Batu empedu ialah kondisi di mana terdapat sebuah atau beberapa batuan kristal kecil di dalam kantong empedu. Menyadur dari laman halodoc.com, pada kasus yang memiliki nama medis “cholelithiasis” ini, terdapat endapan kolestrol yang kemudian mengkristal dan menjadi bebatuan kecil di kantong empedu.
Kondisi tersebut menyebabkan area disekitar kantong empedu bisa mengalami nyeri yang tentunya menganggu aktivitas harian. Belum lagi, kondisi ini juga rawan menyebabkan kinerja empedu menjadi tidak maksimal dan dapat menyebabkan komplikasi penyakit lainnya. Batu Empedu sejatinya bisa dicegah dengan rutin menjaga pola makan dengan mengonsumsi makanan-makan berikut ini.
1. Biji-bijian dan Kacang-kacangan
Salah satu makanan yang cukup dianjurkan untuk menghindari terjadinya batu empedu adalah kacang-kacangan dan biji-bijian. Melansir dari artikel berjudul “What Are The Natural Ways to Get Rid of Gallstones?”, kandungan biji-bijian dan kacang-kacangan yang mengandung vitamin, mineral serat dan beberapa senyawa lainnya bisa membantu kinerja empedu menjadi lebih mudah dan tentunya menyehatkan untuk tubuh.
Biji-bijian dan kacang-kacangan tersebut diusahakan agar tetap dikonsumsi dengan cara yang sehat, seperti dipanggang atau dikukus dan direbus guna meminimalisir terkontaminasi bahan lainnya yang justru bisa meningkatkan kolestrol jenuh dalam tubuh.
2. Sayur dan Buah-buahan
Mengonsumsi sayur dan buah-buahan tentunya cukup dianjurkan bagi kamu yang ingin mencegah batu empedu ataupun tengah menjalani perawatan batu empedu.
Menyadur artikel yang terbit dalam laman “Mayo Clinic”, buah-buahan dan sayur-sayuran memiliki kandungan vitamin, mineral dan serat yang baik untuk menjaga kesehatan kantung empedu dan tentunya pencernaan. Kandungan serat dalam sayur dan buah bisa untuk meningkatkan sistem metabolisme dalam tubuh karena mendorong penyerapan senyawa lainnya seperti vitamin dan mineral yang diperlukan oleh tubuh.
3. Susu Rendah Lemak
Mengonsumsi susu rendah lemak juga cukup dianjurkan bagi kamu yang tengah menjalani pengobatan batu empedu maupun ingin mencegah terjadinya penyakit tersebut.
Susu rendah lemak tentunya memiliki kadar kolestrol jahat yang notabene cukup rendah dan bisa meminimalisir terjadinya penumpukan kolestrol pada kantung empedu. Hal ini juga berlaku untuk produk susu dan turunannya seperti keju dan yogurt.
Nah, itulah beberapa makanan yang dapat meminimalisir terjadinya penyakit batu empedu. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua.
Baca Juga
-
John Herdman Cari Asisten Pelatih Timnas, Nama Nova Arinto Justru Tak Masuk
-
Dilatih John Herdman, Filosofi Permainan Timnas Indonesia Bakal Berubah?
-
John Herdman Puji Proyek Naturalisasi Timnas Indonesia, Kode akan Dilanjut?
-
Jadi Pelatih Termahal di Kawasan ASEAN, Kualitas John Herdman akan Diuji
-
Pengamat Ini Sebut John Herdman Miliki Dua Sisi Kepribadian, Apa Saja?
Artikel Terkait
Health
-
Matcha Kemasan Infus Viral, Menarik tapi Picu Dilema Etik Keamanan Pangan
-
Waspada Super Flu Subclade K: Gejala, Penyebaran, dan Cara Mencegahnya
-
Post-Holiday Fatigue: Liburan Tak Selalu Menyembuhkan, Tetap Merasa Lelah
-
Rencana 8 Langkah Berhenti Merokok: Rahasia Tetap Konsisten Tanpa Stres
-
Panduan Hidup Sehat: Cara Meningkatkan Imunitas agar Tidak Gampang Sakit
Terkini
-
John Herdman Cari Asisten Pelatih Timnas, Nama Nova Arinto Justru Tak Masuk
-
Panik! Mobil Mogok di Hutan Kecil yang Terkenal Wingit
-
Resmi Berakhir, Para Pemeran Utama Taxi Driver 3 Sampaikan Salam Perpisahan
-
Advan Macha: HP 5G Tipis yang Diam-Diam Punya Banyak Kejutan
-
Daftar Harga Mobil Hyundai, Mobil Keluarga yang Efisien, Modern dan Sporty