Tim bulutangkis beregu putri Indonesia dijadwalkan bertanding melawan tim bulutangkis beregu putri Jepang pada Rabu (11/5/2022) di pertandingan fase grup Uber Cup 2022. Tim Uber Indonesia dan Tim Uber Jepang akan bertanding memperebutkan gelar juara grup A.
Sebelumnya, kedua negara baik Indonesia ataupun Jepang telah dipastikan mengamankan tiket menuju babak perempat final Uber Cup 2022 usai mengalahkan negara satu grup mereka yaitu negara Prancis dan negara Jerman.
Peraihan gelar juara grup dan runner-up grup sendiri memiliki pengaruh yang sangat penting pada penentuan lawan yang akan dihadapi Indonesia pada babak perempat final nanti. Meskipun begitu, sepertinya para pelatih telah membuat keputusan untuk mengistirahatkan tim inti dan menurunkan tim pelapis untuk melawan tim Uber Jepang pagi ini.
Partai pertama tidak lagi dimainkan oleh sang kapten Uber Indonesia, Komang Ayu Cahya Dewi. Keputusan menurunkan tim pelapis ini tentunya merupakan perhitungan yang cukup tepat, mengingat tim Uber Jepang yang dipastikan mengeluarkan formasi terbaiknya dalam menghadapi Indonesia.
Demi mempersiapkan pertandingan di perempat final dengan semaksimal mungkin, jeda untuk tim inti menjadi hal yang sangat penting untuk dipertimbangkan. Dapat dikatakan bahwa para pelatih telah menempatkan tim Uber Indonesia untuk bermain nothing to lose melawan tim Uber Jepang pagi ini.
Sederet nama tim pelapis telah resmi dirilis untuk mewakili Indonesia, berikut merupakan Line Up Indonesia vs Jepang di Uber Cup 2022 :
- Tunggal Putri 1 (WS 1) : Bilqis Prasista vs Akane Yamaguchi
- Ganda Putri 1 (WD 1) : Melani Mamahit/Tryola Nadia vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida
- Tunggal Putri 2 (WS 2) : Tasya Farahnailah vs Sayaka Takahashi
- Ganda Putri 2 (WD 2) : Lanny T. Mayasari/Jesita P. Miantoro vs Yuki Fukushima/Mayu Matsumoto
- Tunggal Putri 3 (WS 3) : Siti Sarah Azzahra vs Riko Gunji
Itulah tadi line-up Indonesia vs Jepang di Uber Cup 2022. Pertandingan perebutan gelar juara grup akan dilaksanakan pada Rabu (11/5/2022) pukul 09.00 WIB. Kalian dapat menyaksikannya melalui siaran televisi iNews TV, streaming RCTI+, dan juga kanal YouTube resmi dari Federasi Bulutangkis Dunia (BWF).
Tag
Baca Juga
-
All England 2025, Peluang Tunggal Putra Sabet Gelar Juara Bertahan?
-
Mundur All England, Anthony Ginting Terancam Keluar Top 20 Dunia
-
Deretan Film Terbaik Junior Roberts, Terbaru Bareng Adhisty Zara di Jepang!
-
Pemain Kelas Atas, Viktor Axelsen Buat Kejutan di German Open 2025
-
Kesempatan Dua Turnamen Super 300, PBSI Justru Tarik Mundur Verrel/Pitha
Artikel Terkait
-
Pilihan Sulit Pemain Keturunan: Bela Timnas Indonesia atau Jerman?
-
Disalip Kamboja, 4 Kerugian Indonesia usai Peringkat BRI Liga 1 Melorot ke Urutan 6 ASEAN
-
Kata Erick Thohir: Bebas Mau Kritik tapi Jangan Hancurkan Timnas Indonesia
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Breaking News! Ragnar Oratmangoen Terserang Virus, Pelatih Ungkap Kondisinya
Hobi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
Terkini
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance