Beberapa hari lalu, Aurelie Moeremans membagikan kabar mengejutkan mengenai dirinya yang tengah mengidap tumor colli. Menurut pengakuan sang artis, ia mulai mengetahui tentang sakitnya tersebut setelah melakukan tes pada Desember 2022 lalu.
Karena hal ini, Aurelie terpaksa harus rehat sejenak dari pekerjaannya di dunia akting untuk bisa lebih berfokus pada penyembuhan sakitnya.
Berbicara mengenai tumor colli, tumor ini sendiri ditandai dengan munculnya benjolan di sekitar leher. Tumor ini bisa terjadi karena beberapa penyebab.
BACA JUGA: Selain Nunung Srimulat, 6 Artis Ini Juga penyintas Kanker dan Tumor Payudara
Lantas apa sebenarnya yang menjadi penyebabnya? Dilansir dari Alodokter, berikut inilah dia sejumlah penyakit yang menjadi penyebab munculnya tumor colli.
1. Penyakit Infeksi
Pembengkakan kelenjar getah bening menjadi salah satu tumor colli yang paling umum terjadi. Pembengkakan ini bisa muncul karena adanya infeksi virus atau bakteri.
Penyakit infeksi virus yang mengakibatkan terjadinya pembengkakan ini di antaranya meliputi mononukleosis dan gondongan.
Selain itu, infeksi bakteri Mycobacterium tuberculosis juga dapat memicu munculnya benjolan pada leher. Kondisi ini dikenal dengan nama TBC kelenjar.
2. Penyakit Tiroid
Penyakit tiroid juga bisa menjadi pemicu munculnya tumor colli yang bertempat di bagian depan leher. Yang paling umum yaitu gondok.
Saat mengalami gondok, kelenjar tiroid akan membesar dan biasanya disertai dengan kadar hormon tiroid yang tidak normal, bisa rendah (hipotiroidisme) ataupun tinggi (hipertiroidisme).
Di samping itu, beberapa penyakit tiroid lainnya, seperti nodul tiroid dan kanker tiroid juga bisa menyebabkan terjadinya tumor colli.
BACA JUGA: Sering Diabaikan! Ini Ciri-Ciri dan 4 Tanda Tumor Payudara
3. Kanker
Tumor colli bisa disebabkan pula karena adanya kanker. Selain kanker tiroid yang dibahas sebelumnya, terdapat beberapa jenis kanker lain yang juga bisa menyebabkan munculnya tumor ini.
Di antaranya ada limfoma hodgkin dan limfoma non-hodgkin yang menyerang kelenjar getah bening dan bisa mengakibatkan benjolan di leher yang biasanya tidak menimbulkan nyeri.
Tak hanya itu saja, leukemia, melanoma, dan kanker kulit yang terjadi di bagian leher juga memicu munculnya tumor colli.
4. Penyakit Kongenital
Selain disebabkan oleh tiga penyakit di atas, beberapa tumor colli juga bisa muncul karena bawaan dari lahir, misalnya seperti fibromatosis colli dan tortikolis.
Fibromatosis colli merupakan benjolan pada otot leher bayi yang diduga terjadi karena cedera saat proses kelahiran. Bila tidak diobati, fibromatosis colli dapat memicu tortikolis.
Kemudian ada kista branchialis yang menyebabkan munculnya benjolan berisi air pada leher anak. Kelainan ini disebabkan oleh gangguan saat perkembangan janin.
Tumor colli juga dapat timbul karena sejumlah penyebab lain, seperti lipoma, cedera, reaksi alergi obat-obatan maupun makanan, hingga adanya batu kelenjar ludah (sialolithiasis).
Nah, itulah tadi beberapa hal yang menjadi penyebab munculnya tumor colli. Apabila kamu menemukan benjolan di sekitar leher, segeralah untuk memeriksakan diri ke dokter untuk mendapatkan yang penanganan lebih lanjut.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
-
5 Penyebab Tersembunyi Kolesterol Tinggi yang Perlu Diwaspadai
-
Sedang Merebak, Ini Gejala Cacar Air yang Perlu Diwaspadai Orang Tua
-
Jumlah Kasus Penyakit Saluran Pencernaan Meningkat, Ini Pentingnya Penanganan Holistik
-
Obat Penyakit Kardiovaskular Berpotensi Cegah Risiko Demensia? Ini Faktanya
-
Cara Merawat Luka Penderita Diabetes Biar Cepat Sembuh, Wajib Bersih!
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Tradisi Rewang: Tumbuhkan Sikap Gotong Royong di Era Gempuran Egosentris
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
4 Tisu Penghapus Makeup yang Praktis dan Travel Friendly, Dijamin Bersih!
-
Tersesat di Dunia Maya: Literasi Digital yang Masih Jadi PR Besar
-
Belajar Pentingnya Memahami Perbedaan dan Keragaman Melalui Film Elemental