Nama Pete Davidson selama ini populer sebagai komedian lewat kiprahnya di Saturday Night Live dan panggung stand-up.
Namun, Pete Davidson kini siap menunjukkan sisi lain dari kemampuannya sebagai aktor. Ia akan membintangi film horor The Home yang digarap oleh James DeMonaco.
The Home ditulis oleh James DeMonaco bersama Adam Canto, dengan Bill Block dan Sebastian K. Lemercier sebagai produser.
Film ini dijadwalkan tayang pada 25 Juli mendatang di bioskop dan baru-baru ini Lionsgate serta Roadside Attractions telah merilis trailer resmi.
Cuplikan trailer tersebut sukses bikin bulu kuduk berdiri sejak detik pertama. Di film ini, Pete Davidson memerankan Max, seorang pria yang diterima bekerja di sebuah panti jompo.
Ia diminta untuk menjaga kebersihan dan tidak pernah naik ke lantai empat karena pasien-pasien di sana membutuhkan perhatian khusus. Tapi, makin lama Max mulai curiga, ada sesuatu yang tidak beres di tempat itu.
Kecurigaan Max terbukti ketika seorang penghuni panti jompo memperingatkannya. Suatu ketika, Max menemukan sebuah lukisan misterius yang wajah-wajah di dalamnya ditutupi cat hitam.
Di saat lain, dia melihat salah satu pasien berlumuran darah, menggedor jendela sebelum akhirnya jatuh dan tewas.
Nuansa mengerikan kian terasa dengan adegan Max diikat di kursi, mulutnya dibekap, dan seseorang mendekatkan jarum tajam ke matanya.
Film ini tak hanya dibintangi Pete Davidson, tapi juga menghadirkan John Glover, Ethan Phillips, Bruce Altman, dan Marilee Talkington.
Diproduksi oleh Miramax, pengambilan gambar utama berlangsung di kota-kota New Jersey, yaitu Denville, Elizabeth, dan Nutley, dari akhir Januari hingga awal April 2022.
Fasilitas panti jompo tertutup di Denville, Saint Francis Residential Community, dijadikan lokasi syuting utama.
“Saat saya memulai pembuatan ‘The Home,’ saya ingin menghadirkan suasana horor klasik era 70-an yang penuh ketegangan dan akhirnya meledak menjadi kekacauan yang memukau,” kata James DeMonaco, dikutip pada Sabtu (31/5/2025).
“Bersama saya ada ‘saudara’ dari Staten Island, Pete Davidson, yang menampilkan sisi gelap dan dramatis saat karakternya menghadapi kelompok penghuni misterius di sebuah panti jompo. Ketegangan yang terus memuncak ini berujung pada klimaks berdarah yang epik, yang bakal membuat penonton terengah-engah, ketakutan, dan juga bersorak. Saya tidak sabar menunggu semua orang berkunjung ke The Home. Siapkan mata kalian, ya!” lanjutnya.
The Home bukan debut film horornya karena sebelumnya Pete Davidson juga pernah main di film Bodies Bodies Bodies (2022) rilisan A24 yang dibintanginya bersama Rachel Sennott, Amandla Stenberg, dan Lee Pace.
Bodies, Bodies, Bodies menceritakan Sophie (Amandla Stenberg) dan David (Pete Davidson) yang mengadakan pesta di rumah mewah keluarga mereka yang terpencil bersama sekelompok teman dekat.
Mereka memutuskan bermain Bodies Bodies Bodies, sebuah gim misteri pembunuhan yang awalnya hanya untuk bersenang-senang.
Namun, suasana berubah mencekam ketika mereka benar-benar menemukan mayat sungguhan di tengah permainan.
Di sinilah segalanya mulai kacau. Persahabatan diuji, kecurigaan muncul, dan batas-batas kepercayaan mulai kabur. Bisakah mereka menemukan siapa si pembunuh sebelum semuanya terlambat?
Film ini cukup mendapat respons positif dengan skor 86% dari para kritikus dan 69% dari penonton di Rotten Tomatoes.
Dengan modal produksi sebesar 3 juta dolar, Bodies Bodies Bodies berhasil meraup pendapatan sekitar 14 juta dolar, menurut data The Numbers.
Hasil ini membuktikan bahwa film dengan konsep sederhana pun bisa sukses besar di pasaran jika dieksekusi dengan baik.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Andrew Garfield Ungkap Film Favoritnya yang Jarang Diketahui Publik
-
Denada Tebar Pesona di Bangkok, Aksinya Justru Picu Komentar Pedas
-
Tak Terima Kasus KDRT Diungkit Lagi, Rizky Billar Bakal Tempuh Jalur Hukum?
-
Kate Hudson Beber Pernah Ditawari Peran Mary Jane di Film Spider-Man
-
Putri Sheila Marcia Menang GADIS Sampul 2025, Tudingan Negatif Ramai Muncul
Artikel Terkait
-
Film 28 Years Later Dominasi Kemenangan di Golden Trailer Awards 2025
-
Plot Kurang Menarik, Kritikus Tetap Puji Aksi Tom Cruise di Mission: Impossible
-
Dari Novel ke Film: Kisah 3 Bersaudara Nekat Rampok Orangtua di Titip Bunda di Surga-Mu
-
Sinopsis The Ugly Stepsister, Upaya Ekstrem untuk Gandeng Sang Pangeran
-
19 Film Hollywood yang Siap Tayang Periode Juni-Agustus 2025
Entertainment
-
Gabriel Basso Kembali, Netflix Umumkan Perilisan The Night Agent Season 3
-
Anime Agents of the Four Seasons Rilis PV Khusus Ungkap 8 Seiyuu Utama
-
Go Public! El Rumi dan Syifa Hadju Rilis YouTube, Bahas Rencana Nikah?
-
Banjir Job, Ini 4 Drama Song Wei Long yang Tayang Sepanjang 2025
-
Pevita Pearce Sempat Takut Dikira Ada Bom, Penyebabnya Bikin Netizen Ngakak
Terkini
-
Harga Turun, Spek Masih Ganas! Galaxy S Series yang Masih Layak Dibeli 2026
-
HP Oppo 3 Jutaan Terbaik 2026: Mana yang Paling Layak Dibeli?
-
Kembali Bertemu Vietnam, Peluang Timnas Indonesia Lolos Fase Grup AFF Cup Kecil?
-
Mundur dari Indonesia Masters 2026, Jonatan Christie Pilih Jaga Kondisi
-
Pola Cinta NPD di Broken Strings: Love Bombing hingga Jeratan Trauma Bonding