Film terakhir yang diperankan oleh mendiang Kim Sae-ron dijadwalkan tayang pada tahun ini. Sang aktris sudah bersiap kembali, termasuk bermain dalam film bertajuk Everyday We Are, sebelum ia ditemukan meninggal dunia di kediamannya pada usia 24 tahun.
Kim Min-jae sebagai sutradara mengungkapkan bahwa tim produksi kini telah memasuki tahap penyuntingan. Namun, pihaknya mengaku belum bisa mengumumkan secara detail jadwal penayangan film tersebut.
"Film ini awalnya direncanakan rilis pada paruh kedua tahun ini, tetapi kabar duka tersebut tiba-tiba datang mengejutkan," ungkap Kim Min-jae.
"Saya sadar satu-satunya yang dapat saya lakukan saat ini untuk Sae-ron yakni menampilkan talenta aktingnya kepada semua orang, supaya dia tak akan pernah terlupakan."
Korea JoongAng Daily melaporkan Kim Sae-ron dalam film itu berperan sebagai Han Yeo-ul, murid SMA yang memiliki minat terhadap basket. Kim Sae-ron juga beradu akting dengan Lee Chae-min yang bermain sebagai Oh Ho-su, teman masa kecil sekaligus pria idamannya.
Everyday We Are adalah film hasil adaptasi webtun di KakaoPage yang berkisah mengenai percintaan anak remaja sekaligus mengulik kehidupan persahabatan.
Proyek itu juga disinyalir akan diproduksi dalam format film dan serial. Everyday We Are akan diluncurkan pertama kali dalam format film, dan akan dilanjutkan tayang sebagai drama dengan berisi tujuh episode.
Proses syuting Everyday We Are sendiri disebut telah selesai sejak 2021.
Kim Sae-ron sebelumnya dilaporkan telah ditemukan meninggal dunia di rumahnya yang berada di kawasan Seongdong, Seoul, Korea Selatan pada Minggu (16/2). Sang aktris meninggal pada usia 24 tahun dan polisi mengklaim Kim Sae-ron meninggal karena bunuh diri.
Dilansir dari laporan kepolisian seperti yang dilaporkan oleh YTN, pihak polisi menerima sebuah panggilan untuk pergi menuju kediaman Kim Sae-ron pada pukul lima sore waktu setempat.
Pihak pertama serta yang melaporkan ke polisi itu yakni teman Kim Sae-ron. Ia datang ke rumah sang aktris karena sebelumnya sudah berjanji untuk saling bertemu.
Kim Sae-ron sendiri merupakan aktris terkenal yang telah melakukan debutnya sejak anak-anak, atau pada umur 9 tahun.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Pecah Telur! Jumbo Jadi Film Animasi Terlaris Asia Tenggara Sepanjang Masa
-
Army Bersiap! Jin BTS Umumkan Comeback Solo 'Echo' pada 16 Mei 2025
-
Serial Harry Potter Resmi Umumkan Jajaran Pemain, Diisi Wajah-Wajah Baru
-
Manggung di Coachella, Green Day Serukan Dukungan untuk Palestina
-
Dinotis Taesan BOYNEXTDOOR, Don dari Film Jumbo: Hyung, Saranghae!
Artikel Terkait
-
Tayang Bulan Juni, Lee Je Hoon dan Yoo Hae Jin Adu Strategi di Film Big Deal
-
Review Film Sacramento: Road Trip Absurd Penuh Makna
-
Sambil Nunggu F1 Tayang, Ini Dia 3 Film Balapan Seru yang Bisa Kamu Tonton!
-
Sederhana Tapi Penonton Tak Sadar, Ryan Adriandhy Ungkap Cara Kemas Film Jumbo
-
Sukses Besar, Ryan Adriandhy Mau Rilis Film Jumbo Versi Directors Cut?
Entertainment
-
Tayang Bulan Juni, Lee Je Hoon dan Yoo Hae Jin Adu Strategi di Film Big Deal
-
5 Anime Slice of Life Bertema Penemuan Jati Diri Terbaik, Sudah Tonton?
-
UNIS Tampilkan Pesona 'Sweet and Spicy' di Lagu Terbaru 'Swicy'
-
Sambil Nunggu F1 Tayang, Ini Dia 3 Film Balapan Seru yang Bisa Kamu Tonton!
-
Sinopsis Witch Watch, Anime Romcom Terbaru Berlatar di Dunia Magis
Terkini
-
Ki Hadjar Dewantara dalam Revitalisasi Kurikulum yang Relevan
-
Review Film Sacramento: Road Trip Absurd Penuh Makna
-
Sukses di Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto Diisukan Latih Skuad untuk Sea Games 2025?
-
Menghidupkan Semangat Ki Hadjar Dewantara dalam Politik Pendidikan Era AI
-
Harta Koruptor Aman, RUU Perampasan Aset Mandek Lagi