Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Najmi Fathia
Ilustrasi membaca (Pexels/ThoughtCatalog)

Untuk mulai melakukan sesuatu, kita harus mengetahui apa manfaat dari hal tersebut. Oleh karena itu, sebelum kita membiasakan diri agar suka membaca, kita perlu mengetahui apa yang bisa kita dapatkan dari membaca buku untuk diri kita sendiri. Kita lihat beberapa manfaatnya di bawah ini, yuk.

1. Menambah pengetahuan

Hal pertama yang bisa kita dapatkan dari membaca buku, tentu saja menambah pengetahuan dan wawasan baru. Terlebih lagi apabila kita membaca buku dari berbagai macam genre, pengetahuan kita akan berbagai macam hal pun dapat bertambah.

Semakin banyak buku yang kita baca, semakin banyak pula pengetahuan yang bisa kita dapatkan. Hal ini tidak hanya berlaku di buku-buku non fiksi, tapi juga di buku fiksi.

Meski berbentuk sebagai sebuah cerita yang dikarang oleh seseorang, buku fiksi juga memiliki pengetahuan yang mungkin tidak bisa kita dapatkan dari kehidupan sehari-hari.

2. Melatih kemampuan menyelesaikan masalah

Ketika membaca buku fiksi terutama dengan genre misteri atau thriller, pembaca tentu akan merasa penasaran dan ingin turut menyelesaikan masalah yang dialami oleh tokoh.

Dengan demikian, kita akan memutar otak dan memperhatikan detail yang diberikan oleh penulis yang kemudian dijadikan petunjuk untuk memecahkan teka-teki yang ada. Hal ini akan melatih kita untuk menyelesaikan masalah.

3. Menambah kosakata

Tidak hanya membaca buku dalam bahasa asing, membaca buku dalam bahasa Indonesia juga bisa menambah kosakata kita, lho. Terkadang kita menemukan kosakata-kosakata yang belum pernah kita ketahui saat membaca buku.

Oleh karena itu, setelah membaca buku bisa saja kosakata kita bertambah meski tidak terlalu banyak. Untuk memudahkan kita mengingat kosataka yang baru saja diketahui, kita bisa menandakannya dengan highlighter atau pensil warna dan sejenisnya, kemudian memberikan pengertian dari kata tersebut dalam catatan kecil atau di buku itu sendiri.

4. Belajar memandang sesuatu dari berbagai sudut pandang

Biasanya, dalam sebuah novel terdapat beberapa sudut pandang. Tidak hanya dari 1 tokoh utama, tapi juga beberapa tokoh pendukung.

Dengan demikian, kita akan melihat suatu masalah dari berbagai sudut pandang. Oleh karena itu, ketika kita mengalami masalah dalam dunia nyata, kita juga akan berusaha melihat segala sesuatunya dari berbagai sudut pandang dan tidak memaksakan kehendak kita saja.

Itu dia beberapa manfaat membaca buku yang bisa kita peroleh. Setelah ini, apakah kamu mulai tertarik untuk membaca?

Najmi Fathia