Tomat adalah salah satu jenis buah yang secara luas dianggap sebagai sayuran dan sering diolah menjadi berbagai macam jenis masakan.
Jika dimakan secara langsung, buah ini memang rasanya tidak enak. Meski demikian, buah ini memiliki beragam manfaat untuk kesehatan.
Melansir dari hellosehat.com berikut adalah 5 manfaat tomat untuk kesehatan tubuh.
BACA JUGA: Identik dengan Opor Lebaran, Ini 4 Manfaat Daging Ayam untuk Kesehatan
1. Menjaga kesehatan mata
Seperti wortel, tomat juga mengandung beta-karoten yang berperan untuk menjaga kesehatan mata.
Kandungan beta-karoten, likopen, dan lutenin merupakan antioksidan yang terdapat dalam buah ini dan berkhasiat untuk menjaga kesehatan mata serta melindungi terjadinya kerusakan mata.
2. Menjaga kesehatan kulit
Belum banyak orang yang tahu bahwa tomat memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan kulit. Dalam sebuah penelitian ditemukan bahwa kombinasi pasta tomat dan minyak zaitun dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
Selain itu, kombinasi keduanya akan membantu meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh. Kolagen memiliki peranan yang cukup penting dalam pertumbuhan kulit, rambut, dan kuku.
Kandungan vitamin C dalam buah ini juga turut berperan dalam pembentukan kolagen dalam tubuh.
BACA JUGA: 5 Cara Alami Tingkatkan Hormon Testosteron pada Pria, Lakukan Kebiasaan Ini
3. Menjaga kesehatan jantung
Mengkonsumsi buah tomat akan membantu mengurangi risiko terkena penyakit jantung berkat adanya kandungan likopen dalam buah ini.
Selain itu, kandungan likopen dalam tomat juga berkhasiat untuk menurunkan kadar kolesterol jahat.
4. Melancarkan sistem pencernaan
Diketahui juga bahwa buah tomat memiliki manfaat yang cukup baik untuk menjaga kesehatan pada sistem pencernaan. Hal ini berkat adanya kandungan air dan serat dalam tomat.
Selain melancarkan sistem pencernaan dan bisa mengatasi sembelit, buah ini juga bermanfaat untuk mencegah diare.
BACA JUGA: 6 Tips Jaga Kesehatan Tubuh dari Cuaca Panas agar Tidak Mudah Sakit, Yuk Terapkan!
5. Mencegah kanker
Buah tomat juga menjadi sumber vitamin C dan antioksidan yang cukup bagus. Berbagai macam jenis nutrisi dalam buah tomat berkhasiat untuk melawan pembentukan radikal bebas penyebab kanker.
Kandungan beta-karoten dalam buah ini juga memiliki manfaat untuk mencegah pembentukan tumor pada penderita kanker prostat.
6. Meningkatkan kesehatan ibu hamil
Bagi ibu yang sedang mengandung, alangkah baiknya untuk banyak-banyak mengkonsumsi buah tomat. Hal ini dikarenakan adanya kandungan folat dalam tomat yang sangat baik untuk masa kehamilan.
Itulah 6 manfaat tomat bagi kesehatan, semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Platform Jual Foto Online Terbaik di Tahun 2024, Bisa Menambah Penghasilan!
-
6 Cara Meningkatkan Kualitas Hubungan Pertemanan, Terapkan!
-
Bikin Sakit Hati, 6 Dampak Negatif Membandingkan Pasangan dengan Orang Lain
-
5 Kebiasaan yang Bikin Sneakers Kamu Cepat Rusak, Hindari!
-
5 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Menggunakan Pinjol, Jangan Sembarangan!
Artikel Terkait
-
5 Teknik Psikoterapi untuk Menangani Gangguan Mental, Ciptakan Coping Mechanism Sehat
-
Gus Ipul Salat Ied di Sentra Kemensos, Beri Semangat untuk Penerima Manfaat
-
Hindari Makanan Ini Saat Lebaran Jika Punya Kolesterol Tinggi
-
Persiapan Mudik Bareng Anak: Dokter Sarankan Ini Agar Perjalanan Lancar Tanpa Drama!
-
10 Obat Herbal Terbaik untuk Menjaga Kesehatan Jantung secara Alami
Health
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
-
Jangan Sepelekan Cedera Olahraga, Penting untuk Menangani secara Optimal Sejak Dini
-
3 Tips agar Tetap Bugar saat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadan
-
Intermittent Fasting vs. Keto, Mana yang Lebih Efektif untuk Panjang Umur?
Terkini
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Lebaran Usai, Dompet Nangis? Waspada Jebakan Pinjol yang Mengintai!
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit