleh Cho Sung-geun.
Kim Ji-won sendiri telah lama melakukan debut aktingnya di dunia perfilman Korea. Wanita kelahiran 1992 ini sudah membintangi banyak drama terkenal, mulai dari The Heirs, Descendants of the Sun, Fight for My Way, Arthdal Chronicles, Lovestruck in the City, serta My Liberation Notes.
Popularitasnya semakin melejit setelah bermain sebagai Hong Hae-in dalam drama Queen of Tears yang sukses memecahkan banyak rekor, termasuk rekor rating tertinggi dari TvN mengalahkan Crash Landing of You.
Dalam drama Queen of Tears tersebut, Kim Ji-won turut beradu akting dengan Kim Soo-hyun sebagai pasangan suami istri yang tengah dilanda krisis dalam tiga tahun pernikahan mereka.
Kim Soo-hyun berperan sebagai Baek Hyun-woo, pemuda yang berasal dari keluarga sederhana di desa Yongdu-ri dan kemudian menikahi gadis bernama Hong Hae-in (Kim Ji-won) yang merupakan anak konglomerat dari pemilik Queens Group.
Baek Hyun-woo bekerja sebagai direktur hukum dan pengacara untuk grup perusahaan itu, sementara Hae-in duduk menjadi CEO Queens Department Store.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Pecah Telur! Jumbo Jadi Film Animasi Terlaris Asia Tenggara Sepanjang Masa
-
Army Bersiap! Jin BTS Umumkan Comeback Solo 'Echo' pada 16 Mei 2025
-
Serial Harry Potter Resmi Umumkan Jajaran Pemain, Diisi Wajah-Wajah Baru
-
Manggung di Coachella, Green Day Serukan Dukungan untuk Palestina
-
Dinotis Taesan BOYNEXTDOOR, Don dari Film Jumbo: Hyung, Saranghae!
Artikel Terkait
-
Berapa Lama Waktu untuk Jadi Dokter Spesialis Kandungan? Viral Dokter di Garut Lecehkan Pasien
-
Sosok Muhammad Syafril Firdaus, Dokter Kandungan yang Lecehkan Pasien di Garut
-
Trauma! Pengakuan Korban Pelecehan Dokter Kandungan di Garut: Kontrol 40 Menit hingga DM Mesum
-
Dokter Kandungan Pelaku Pelecehan di Garut Sedang Umroh, KPPPA Pastikan Proses Hukum Tetap Berjalan
-
Berapa Gaji Dokter Umum dan Dokter Spesialis di Indonesia? Simak Perbedaannya
Entertainment
-
UNIS Tampilkan Pesona 'Sweet and Spicy' di Lagu Terbaru 'Swicy'
-
Sambil Nunggu F1 Tayang, Ini Dia 3 Film Balapan Seru yang Bisa Kamu Tonton!
-
Sinopsis Witch Watch, Anime Romcom Terbaru Berlatar di Dunia Magis
-
Kai EXO 'Walls Don't Talk' Rasa Gelisah Akibat Gejolak Asmara yang Tertahan
-
5 Pertarungan Terbaik Devil May Cry Season 1 Netflix, Manakah Favoritmu?
Terkini
-
Sukses di Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto Diisukan Latih Skuad untuk Sea Games 2025?
-
Menghidupkan Semangat Ki Hadjar Dewantara dalam Politik Pendidikan Era AI
-
Harta Koruptor Aman, RUU Perampasan Aset Mandek Lagi
-
Simpel tapi Stunning! 4 Ide Basic OOTD Style ala Yuna ITZY yang Mudah Ditiru
-
Digital Fatigue dan Mental Overload: Saat Notifikasi Jadi Beban Psikologis