Sakit kepala merupakan salah satu penyakit yang sering dialami oleh banyak orang, baik dewasa maupun anak-anak.
Umumnya, sakit kepala pada anak-anak akan disertai pula dengan gejala mual atau muntah.
Kondisi tersebut tentu menjadi suatu hal yang berat bagi anak. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui penyebab sakit kepala pada anak agar hal itu dapat dihindarkan sejak awal.
Penasaran apa saja? Yuk, para orang tua wajib tahu.
1. Pola tidur tidak teratur
Sama seperti orang dewasa yang perlu mencukupi kebutuhan tidurnya sekitar 7 hingga 8 jam, maka anak-anak pun sejatinya juga demikian.
Saat tidur, tubuh akan memperbaiki sel-sel dan jaringan yang rusak. Bahkan, tidur juga akan membantu mengoptimalkan proses tumbuh kembang pada anak.
Proses tersebut akan terganggu jika pola tidur anak masih tidak teratur. Hal itulah yang akhirnya menyebabkan anak mudah diserang penyakit salah satunya sakit kepala.
Oleh karena itu, penting bagi orang tua untuk bisa tegas dalam mengatur pola tidur atau jadwal tidur sang anak. Upayakan agar anak tidak tidur terlalu malam apalagi sampai begadang.
2. Stres
Dikutip dari laman Medical News Today, sakit kepala pada anak juga dapat terjadi akibat faktor stres.
Dalam hal ini, anak sering mengalami kecemasan dan kekhawatiran yang berlebih, baik berkaitan dengan kondisinya di sekolah atau bahkan di rumah.
Terkait hal itu, maka orang tua perlu melakukan pendekatan lebih pada anak dan lebih peka terhadap kondisi anak.
Alih-alih menjadi orang tua yang galak dan akhirnya hanya membuat anak takut, orang tua sebaiknya bisa menjadi seorang sahabat bagi anak.
Dengan demikian, anak pun akan lebih terbuka mengenai kondisi yang dialami sehingga orang tua juga dapat membantu untuk menenangkan sang anak.
3. Makanan dan minuman
Nyatanya, segala yang dikonsumsi baik dalam bentuk makanan maupun minuman tentu dapat mempengaruhi kondisi kesehatan.
Jika anak mengalami sakit kepala, maka orang tua perlu memperhatikan segala yang dikonsumsi anak sebelum mengeluhkan sakit kepala tersebut.
Catat semuanya lalu periksa polanya. Jika sudah berulang kali anak mengalami gejala sakit kepala usai mengonsumsi suatu makanan atau minuman, maka orang tua wajib membatasi anak untuk mengonsumsi itu lagi.
4. Kurang asupan makan dan minum
Anak perlu makan minimal 3 kali sehari dan itu pun sebaiknya diselingi dengan pemberian camilan ringan.
Begitu pun dengan kebutuhan airnya yang juga harus cukup berdasarkan usia sang anak.
Jika anak kurang asupan makan dan minum yang menyebabkan anak mengalami kelaparan dan dehidrasi, maka itu akan mengakibatkan pembuluh darah dalam tubuh tidak lancar.
Hal tersebutlah yang akhirnya membuat anak mengalami sakit kepala. Oleh karena itu, orang tua perlu lebih memperhatikan pola makan dan minum sang anak.
5. Lingkungan
Jangan salah, lingkungan juga dapat menjadi faktor pemicu timbulnya sakit kepala pada anak.
Dikutip dari laman Medical News Today, faktor lingkungan ini luas meliputi perubahan cuaca, asap rokok, cahaya lampu, hingga layar ponsel atau komputer.
Itulah 5 penyebab sakit kepala anak. Mulai sekarang orang tua wajib lebih memperhatikan hal itu, ya.
Tag
Baca Juga
-
4 Cara Mengencangkan Kulit Leher Secara Alami agar Terhindar dari Kerutan
-
4 Manfaat Produk Serum Vitamin C untuk Kulit Berminyak, Yuk Cek!
-
Agar Semakin Semangat, Sambut Tahun Baru dengan Merenungkan 3 Hal Ini
-
Murah Tapi Tak Murahan, Ini 5 Manfaat Masker Pisang bagi Kulit Wajah
-
Agar Semakin Optimal, Ini 6 Waktu Terbaik Menggunakan Body Lotion
Artikel Terkait
-
Suara Pendukung Anies jadi Rebutan di Pilkada Jakarta, HNW: Tak Perlu Ada Dikotomi Anak Abah atau Bukan!
-
PBB: 70 Persen Korban Perang Gaza adalah Perempuan dan Anak-Anak
-
Asupan Vitamin D Selama Hamil Perkuat Kesehatan Tulang Anak? Ini Hasil Studi Terbaru
-
Teks Doa Ziarah Kubur Orang Tua Lengkap Tulisan Arab, Latin dan Artinya
-
Didit Prabowo Buka Toko Dadakan di Mal, Lengangnya Pengawalan Paspampres Dipertanyakan
Health
-
Pro dan Kontra: Kebijakan Cukai untuk Minuman Berpemanis Dalam Kemasan, Benarkah Efektif?
-
Bukan Pilihan Alternatif, Mengapa Vape Sama Berbahaya dengan Rokok Biasa?
-
Ini 3 Tanda Tubuhmu Terlalu Banyak Mengonsumsi Kopi, Apa Saja?
-
Mabuk hingga Keracunan, Kenali Bahaya Mengkonsumsi Bunga Terompet
-
3 Cara Mudah Menangani Kondisi Sesak Napas Mendadak
Terkini
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 400: Kematian Pangeran Kacho
-
Ulasan Buku Titip Rindu Buat Ibu: Kisah Ibu dan Anak yang Terjerat Adat
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang