Beberapa waktu belakangan ini kamu pasti pernah melihat video tutorial masak yang mana menunya adalah keripik sayur atau sayur yang ditepungin, seperti kol goreng, brokoli krispi, keripik bayam, dan lain-lain.
Rasa sayur goreng itu memang enak, nggak kalah sama yang direbus atau dikuahin. Tapi, sehat apa enggak sih sayur yang digoreng itu? Jangan-jangan malah membuang gizi yang ada di dalamnya.
Melansir dari laman Hello Sehat, inilah yang perlu diperhatikan sebelum memasak atau mengonsumsi sayur goreng.
1. Sayur Menyerap Lemak
Kamu pasti sudah tahu kan bahwa memasak dengan metode goreng atau deep frying akan membuat makanan menyerap minyak, otomatis lemak pada minyak pun akan ikut terserap.
Hal yang sama ini akan terjadi kalau kamu menggoreng sayur, sayang banget kan kalau sayur yang secara alami rendah lemak malah jadi berlemak karena digoreng.
Lemak yang bertambah tinggi ini akan meningkatkan risiko terkena penyakit jantung, hipertensi, serta kanker jika dikonsumsi.
2. Merusak Nutrisi yang Ada dalam Sayur
Sudah meningkatkan kadar lemak pada sayur, memasaknya dengan cara menggoreng ini akan menghilangkan atau menurunkan kadar nutrisi yang ada pada sayur.
Misalnya sayur yang mengandung vitamin E akan hilang kandungan vitaminnya saat digoreng, begitu pula dengan yang mengandung vitamin A dan betakaroten yang akan menurun kandungan nutrisinya.
Sayang banget sayur-sayuran yang sehat itu malah jadi nggak sehat karena pengolahan yang tidak tepat.
3. Perubahan Kimiawi yang Bahaya
Perubahan struktur kimiawi dari minyak atau sayur menjadi berbahaya bisa terjadi kalau kamu menggunakan minyak untuk menggoreng berkali-kali, terlalu lama, dan menggoreng makanan dengan minyak bekas.
Hal tersebut dapat memicu terbentuknya senyawa beracun serta mengubah struktur lemak pada minyak berubah menjadi lemak trans yang tidak baik untuk tubuh.
Itulah 3 hal yang harus kamu perhatikan sebelum makan atau memasak sayur dengan cara digoreng.
Demi kesehatan kamu dan keluarga, masaklah bahan makanan dengan metode yang tepat. Toh makanan yang enak tidak harus selalu digoreng, kan?
Kalaupun ada bahan yang harus diolah dengan cara digoreng seperti daging atau telur, pastikan minyaknya bersih dan tidak digunakan lagi.
Baca Juga
-
Ducati Sudah Coba Komunikasi Radio di Tes MotoGP Barcelona, Begini Hasilnya
-
Pindah ke Yamaha, Pramac Ingin Pertahankan Mentalitas Seperti di Ducati
-
Respons Pecco Bagnaia Usai Tes Barcelona, Terpantau Rukun dengan Marquez
-
Kekurangan Suku Cadang untuk Diuji di Barcelona, Joan Mir Marah ke Honda
-
Prestasi Marc Marquez Pakai GP23 Buat Gigi Dall'Igna Tak Bisa Berkata-Kata
Artikel Terkait
-
Manfaat Mentega Murni untuk Kesehatan Wanita, Redakan Nyeri Menstruasi?
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Tips Minum Air Putih yang Efektif untuk Kesehatan
-
Oleh-oleh dari Kunjungan Prabowo ke Amerika Serikat, Dapat Suntik Dana Jumbo Rp17,5 Triliun untuk Kesehatan Indonesia
-
Tampil Percaya Diri Tanpa Risiko: Ini Panduan Memilih Klinik Kecantikan Terpercaya
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!