The Ugly Stepsister adalah sebuah film body horror asal Norwegia yang mengangkat sudut pandang baru terkait dongeng Cinderella. Film ini menggunakan sudut pandang dari salah satu saudara tiri "Cinderella."
Saudara tiri tersebut berkorban sangat ekstrem dengan cara primitif untuk bisa menjadi yang paling cantik dan menikahi sang pangeran.
Kisah dari The Ugly Stepsister diangkat dengan menggunakan latar abad ke-19 di mana Rebekka (Ane Dahl Torp), seorang ibu dari dua anak, Elvira (Lea Myren) dan Alma (Flo Fagerli), dikisahkan baru saja melangsungkan pernikahan dengan Otto (Ralph Carlsson).
Otto adalah duda yang memiliki satu anak, yakni Agnes (Thea Sofie Loch Næss). Rebekka bersedia untuk menikah dengan Otto karena berharap agar mendapatkan kekayaan dan hak istimewa bila sang suami yang jauh lebih tua darinya tersebut meninggal.
Namun, Otto meninggal di malam pernikahan keduanya, dan keluarga tersebut baru menyadari bahwa sang pria itu tidak memiliki uang seperti yang mereka harapkan.
Rebekka pun menjadi khawatir dengan kehidupannya, terlebih kini ia juga memiliki dua anak kandung. Ia pun merasa begitu tua untuk bisa menemukan suami baru yang jauh lebih kaya raya. Sehingga, Rebekka memutuskan untuk mencari cara agar salah satu dari anaknya dapat menikah dengan pria kaya.
Keputusannya itu pun jatuh kepada Elvira karena Alma belum memasuki mas pubertas. Di sisi lain, Elvira bermimpi agar dapat menikahi Pangeran Julian (Isac Calmroth).
Rebekka sadar bahwa putrinya sering dianggap jelek dan memiliki sedikit peluang untuk dapat meraih hati Julian, terutama jika Agnes yang sudah terkenal begitu cantik berkompetisi untuk mendapatkan hatinya.
Elvira digambarkan sebagai sosok gadis remaja dengan gigi bertanggam dan memiliki penampilan yang kurang menarik. Oleh sebab itu, Rebekka yang terkenal serakah akhirnya memaksa Elvira untuk mengubah penampialnnya demi memikat Pangeran Julian.
Untuk dapat membuat Elvira lebih diinginkan, Rebekka memaksa Elvira serangkaian operasi plastik yang sangat ekstrem, salah satunya adalah membuat tubuh Elvira lebih langsing dan hidung lebih mancung, bahkan dengan memakan cacing pita.
Proses tersebut dilakukan oleh Elvira dengan sangat menyakitkan. Situasi itu alhasil membuat Elvira jadi iri dan melayangkan kebencian terhadap sang saudara tiri, Agnes, karena ia tak perlu bekerja keras untuk mendapatkan penampilan menarik, bahkan bakatnya.
Pada suatu malam, Elvira menemukan Agnes melakukan sesuatu yang berhasil membuat Rebekka jijik dan membuat anak tirinya diperlakukan seperti pembantu. Keluarga itu pun mulai memanggil Agnes dengan julukan Cinderella.
Namun, penderitaan Elvira tersebut belum berakhir. Ia semakin menderita saat acara royal ball resmi digelar bahkan hingga acara resmi berakhir.
Rebekka benar-benar melakukan berbagai cara dengan mengubah bentuk tubuh Elvira agar sang anak sulung itu dapat memenuhi semua syarat perempuan yang diinginkan oleh Pangeran Julian.
The Ugly Stepsister diproduksi berdasarkan Aschenputtel atau Cinderella karya Brothers Grimm. Film ini sekaligus menjadi proyek debut dari Emilie Blichfeldt sebagai sutradara film panjang yang digarap dengan menggunakan naskah buatannya sendiri.
Film berdurasi 1 jam 50 menit ini sekaligus menjadi proyek kerja sama antara Norwegia, Polandia, Swedia, dan Denmark. The Ugly Stepsister pertama kali diputar dalam Berlin International Film Festival pada 16 Februari 2025, lalu diikuti di Norwegia pada 7 Maret 2025.
The Ugly Stepsister sendiri diberi rating 21+ atau untuk penonton dewasa berusia di atas 21 tahun.
The Ugly Stepsister resmi rilis mulai 28 Mei di bioskop Indonesia.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
CEO Astronomer Keciduk Selingkuh di Konser Coldplay, Ini Kata Chris Martin
-
Bantah Pensiun Bermusik, Ariana Grande Beri Kode untuk Nyanyi Tahun Depan
-
Serial Harry Potter Pamer First Look Nick Frost Jadi Raksasa Hagrid
-
Dua Aktor Adolescence Raih Nominasi Emmy Awards, Owen Cooper Jadi yang Termuda
-
Grave of the Fireflies Tayang Perdana di Bioskop Indonesia Mulai 29 Agustus
Artikel Terkait
-
19 Film Hollywood yang Siap Tayang Periode Juni-Agustus 2025
-
Gila! Guru SD Ajak Puluhan Siswa Nonton Film Dewasa, BEKD Kini Terancam 20 Tahun Bui
-
Syahrini Dicibir Ikut Antre untuk Foto Bareng Angelina Jolie, Adik Sebut Wajar karena Kagum
-
Perihnya Diari Cinta di Film Even If This Love Disappear from the World Tonight
-
Penggemar Bersiap, Tom Cruise Mulai Spill Update Proyek Top Gun 3
Entertainment
-
Tak Rela Tamat, Penggemar Desak The Wheel of Time Dilanjutkan Lewat Petisi
-
Sinopsis Drama The Princess's Gambit, Dibintangi Liu Xueyi dan Meng Ziyi
-
Reuni Bareng Member RIIZE, XngHan Dikonfirmasi Tampil di SMTOWN Live Tokyo
-
Seram tapi Keren, Intip Persona Katseye di Lagu Monster High Fright Song
-
The Love Hypothesis Resmi Difilmkan, Lili Reinhart Jadi Bintang Utama