Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Anang wan
Ilustrasi buah lemon (piqsels)

Lemon memiliki rasa asam yang kaya akan vitamin C dan tentunya menyehatkan tubuh. Buah lemon banyak digunakan untuk minuman segar atau menjadi penguat rasa pada sejumlah masakan dan kue.

Selain itu, lemon juga dipercaya memiliki banyak khasiat, terutama untuk kecantikan wajah. Inilah mengapa banyak produk pembersih muka yang menggunakan ekstrak lemon sebagai bahannya.

Untuk kamu yang mengalami masalah pada wajah, bisa mencoba manfaat lemon ini lho. Apa saja manfaatnya untuk wajah? Yuk simak ulasan berikut yang dirangkum dari laman halodoc.com.

1. Membantu mengatasi jerawat

Jerawat di wajah pasti sangat menyebalkan ya, namun tenang, kamu bisa mengatasinya dengan lemon. Lemon memiliki kandungan asam sitrat yang dapat membantu mengurangi inflamasi yang disebabkan jerawat yang membandel.

Memakai masker lemon juga diklaim memiliki efek antimikroba yang dipercaya dapat menghilangkan bakteri penyebab munculnya jerawat pada wajah.

2. Membuat wajah lebih cerah

Selain jerawat, lemon juga dapat mencerahkan kulit. Karena lemon memiliki kandungan asam sitrat yang dapat membantu membuat wajah kusam menjadi lebih cerah. Yakni dengan cara mengangkat sel kulit mati yang menutupi pori-pori wajah.

3. Mengurangi minyak wajah

Kurang percaya diri karena wajah berminyak? Cobalah atasi dengan menggunakan buah lemon. Manfaat ini didapat dari asam sitrat yang efektif bekerja seperti halnya astringent yang dapat membantu mengurangi produksi minyak berlebih pada wajah.

Wajah berminyak sendiri menjadi salah satu penyebab umum munculnya jerawat. Jika wajah kamu sering berminyak, kamu bisa mencoba meneteskan air perasan buah lemon pada kapas bersih. Lalu usapkan secara perlahan ke wajah setelah kamu mencuci wajah.

4. Mencegah munculnya komedo

Manfaat lain buah lemon juga bisa untuk komedo. Yakni dapat mencegah munculnya komedo. Biasanya komedo sering muncul di area hidung dan dagu. Kandungan pada buah lemon diketahui dapat membantu mengangkat sel kulit mati sehingga wajah pun terlihat bersih.

Nah, sangat bermanfaat bukan. Wajah sehat dan bersih pasti impian banyak orang. Semoga bisa bermanfaat ya.

Anang wan