Timun adalah salah satu jenis sayuran yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat kita baik mentah sebagai lalapan atau dimasak.
Mungkin sudah bukan menjadi hal yang umum lagi dalam dunia kecantikan bahwa timun dapat dipakai untuk perawatan wajah.
Melansir dalam laman Healthline dari Halodoc, timun mempunyai sifat antiinflamasi, mengandung antioksidan, vitamin C dan asam folat.
Sebagai perawatan wajah, kita bisa memanfaatkan timun menjadi masker dan dicampurkan dengan bahan-bahan alami lain seperti lidah buaya.
Timun juga bisa dikonsumsi langsung karena dapat memberikan efek antiradang akibat kandungan vitamin C dan asam caffeic nya.
Dirangkum dari Halodoc, inilah empat manfaat mentimun bagi perawatan wajah.
1. Cegah keriput
Semakin usia bertambah, kulit akan mulai berkurang elastisitasnya alias mengendur dan muncullah garis-garis halus pada wajah.
Dalam sebuah penelitian yang dimuat di Archives of Dermatological Research, kandungan antioksidan dalam timun ini dapat melawan tanda-tanda penuaan.
Kandungan dalam vitamin C yang ada pada timun juga dapat merangsang pertumbuhan sel baru.
2. Melembapkan kulit
Timun memang mempunyai kandungan air yang banyak bahkan 96 persen dari timun terdiri atas air. Namun dalam sebuah penelitian menyebutkan bahwa penggunaan timun bagi wajah apabila tidak dicampur dengan bahan lain justru dapat menyebabkan kulit kering.
Oleh karena itu, sebaiknya tambahkan bahan alami lainnya seperti lidah buaya, yoghurt atau madu. Cara menggunakan timun untuk perawatan wajah bisa mengolahnya menjadi masker.
3. Mengobati iritasi kulit
Apabila kulit mengalami iritasi maka akan menimbulkan rasa perih, gatal dan juga terbakar pada wajah. Faktor yang dapat menyebabkan iritasi kulit biasanya akibat paparan sinar matahari, gigitan serangga atau sensitif terhadap kandungan skincare.
Dengan memanfaatkan timun, ini dapat memberikan efek kulit menjadi lebih tenang dan gejala iritasi pun dapat diminimalisir.
4. Menyamarkan kantung mata
Timun sejatinya mengandung vitamin C yang memang dipercaya mampu menyamarkan kantung mata atau mata panda akibat kelelahan.
Agar mendapatkan hasil yang maksimal, bisa mencampurkan timun dengan krim mata supaya kulit tetap lembap dan jangan lupa untuk tidur yang cukup.
Nah, itulah tadi sederet manfaat timun bagi perawatan wajah. Selamat mencoba dan bermanfaat.
Baca Juga
-
3 Tips Mengatasi Kulit Belang, Salah Satunya Pakai Gel Lidah Buaya
-
4 Jenis Buah yang Tahan Lama Tanpa Perlu Ditaruh di Kulkas Ada Pisang
-
4 Tips Mengatasi Rambut Lepek, Salah Satunya Cuci Rambut dengan Lembut
-
4 Hal yang Bikin Rambut Tidak Sehat, Salah Satunya Tidak Pakai Kondisioner
-
5 Kebaikan Infused Water bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Mencegah Berbagai Penyakit?
Artikel Terkait
Health
-
Matcha Kemasan Infus Viral, Menarik tapi Picu Dilema Etik Keamanan Pangan
-
Waspada Super Flu Subclade K: Gejala, Penyebaran, dan Cara Mencegahnya
-
Post-Holiday Fatigue: Liburan Tak Selalu Menyembuhkan, Tetap Merasa Lelah
-
Rencana 8 Langkah Berhenti Merokok: Rahasia Tetap Konsisten Tanpa Stres
-
Panduan Hidup Sehat: Cara Meningkatkan Imunitas agar Tidak Gampang Sakit
Terkini
-
Film Beauty and the Beat: Harmoni di Balik Rivalitas Diva yang Menghibur!
-
Effortless, 4 Ide OOTD Semi Formal ala Moon Ga Young yang Chic Abis!
-
Tinta Hitam di Layar Putih
-
Kebocoran 17,5 Juta Data Instagram, Ujian Serius Perlindungan Privasi Warga
-
Ulasan Novel Pengantin Remaja: Membuka Tabir Realita Pernikahan Dini