Gastreosophageal reflux disease (GERD) atau yang lebih dikenal dengan sebutan asam lambung, merupakan masalah kesehatan yang sering kali terjadi di masyarakat.
Penyakit yang menyerang organ lambung ini dapat menimbulkan sensasi panas dan perih di dada, atau nyeri pada bagian ulu hati karena naiknya asam lambung ke kerongkongan.
Banyak faktor yang dapat menyebabkan asam lambung meningkat, salah satunya yakni makanan.
Pada saat asam lambung naik, penderita akan mengalami perut kembung, mual, muntah, atau merasa makanan seakan-akan kembali ke kerongkongan. Oleh karenanya penderita asam lambung perlu memperhatikan makanan yang dikonsumsinya.
BACA JUGA: 5 Makanan Sehat untuk Penderita Asam Lambung yang Aman Dikonsumsi
Merangkum dari Halodoc dan Alodokter, berikut beberapa makanan yang aman dikonsumsi oleh penderita asam lambung.
1. Ikan dan Daging Tanpa Lemak
Ayam, daging sapi, dan ikan yang diolah dengan cara dikukus, dipanggang, atau direbus bisa menjadi makanan yang aman dikonsumsi penderita asam lambung.
Selain itu, seafood yang rendah lemak juga baik dikonsumsi selagi tidak diolah dengan cara digoreng ataupun dikonsumsi secara berlebihan.
Sementara itu, untuk mengurangu asam lambung kamu dapat mengonsumsi lemak sehat yang berasal dari minyak wijen, alpukat, minyak zaitun, flaxseed, dan minyak biji bunga matahari.
2. Pisang
Penderita asam lambung dianjurkan untuk mengonsumsi pisang secara rutin. Pasalnya, pisang mengandung pH sekitar 5,6 yang diketahui baik untuk menetralisir asam lambung.
Apabila tidak menemukan pisang, kamu masih bisa mengonsumsi buah-buahan lain yang aman untuk asam lambung. Di antaranya yaitu apel, pir, dan juga melon.
3. Semangka
Buah bercita rasa manis dengan warna merah segar ini mengandung banyak air. Buah semangka juga bermanfaat untuk membantu menetralisir keasaman dalam lambung. Selain buah semangka, kamu juga dapat mengonsumsi buah lain yakni blewah, pepaya, atau pun melon.
BACA JUGA: 7 Hal yang Wajib Dihindari oleh Penderita Asam Lambung, Jangan Asal Makan!
4. Sayuran Hijau
Perlu diingat bahwa asam lambung bisa meningkat dengan cepat ketika kamu banyak mengonsumsi makanan yang manis dan berlemak. Karena itulah kamu perlu mengimbangi asupan makanan dengan sayuran hijau yang kata akan kandungan serat.
Selain itu, sayuran hijau juga tidak mengandung gula maupun lemak. Beberapa jenis sayuran hijau yang aman dikonsumsi bagi penderita asam lambung yakni kacang panjang, selada, brokoli, dan kentang.
5. Roti
Seperti disadur dari Halodoc, menurut penelitian dari Cleveland Clinic, penderita asam lambung masih diperbolehkan mengonsumsi roti.
Akan tetapi, jenis roti yang disarankan untuk dikonsumsi adalah roti yang terbuat dari gandum, atau roti yang mengandung beragam biji-bijian di dalamnya. Ini karena jenis roti tersebut diperkaya akan kandungan serat, vitamin, dan juga nutrisi yang baik bagi kesehatan lambung.
Itulah beberapa makanan yang aman dikonsumsi bagi penderita asam lambung. Jangan lupa untuk makan dengan teratur dan menghindari beberapa hal yang dapat menyebabkan asam lambung meningkat!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Terserang Bakteri Langka, Inul Daratista Tak Boleh Konsumsi Sejumlah Makanan Lezat Ini
-
Penyanyi Vadel Nasir Selalu Makan Pedas Jelang Manggung, Ini Manfaat dan Bahaya Makanan Pedas Bagi Kesehatan
-
BULOG - Satgas Pengamanan Swasembada Pangan Garuda Merah Putih Salurkan Bantuan Program Makanan Bergizi di Merauke
-
Cara Turunkan Berat Badan Tanpa Kelaparan, Konsumsi 9 Makanan Tinggi Protein Ini
-
Pantangan Makanan untuk Pengidap Darah Tinggi, Apa Saja?
Health
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
-
Viral di Tiktok Program Diet dengan Kopi Americano, Apakah Aman Bagi Tubuh?
-
Ini 4 Alasan Mengapa Minum Kopi sebelum Bekerja Sangat Dianjurkan
Terkini
-
Selamat! Shenina Cinnamon Menang Penghargaan Festival Film di Filipina
-
Cameron Diaz Siap Beraksi di Film Back in Action, Intip Teaser Perdananya
-
Review Film Gladiator II, Tekad Lucius Bangun Ulang Kejayaan Roma
-
Takluk 4-0 dari Jepang, Saatnya Shin Tae-yong Didepak dari Timnas?
-
4 Translucent Powder Terbaik untuk Makeup Flawless, Bebas Minyak Seharian!