Dalam pertandingan ke-9 di kompetisi Liga1 Indonesia musim 2022/2023, Persib Bandung melakukan permainan tandang dengan melawat ke Malang guna menghadapi tuan rumah Arema Malang. Dalam pertandingan yang berlangsung pada hari Minggu sore tanggal 11 September 2022 WIB tersebut berakhir dengan keunggulan Persib Bandung dengan skor ketat 1-2.
Berikut kami sampaikan beberapa hal penting apa saja yang terjadi dalam pertandingan antara tuan rumah Arema Malang kontra dengan Persib Bandung.
1. Arema Unggul Terlebih Dahulu
Bermain dihadapan pendukungnya tentu saja Arema ingin memenangkan pertandingan kala menjamu Persib Bandung kali ini. Permainan cukup terbuka pada babak pertama di pertandingan ini. Hampir saja pertandingan berakhir tanpa gol dibabak pertama, namun pada akhir menit babak pertama Arema mampu unggul terlebih dahulu melalui gol yang diciptakan Dedik Setiawan di menit ke-45.
2. Bekham Samakan Kedudukan
Sampai pada akhir pertandingan babak pertama berakhir dengan kedudukan yang masih untuk keunggulan sementara bagi tuan rumah Arema FC dengan skor 1-0. Namun memasuki pertandingan babak kedua pelatih Persib melakukan perubahan permainan dengan adanya pergantian pemain dimana Febri Haryadi ditarik untuk selanjutnya digantikan oleh Bekham Putra.
Benar saja, pergantian ini memberikan efek yang berarti bagi Persib Bandung, pasalnya selang beberapa menit selanjutnya Bekham Putra mampu memberikan sumbangan 1 gol bagi Persib Bandung melalui tendangan di dalam kotak penalti pada menit ke-49.
3. Persib Berhasil Comeback
Setelah mampu menyamakan kedudukan melalui gol yang diciptakan oleh Bekham Putra, pertandingan semakin berjalan terbuka dan saling menyerang. Namun ternyata setelah tertinggal sebelumnya lalu mampu menyamakan kedudukan, Persib Bandung pada akhirnya mampu berbalik unggul. Melalui gol yang diciptakan oleh David da Silva pada menit ke-88,akhirnya Persib Bandung mampu memenangkan pertandingan tersebut dengan skor 1-2.
4. Kemenangan Away Pertama Persib
Dengan hasil kemenangan atas tuan rumah Arema Malang ini menjadikan Persib Bandung meraih kemenangan Away pertamanya dalam lanjutan Liga 1 Indonesia musim ini. Setelah pada sebelumnya Persib Bandung bermain tandang selama 4 kali dengan hasil 1 kali seri dan 3 kali kalah, pada akhirnya di pertandingan Away ke-5 Persib Bandung mampu mendapat kemenangan pertamanya ketika mereka melakukan pertandingan di kandang lawannya.
Dengan hasil kemenangan 1-2 atas tuan rumah Arema Malang membuat Persib saat ini mampu berada di posisi ke-8 dengan raihan poin sebanyak 13 poin. Sedangkan untuk Arema Malang sendiri mereka harus puas di posisi ke-11 dengan raihan poin sebanyak 11 poin.
Nah itu, dari beberapa hal penting yang terjadi pada pertandingan lanjutan kompetisi sepakbola Liga 1 pekan ke-9 yang mempertemukan antara Arema Malang melawan Persib Bandung dengan skor akhir 1-2 untuk kemenangan Persib.
Baca Juga
-
5 Cara Menghindari Intrusive Thoughts yang Membahayakan Kesehatan Mental
-
6 Alasan Penting untuk Tidak Menjalin Hubungan dengan Cowok "Bad Boy"
-
6 Karakter Pria Paling Menarik untuk Dijadikan Suami
-
6 Tips Bermain Genshin Impact Bagi Pemula, Newbie Wajib Baca!
-
5 Filosofi dalam Game RPG untuk Menambah Keseruan Hidup Gamers
Artikel Terkait
-
Banjir Gol! Persita Sikat Arema FC dalam Duel Menegangkan
-
Ekonomi Kreatif Suporter: Dari Kecintaan kepada Persib hingga Tembus Pasar Asia
-
Pertandingan Arema FC vs Persebaya Surabaya Dipastikan Bakal Digelar di Bali
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
-
Persija Menang Saat Tim Compang-camping, Pelatih Spanyol Geleng-geleng
Hobi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
Terkini
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance