Boy group asal Inggris besutan agensi SM Entertainment, dearAlice, akhirnya resmi melakukan debut. Grup yang digawangi oleh 5 orang anggota meliputi Blaise, Dexter, James, Olly, dan Reese tersebut baru saja merilis single bertajuk 'Ariana.' Tepatnya pada Jum'at (21/2/2025).
Bersamaan dengan itu, video lirik untuk lagu tersebut juga telah diunggah melalui kanal YouTube resmi dearAlice.
Secara khusus, 'Ariana' merupakan lagu bergenre electro pop dance yang menggambarkan curahan hati akan kerinduan pada seseorang yang dekat, tetapi tidak pernah bisa digapai.
Dilansir enews.imbc.com, lagu ini diproduksi oleh produser yang juga pernah memproduksi lagu untuk sejumlah nama musisi populer dunia seperti Rita Ora dan Ed Sheeran.
Melalui lagu debut 'Ariana' ini, dearAlice sukses memamerkan perpaduan vokal serta chemistry mereka yang dinamis. Lewat musik yang terdengar mellow, tetapi sensual pada saat bersamaan.
Judul lagu 'Ariana' juga sangat mewakili pesan atau kisah dalam lagu, di mana ia menyukai seseorang. Namun, tidak mendapatkan respon yang sama. Karena seseorang tersebut lebih menyukai sosok artis populer seperti 'Ariane Grande.'
Seperti tertuang pada lirik yang berbunyi, "She loves Ariana/ I'll never be enough/ She told me from the start/ She loves Ariana/ She wants Ariana/ How can I be enough?/I'm falling for her/ But, she loves Ariana/ I love, I love her/"
Untuk video liriknya sendiri disajikan dengan vibes yang gelap, dengan lirik ditampilkan bersamaan dengan emoji hati berwarna siver dan melayang-layang di udara.
Sementara itu, membahas debut yang telah lama mereka nantikan, dearAlice mengaku sangat gembira dan bahagia.
"Kami merasa sangat gembira dan bahagia bisa merilis lagu debut kami 'Ariana' yang berisi semangat dan perjuangan kami. Kami sangat bahagia dan berterima kasih bisa berbagi momen ini dengan para penggemar yang telah menantikan kami," ungkap dearAlice.
Di lain sisi, dearAlice sebelumnya pernah menampilkan lagu 'Ariana' di konser perayaan 30 tahun agensi SM Entertainment 'SMTOWN Live 2025' pada tanggal 11 dan 12 Januari 2025 lalu, di Gocheok Sky Dome.
Dalam kesempatan tersebut, dearAlice sukses mencuri perhatian para penggemar dengan vokal dan gerakan dance mereka yang sudah mengaplikasikan trademark musik K-Pop pada umumnya.
Tak sampai di situ, mereka juga berkesempatan menampilkan panggung lagu 'Ariana' di program musik mingguan sebelum resmi debut.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
D-4 Comeback, 3 Poin Penting yang Wajib Kamu Nantikan di Album Solo Kai EXO
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
Artikel Terkait
-
Masalah Logistik, Konser Taeyeon di Tokyo Dibatalkan Mendadak
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Kwon Eunbi 'Hello Stranger', Tebar Pesona Lewat Melodi yang Menggoda
-
Yeri Red Velvet Siap Babak Baru di Dunia Akting, Gabung Blitzway Studio?
-
Setetes Embun Cinta Niyala Debut Film Non-Inggris Terpopuler di Netflix
Entertainment
-
3 Karakter Kuat akan Dikalahkan Bonney dengan Mudah di Duel Anime One Piece
-
Jessica Chastain Bintangi Film Horor Bertajuk Incidents Around the House
-
3 Pertarungan Epik Anime Moonrise, Orisinal Netflix Penuh Aksi dan Emosi
-
Masalah Logistik, Konser Taeyeon di Tokyo Dibatalkan Mendadak
-
Kenalan dengan 6 Judul Lain Garapan Mangaka Oshi no Ko, Seru Banget!
Terkini
-
Peran Transformatif Ki Hadjar Dewantara dalam Pendidikan dan Nasionalisme
-
Ki Hadjar Dewantara: Pilar Pendidikan dan Politik Bangsa melalui Tamansiswa
-
Ulasan Novel The One and Only Bob, Kisah Berani Bob sang Anjing Kecil
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Review Serena: Story Berat, Art Cakep, dengan Tension yang Menembus Layar