Ketika sakit pasti kita akan sulit menyantap makanan sehari-hari, termasuk jenis makanan yang kita sukai.
Namun, makanan sangat penting untuk memenuhi nutrisi serta meningkatkan sistem imun agar tubuh dapat beraktivitas normal kembali.
Bahkan, ada beberapa makanan yang diperuntukkan khusus untuk mengembalikan energi yang hilang akibat sakit. Penasaran apa saja? Yuk, intip 4 makanan penambah energi ketika sedang sakit!
1. Oatmeal
Oatmeal merupakan salah satu menu praktis yang bisa menambah energi ketika kita sedang sakit. Dalam semangkuk oatmeal terdapat pasokan karbohidrat kompleks yang mampu memberikan asupan energi tanpa membuat gula darah turun.
Selain itu, dilansir dari laman Prevention, oatmeal juga memiliki sejumlah manfaat kesehatan lain. Menurut sebuah penelitian, seseorang yang mengonsumsi tiga porsi biji-bijian setiap hari dapat menurunkan risiko kanker sebanyak 15%.
2. Sup ayam
Sup ayam menjadi pilihan lain yang bermanfaat ketika sakit. Sup ayam mengandung sejumlah nutrisi yang baik untuk tubuh, seperti karbohidrat, protein, serta lemak.
Semangkuk sup ayam juga membantu kita untuk tetap terhidrasi, terutama bila disantap dalam kondisi hangat. Hal ini dibuktikan dari sebuah ulasan pada tahun 2020 yang menyebut bahwa meminum cairan panas dapat memberikan efek hangat yang menenangkan.
3. Jahe
Manfaat jahe bagi kesehatan sudah sangat terbukti sejak zaman dulu, terutama bila kita sedang mengidap penyakit pilek dan flu.
Menurut Villanueva pada laman Prevention, jahe kaya akan sejumlah senyawa aktif yang membantu memulihkan kesehatan kita secara menyeluruh. Salah satunya yaitu meredakan mual dan penyakit yang berhubungan dengan flu lainnya.
4. Kacang-kacangan dan Biji-bijian
Meski tengah sakit, bukan berarti kita tidak bisa ngemil, lho! Tak banyak yang tahu bahwa camilan berupa kacang-kacangan dan biji-bijian juga memiliki pengaruh dalam menambah energi seseorang ketika sakit.
Menurut penulis sekaligus ahli diet, Ryan D. Andrews, kacang-kacangan dan biji-bijian memiliki vitamin E dan seng. Dua nutrisi tersebut sangat diperlukan untuk meningkatkan fungsi kekebalan tubuh yang optimal.
Jadi, gimana? Gak perlu bingung lagi cari makanan yang cocok ketika sakit, kan!
Baca Juga
-
Rilis First Look, Sutradara Film Harry Potter Kritik Hagrid Versi Serial
-
Umumkan Tunangan, Taylor Swift dan Travis Kelce Buat Instagram Sempat Crash
-
Kembali Diterpa Rumor, Jimin BTS Disebut Berkencan dengan Song Da-eun
-
Rich Brian Pulang Kampung! Siap Guncang Jakarta di Konser Where Is My Head?
-
Kode Keras, Sutradara Bongkar Ide Cerita untuk Sekuel Kpop Demon Hunters
Artikel Terkait
-
4 Rumah Sakit Pemerintah Bakal Ikut Buat Alat Medis Canggih, Kemenkes: Mahal Kalau Cuma Beli
-
Ini Alasan Penonton Dilarang Bawa Sembarang Makanan ke Dalam Bioskop
-
Makanan Pedas Bisa Atasi Depresi, Simak 6 Manfaat Lainnya Bagi Kesehatan
-
5 Resep Makanan Sehat dan Lezat untuk Menu Diet
-
Pembeli Curhat Harga Promo Makanan Tidak Sesuai Pesanan: Coba Complain Malah Digalakin Kasir
Health
-
Mau Berhenti Ngerokok tapi Gagal Terus? Mungkin Kamu Butuh Bantuan, Bukan Cuma Niat
-
Baunya Wangi, tapi Bahayanya Tetap Sama: Ancaman Kesehatan di Balik Tren 'Nge-Vape'
-
Dimarahin Bos, Langsung Cari Seblak? Ternyata Ini 'Penyakit' Bernama Emotional Eating!
-
Hari Kesehatan Jiwa Sedunia: Negara Kuat Dimulai dari Ketenangan Batin Warganya
-
Badan Kaku Kayak Robot? Ini 8 Cara Ampuh Atasi Pegal Akibat Kelamaan Duduk
Terkini
-
Arab Saudi dan Qatar Lolos Otomatis ke Piala Dunia 2026, Sebuah Hal yang Tak Mengejutkan!
-
Miliki Poin Sama dengan Irak, Mengapa Arab Saudi yang Lolos ke Piala Dunia? Ulah AFC Lagi?
-
Kocak! Amanda Manopo Buat Sarapan hingga Cosplay Jadi Wonder Woman
-
Butuh Tempat Me Time? Ini 3 Library Cafe Paling Cozy di Utara Jogja
-
Rahasia Kucing Penurut Terungkap! 5 Langkah Mudah Latih Anabul dengan Cemilan