Teh hitam merupakan jenis minuman yang telah dikenal sejak lama dan sering dikonsumsi oleh banyak orang di seluruh dunia. Namun, masih banyak yang keliru tentang manfaat teh hitam, bahkan ada yang menganggapnya hanya minuman biasa tanpa manfaat.
Padahal, teh hitam memiliki sejumlah manfaat yang sangat dibutuhkan untuk kesehatan tubuh. Oleh karena itu, menyebarkan informasi yang benar tentang manfaat teh hitam agar masyarakat dapat memanfaatkannya secara optimal penting dilakukan.
BACA JUGA: Jalani Aktivitasmu dan Mulai Lakukan 5 Tips Sederhana untuk Hidup Sehat
Melansir dari hellosehat.com, berikut ini setidaknya 5 manfaat mengonsumsi teh hitam, yaitu:
1. Antioksidan tinggi
Antioksidan adalah senyawa yang membantu melawan radikal bebas dalam tubuh yang dapat merusak sel-sel sehat dan menyebabkan berbagai penyakit, seperti kanker, diabetes, dan penyakit jantung.
Teh hitam mengandung beragam antioksidan, seperti polifenol, flavonoid, dan katekin, yang dapat membantu melindungi tubuh dari kerusakan oksidatif dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.
2. Meningkatkan kesehatan jantung
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa konsumsi teh hitam secara rutin dapat membantu menurunkan risiko penyakit kardiovaskular, seperti penyakit jantung dan stroke.
Teh hitam diketahui dapat membantu mengurangi tekanan darah, meningkatkan kolesterol baik (HDL), dan mengurangi kolesterol jahat (LDL) yang dapat membantu menjaga kesehatan jantung.
BACA JUGA: 5 Alasan Mengapa Ibu Hamil Tidak Dianjurkan Berpuasa
3. Meningkatkan fungsi otak
Teh hitam mengandung kafein dalam jumlah sedang yang akan membantu meningkatkan kewaspadaan, fokus, dan konsentrasi. Selain itu, teh hitam juga mengandung asam amino L-theanine, yang dapat membantu meningkatkan produksi dopamin dan serotonin dalam otak, meningkatkan mood dan mengurangi stres.
4. Melancarkan pencernaan
Teh hitam memiliki sifat antiperadangan dan antispasmodik yang dapat membantu meredakan gejala gangguan pencernaan, seperti perut kembung, diare, dan sembelit.
Teh hitam juga membantu merangsang produksi enzim pencernaan dan meningkatkan motilitas usus, yang dapat membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan.
BACA JUGA: Identik Makanan Bersantan, Ini 5 Tips Sehat Menikmati Hidangan saat Lebaran
5. Meningkatkan metabolisme
Teh hitam dapat membantu meningkatkan laju metabolisme tubuh, sehingga dapat membantu membakar lemak lebih efisien. Selain itu juga bisa mengurangi penyerapan lemak dalam usus dan menghambat enzim yang bertanggung jawab untuk mencerna karbohidrat, yang akan mengelola berat badan dengan baik.
Jadi itulah 5 manfaat mengonsumsi teh hitam. Namun, jika berlebihan juga tidak baik bagi tubuh. Cukup 1-2 cangkir tanpa pemanis buatan. Selamat mencoba.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Membongkar Kekerasan Seksual di Kampus oleh Oknum Guru Besar Farmasi UGM
-
Idul Fitri dan Renyahnya Peyek Kacang dalam Tradisi Silaturahmi
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
-
5000 Langkah dan Satu Liter Bensin, Refleksi Tentang Ketidakadilan
-
Membincang Pertolongan Pertama pada Psikologis
Artikel Terkait
-
Fondasi Awal Kehidupan: Mengapa Susu Penting untuk Ibu Hamil
-
Predator di Balik Ruang Pemeriksaan: Mengapa Kekerasan Seksual Bisa Terjadi di Fasilitas Kesehatan?
-
7 Herbal Ampuh Pengganti Obat Kimia untuk Atasi Hipertensi Tanpa Efek Samping
-
7 Rahasia Daun Sukun untuk Jantung Sehat: Bukti Ilmiah dan Cara Mengolahnya
-
Daftar Makanan Pencegah Sakit Jantung
Health
-
Digital Fatigue dan Mental Overload: Saat Notifikasi Jadi Beban Psikologis
-
5 Tips Atasi Lelah setelah Mudik, Biar Energi Balik Secepatnya!
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
-
Jangan Sepelekan Cedera Olahraga, Penting untuk Menangani secara Optimal Sejak Dini
Terkini
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling