Hampir semua orang pasti mengenal kacang panjang yang mudah ditemukan dalam kehidupan sehari-hari di sekitar kita. Kacang panjang ini biasanya diolah menjadi tumisan atau bisa dicampurkan ke dalam sayur bahkan ada yang menyantapnya secara mentah.
Walaupun jarang disajikan sebagai menu hidangan utama, namun kacang panjang ini mempunyai banyak nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
Dalam kacang panjang sendiri mengandung beberapa nutrisi penting seperti protein, karbohidrat, kalium, dan fosfor. Selain itu, sayuran ini juga mempunyai sejumlah antioksidan yang penting untuk tubuh, seperti vitamin C, riboflavin, dan betakaroten.
Kacang panjang diketahui menjadi salah satu sumber folat terbaik dan apabila folat bisa bekerja bersama vitamin B12 menjadi komponen penting dari sintesis DNA serta pembelahan sel. Dirangkum dari Hellosehat, berikut ini adalah empat manfaat sayur kacang panjang untuk kesehatan.
1. Redakan nyeri haid
Dalam kacang panjang terdapat kandungan mineral mangan yang bisa membantu meredakan nyeri haid. Mangan adalah mineral yang berperan penting dalam siklus reproduksi wanita.
Adanya senyawa mangan pada kacang panjang tersebut dapat meringakan rasa sakit karena kram perut selama menstruasi. Hal ini tentunya akan memperbaiki mood atau suasana hati wanita saat mereka mengalami menstruasi.
2. Membuat kulit sehat
Kandungan vitamin C pada kacang panjang ini bisa membuat kulit sehat. Dengan cara mengurangi munculnya keriput, menyembuhkan kulit kering kemerahan, dan juga bisa memperlambat proses penuaan.
Menu makanan yang kaya akan vitamin C, seperti kacang panjang ini juga mampu mencegah penyakit berbahaya seperti kanker kulit.
3. Baik untuk jantung
Kandungan serat larut pada kacang panjang ini bisa membantu menekan jumlah kolesterol jahat (LDL). Maka tak heran apabila kacang panjang bermanfaat dalam menjaga kadar kolesterol dalam darah. Selain itu, kacang panjang juga terbukti bisa mengurangi peradangan dalam pembuluh darah sehingga membuat jantung sehat.
4. Mencegah kanker
Kacang panjang juga mengandung antioksidan nabati, termasuk flavonoid, dan riboflavin (vitamin B2). Di mana dua senyawa ini diketahui dapat mengurangi pertumbuhan sel kanker pada tubuh.
Di samping itu, kacang panjang mengandung tinggi asam folat dan hal ini bisa membantu mengurangi risiko berbagai macam penyakit akibat kekurangan asam folat seperti kanker pada usus besar, payudara, serviks, paru-paru, dan kanker otak.
Nah itulah tadi aneka manfaat sayur kacang panjang yang sering kita konsumsi sehari-hari. Semoga bermanfaat.
Video yang mungkin Anda lewatkan
Baca Juga
-
3 Tips Mengatasi Kulit Belang, Salah Satunya Pakai Gel Lidah Buaya
-
4 Jenis Buah yang Tahan Lama Tanpa Perlu Ditaruh di Kulkas Ada Pisang
-
4 Tips Mengatasi Rambut Lepek, Salah Satunya Cuci Rambut dengan Lembut
-
4 Hal yang Bikin Rambut Tidak Sehat, Salah Satunya Tidak Pakai Kondisioner
-
5 Kebaikan Infused Water bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Mencegah Berbagai Penyakit?
Artikel Terkait
-
Rasa Sakitnya Sama! Ini Beda Nyeri Haid vs Usus Buntu
-
Tips Meredakan Nyeri Haid
-
Mitos Atau Fakta: Air Kelapa Lebih Baik daripada Pain Killer untuk Nyeri Haid?
-
Sering Nyeri Saat Menstruasi, Syifa Hadju Ungkap Tips Mengatasinya
-
5 Posisi Tidur yang Membantu Meredakan Nyeri saat Haid, Ladies Wajib Coba!
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?